Pengaruh Kualitas Pelayanan terhadap Loyalitas Anggota Pengaruh Motivasi Anggota terhadap Loyalitas Anggota

Besarnya SR dan SE dapat dilihat pada tabel berikut: Tabel 20. Sumbangan Efektif dan Sumbangan Relatif Variabel Bebas Kesimpulan SE SR Kualitas Pelayanan 23,59 72,54 Motivasi Anggota 8,93 27,46 Jumlah 32,52 100,00 Sumber: Data primer yang diolah Hasil di atas menunjukkan besarnya sumbangan efektif variabel kualitas pelayanan sebesar 23,59 dan sumbangan efektif motivasi anggota sebesar 8,93 terhadap loyalitas anggota. Diketahui pula sumbangan relatif variabel kualitas pelayanan sebesar 72,54 dan sumbangan relatif variabel motivasi anggota sebesar 27,46 terhadap loyalitas anggota.

B. Pembahasan Hasil Penelitian

1. Pengaruh Kualitas Pelayanan terhadap Loyalitas Anggota

Berdasarkan hasil penelitian ini diungkapkan bahwa sebagian besar anggota KSP Setia Kawan berpendapat bahwa kualitas pelayanan pada KSP Setia Kawan dikategorikan pada kondisi baik dengan persentase 42,68. Disusul dengan kategori sangat baik yaitu sebesar 41,46. Jadi bisa dikatakan bahwa kualitas pelayanan pada KSP Setia Kawan sudah baik. Penelitian ini juga membuktikan bahwa hipotesis pertama diterima, yaitu kualitas pelayanan KSP Setia Kawan berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas anggota. Hal ini ditunjukkan dengan nilai koefisien garis yang positif dan nilai signifikansi kurang dari 0,05. Yang artinya, semakin baik kualitas pelayanan maka semakin tinggi pula loyalitas anggota di KSP Setia Kawan. Oleh karena itu apabila KSP Setia Kawan ingin meningkatkan loyalitas anggotanya, maka kualitas pelayanan harus terus ditingkatkan. Hasil pada penelitian ini juga mendukung penelitian yang telah dilakukan oleh Widiyawati, Triolita, dan Ascasaputra. Penelitian yang mereka lakukan menyimpulkan bahwa kualitas pelayanan secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas anggota. Sehingga hasil penelitian ini mendukung hasil penelitian sebelumnya.

2. Pengaruh Motivasi Anggota terhadap Loyalitas Anggota

Berdasarkan hasil penelitian ini diungkapkan bahwa sebagian besar anggota KSP Setia Kawan berpendapat bahwa motivasi anggota pada KSP Setia Kawan dikategorikan pada kondisi sangat tinggi dengan persentase 51,22. Disusul dengan kategori tinggi yaitu sebesar 48,78. Jadi bisa dikatakan bahwa motivasi anggota pada KSP Setia Kawan baik. Penelitian ini juga membuktikan bahwa hipotesis kedua diterima, yaitu motivasi anggota KSP Setia Kawan berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas anggota. Hal ini ditunjukkan dengan nilai koefisien garis yang positif dan nilai signifikansi kurang dari 0,05. Yang artinya, semakin tinggi motivasi anggotanya maka semakin tinggi pula loyalitas anggota di KSP Setia Kawan. Oleh karena itu apabila KSP Setia Kawan ingin meningkatkan loyalitas anggotanya, maka motivasi anggota harus terus ditingkatkan. Hasil pada penelitian ini juga mendukung penelitian yang telah dilakukan oleh Muhammad Rifa’i. Penelitian yang dilakukan menyimpulkan bahwa motivasi secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas. Sehingga hasil penelitian ini mendukung hasil penelitian sebelumnya.

3. Pengaruh Kualitas Pelayanan dan Motivasi Anggota secara bersama-

Dokumen yang terkait

Studi Komparatif Peran Koperasi Simpan Pinjam Bina Bersama dan BMT Insani Dalam Pengembangan UMK di Kota Padangsidimpuan

1 49 107

ANALISIS KINERJA KEUANGAN PADA KOPERASI SIMPAN PINJAM (KSP) SETIA WARGA DI PASURUAN

5 53 28

PENGARUH MOTIVASI DAN KUALITAS PELAYANAN KOPERASI TERHADAP PARTISIPASI ANGGOTA DI KUD CEPOGO Pengaruh Motivasi Dan Kualitas Pelayanan Koperasi Terhadap Partisipasi Anggota Di KUD Cepogo Boyolali Tahun 2014.

0 2 17

PENGARUH MOTIVASI DAN KUALITAS PELAYANAN KOPERASI TERHADAP PARTISIPASI ANGGOTA DI KUD CEPOGO Pengaruh Motivasi Dan Kualitas Pelayanan Koperasi Terhadap Partisipasi Anggota Di KUD Cepogo Boyolali Tahun 2014.

0 2 17

PENGARUH PARTISIPASI ANGGOTA TERHADAP KEBERHASILAN KOPERASI:Survey pada Koperasi Simpan Pinjam di Kota Bandung.

5 22 40

PENGARUH KUALITAS LAYANAN DAN NILAI PELANGGAN TERHADAP KEPUASAN ANGGOTA KOPERASI SIMPAN PINJAM DWI JASA SURABAYA.

0 5 92

PENGARUH PELAYANAN DAN MOTIVASI BERKOPERASI TERHADAP PARTISIPASI ANGGOTA KOPERASI SIMPAN PINJAM “SUMBER DAYA” DI KECAMATAN BANJARSARI SURAKARTA TAHUN 2013.

0 1 17

PENGARUH PENDIDIKAN PERKOPERASIAN DAN PELAYANAN KOPERASI TERHADAP PARTISIPASI ANGGOTA PADA KOPERASI SIMPAN PINJAM (KSP) ARGO SUMBING MANDIRI KECAMATAN TEMBARAK, KABUPATEN TEMANGGUNG.

1 5 122

PENGARUH KUALITAS PELAYANAN TERHADAP PARTISIPASI ANGGOTA PADA ANGGOTA KOPERASI SIMPAN PINJAM TAKERA (TABUNGAN KELUARGA SEJAHTERA) JAKARTA PUSAT - Repository Fakultas Ekonomi UNJ

0 0 10

PENGARUH KUALITAS PELAYANAN TERHADAP PARTISIPASI ANGGOTA PADA ANGGOTA KOPERASI SIMPAN PINJAM TAKERA (TABUNGAN KELUARGA SEJAHTERA) JAKARTA PUSAT - Repository Fakultas Ekonomi UNJ

0 0 9