Saran KESIMPULAN DAN SARAN

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN

5.1 Kesimpulan Berdasarkan hasil analisis yang telah dilakukan, maka penulis dapat mengambil beberapa kesimpulan sebagai berikut: 1. Hasil analisis data dengan metode analisis regresi linier berganda menunjukkan bahwa variabel lingkungan kerja dan karakteristik individu berpengaruh positif dan signifikan terhadap keberhasilan usaha baru pada usaha Sup Kambing Khasmir Medan 2. Berdasarkan hasil uji signifikansi secara parsial yang paling dominan mempengaruhi keberhasilan usaha baru pada usaha Sup Kambing Khasmir Medan adalah adalah variabel karakteristik individu.

5.2 Saran

Berdasarkan hasil penelitian dan evaluasi, maka saran yang dapat diberikan penulis adalah sebagai berikut : 1. Variabel karakteristik individu dalam penelitian ini merupakan variabel paling dominan berpengaruh terhadap keberhasilan usaha baru pada usaha Sup Kambing Khasmir Medan, sehingga disarankan kepada pemilik usaha Sup Kambing Khasmir Medan untuk dapat mempertahankan ataupun menjaga keterlibatan dan sosialisasi sesama karyawan, misalnya dengan mengadakan outbound untuk mempererat hubungan antar karyawan. Sedangkan untuk meningkatkan kemampuan intelektual, pemilik usaha dapat memberikan pengarahan baik secara langsung maupun tidak Universitas Sumatera Utara langsung dalam rangka pengembangan kemampuan intelektual para karyawan sehingga dapat menambah pengetahuan dan kemampuan intelektual tiap karyawan usaha Sup Kambing Khasmir Ringroad Medan. 2. Variabel lingkungan kerja memiliki pengaruh yang positif namun tidak signifikan dalam membantu tercapainya keberhasilan usaha baru usaha Sup Kambing Khasmir Medan, sehingga disarankan kepada pemilik usaha untuk memperhatikan faktor-faktor seperti faktor suhu udara yang panas misalnya dengan penambahan kipas angin atau pendingin ruangan dan memberikan ruang gerak yang lebih luas lagi bagi karyawan agar lebih leluasa dalam bekerja, maupun pemberian jam istirahat bagi karyawan dengan penggunaan sistem shifting untuk menghindari tingkat kejenuhan karyawan dalam bekerja. Untuk lingkungan non fisik sendiri disarankan kepada pemilik untuk sering berada di lokasi usaha dan memberikan pengarahan kepada para karyawan. 3. Penelitian ini menggunakan dua variabel bebas untuk mengukur keberhasilan usaha baru, sehingga disarankan bagi peneliti selanjutnya diharapkan memperhartikan variabel tersebut dengan mengembangkan indikator-indikator yang lebih tepat atau menambakan variabel lainnya seperti faktor lokasi, pelayanan, harga, kelengkapan produk dan lainnya. Universitas Sumatera Utara DAFTAR PUSTAKA Agustini, Fauzia. 2006. Hubungan Lingkungan Kerja dan Gaji Terhadap Motivasi Kerja pada PT. Pasific Medan Industri Palmindo Mabar Medan. Laporan Kegiatan.Unimed. Medan Anoraga, Pandji dan Sudantoko, H.Djoko. 2002. Koperasi, Kewirausahaan Dan Usaha Kecil. Penerbit : PT. Rineka Cipta, Jakarta. Gibson, James L., Jhon M. Ivancevich dan James H. Donnelly Jr., 2000. Organizations, MecGraw-Hill International, Boston. Hutagalung, Raja Bongsu dan Syafrizal Helmi. 2008. Pengantar Kewirausahaan. Penerbit : USU Press, Medan. Kasmir. 2006. Kewirausahaan. Penerbit : PT Raja Grafindo Persada, Jakarta. Kreitner, Robert dan Angelo Kinicki. 2003. Perilaku Organisasi, Buku I. Salemba Empat, Jakarta. Machfoedz, Mas’ud. 2005. Kewirausahaan, Metode, Manajemen dan Implementasi. Penerbit : BPFE Yogyakarta, Yogyakarta. Mardiana, 2005, Manajemen Produksi, Penerbit Badan Penerbit IPWI, Jakarta. Nasution, Darma Putra. 2001. Pengembangan Wira Usaha Baru. Penerbit : Yayasan Humaniora Asian Community Trust ACT, Medan. Nawawi, Hadari, 2001, Manajemen Sumber Daya Manusia untuk Bisnis yang Kompetitif, Cetakan Keempat, Penerbit Gadjah Mada University Press, Yogyakarta. Ranto, Basuki. 2007. Manajemen Usahawan Indonesia No. 10TH. XXXVI Oktober. Bagian Publikasi Lembaga Management FEUI, Jakarta. Rivai, Veithzhal, 2006, Manajemen Sumber Daya Manusia untuk Perusahaan: dari Teori Ke Praktek, Penerbit PT. Raja Grafindo Persada, Jakarta. Robbins, Stephen P. 2008. Organizational Behavior, Prentice Hall Inc., New Jersey. Situmorang, dkk, 2008, Analisis Data Penelitian Menggunakan Program SPSS, Penerbit USU Press, Medan. Sofyandi, Herman dan Iwa Garniwa, 2007. Perilaku Organisasional, Edisi Pertama,Cetakan Pertama, Penerbit Graha Ilmu, Yogyakarta. Universitas Sumatera Utara Sugiyono. 2004. Metode Penelitian Bisnis. Cetakan kedelapan. Bandung: CV Alfabeta. Tampubolon, Manahan P., 2008. Perilaku Keorganisasian, Edisi Kedua, Cetakan Pertama, Penerbit Ghalia Indonesia, Jakarta. Zimmerer, Thomas dan Norman M. Scarborough. 2002. Pengantar Kewirausahaan dan Manajemen Bisnis Kecil. Penerbit PT.Prenhallindo, Jakarta. SKRIPSI : Lingga, Fajar. 2008. Pengaruh Lingkungan Kerja Terhadap Kinerja Studi pada Karyawan Bagian Produksi Rumah Makan Ayam Bakar Wong Solo Cabang Malang . Skripsi Universitas Brawijaya, Malang. Pratama, Sari Reni. 2008. Pengaruh Karakteristik Individu Dan Lingkungan Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Pada CV. Kawan Kita Klaten Fakultas Keguruan Dan Ilmu Pendidikan. Skripsi Universitas Muhammadiyah, Surakarta. INTERNET: http:id.shvoong.combusiness-managementhuman-resources2134350- pengertian-lingkungan-kerja, diakses peneliti pada tanggal 3 Mei 2011 pukul 14.00 WIB. http:www.bps.go.idtab_subview.php?tabel=1daftar=1id_subyek=06notab =4 , diakses peneliti pada tanggal 3 Mei 2011 pukul 14.30 WIB http:www.bps.go.idtab_subview.php?tabel=1daftar=1id_subyek=06notab =2, diakses peneliti pada tanggal 3 Mei 2011 pukul 14.40 WIB http:www.bps.go.idtab_subview.php?tabel=1daftar=1id_subyek=12notab =1, diakses peneliti pada tanggal 3 Mei 2011 pukul 14,50 WIB Universitas Sumatera Utara LAMPIRAN Universitas Sumatera Utara Lampiran 1 KUESIONER ANALISIS PENGARUH LINGKUNGAN KERJA DAN KARAKTERISTIK INDIVIDU TERHADAPKEBERHASILAN USAHA BARU STUDI KASUS PADA USAHA SUP KAMBING KHASMIR RINGROAD MEDAN No. Responden : .......

