B. Perumusan Masalah C. Tujuan Penelitian D. Manfaat Penelitian E Sistematika Penulisan

16 bertujuan untuk mengikuti tren dari masyarakat yang berhubungan dengan dimensi sosial. Ditinjau dari hubungan pernyataan yang terbentuk di atas maka peneliti tertarik untuk melihat gambaran multidimensi struktur harga diri yaitu dimensi akademik, emosi dan sosial, yang akhirnya serangkaian ini dapat menjadi dinamika harga diri pada pemakai body piercing.

I. B. Perumusan Masalah

Menyimak latar belakang yang telah diuraikan maka perumusan masalah dalam penelitian ini adalah: a. Bagaimana latar belakang pemakaian body piercing? a. Bagaimana gambaran dimensi akademik dari struktur harga diri para pemakai body piercing? b. Bagaimana gambaran dimensi fisik dari struktur harga diri para pemakai body piercing? c. Bagaimana gambaran dimensi emosi dari struktur harga diri para pemakai body piercing? d. Bagaimana gambaran dimensi sosial dari struktur harga diri para pemakai body piercing? e. Bagaimana dinamika harga diri pada pemakai body piercing?

I. C. Tujuan Penelitian

Berdasarkan pada perumusan masalah, maka tujuan penelitian ini untuk melihat dinamika harga diri pada pemakai body piercing. Universitas Sumatera Utara 17

I. D. Manfaat Penelitian

1. Manfaat teoritis yang ingin dicapai adalah untuk memperkaya khazanah ilmu psikologi khususnya di bidang Psikologi Sosial, mengenai gambaran dinamika harga diri pada pemakai body piercing. 2. Manfaat praktisnya digunakan dalam kehidupan sehari-hari dengan memberi pandangan yang tepat mengenai diri dan kehidupan pemakai body piercing.

I. E Sistematika Penulisan

Penelitian ini disusun berdasarkan suatu sistematika yang teratur sehingga memudahkan pembaca untuk memahaminya. Bab I merupakan pendahuluan yang berisikan, latar belakang masalah, perumusan masalah, tujuan penelitian, manfaat penelitian serta sistematika penulisan. Bab II berisikan landasan teori yaitu yang menjelaskan dan mendukung penelitian. Bab III mengutarakan tentang metodologi penelitian kualitatif, termasuk metode pengambilan data, responden penelitian, alat bantu yang digunakan dan prosedur penelitian dan metode analisis data. Bab IV menganalisa data dan interpretasi yang akan memuat deskripsi data, analisa data dan pembahasan. Universitas Sumatera Utara 18 BAB V menjelaskan kesimpulan dari penelitian ini serta diskusi mengenai hasil penelitian yang ada diikuti dengan saran-saran yang berkaitan dengan penelitian. ] Universitas Sumatera Utara 19 BAB II LANDASAN TEORI II. A. HARGA DIRI II. A. 1. Definisi Harga Diri