I. Identifikasi Responden

Nama : Umur : Jenis Kelamin : a. Pria b. Wanita Status : a. Belum Menikah b. Menikah Pendidikan : a. SMP b. SMA c. Perguruan Tinggi Lama Bekerja : a. 1 tahun b. 1 tahun

II. Petunjuk Pengisian

Peneliti menginginkan pendapat anda mengenai ” Pengaruh Lingkungan Kerja dan Karakteristik Individu Terhadap Keberhasilan Usaha Baru studi kasus pada usaha Sup Kambing Khasmir Ringroad Medan”. Petunjuk pengisiannya yaitu : pertanyaan pada bagian ini menyediakan jawaban dengan kode STS, TS, KS, S, SS. Adapun makna dari kode tersebut adalah : STS : Sangat Tidak Setuju TS : Tidak Setuju KS : Kurang Setuju S : Setuju SS : Sangat Setuju Universitas Sumatera Utara

A. Variabel Lingkungan Kerja X

1 STS TS KS S SS a. Lingkungan Fisik 1. Usaha sup kambing Khasmir memenuhi standar kebersihan 2. Ruang gerak di tempat Saya bekerja cukup luas 3. Tingkat kebisingan di tempat kerja mempengaruhi Saya dalam bekerja 4. Suhu udara di tempat kerja memberikan Saya kenyamanan dalam bekerja 5. Penerangan di tempat kerja cukup baik

b. Lingkungan Non-Fisik