Citra Perusahaan Kerangka Teori 1 Komunikasi

I.5.4. Citra Perusahaan

Menurut Sietel 1992: 193 kebanyakan perusahaan meyakini bahwa citra perusahaan yang positif adalah esensial, sukses yang berkelanjutan dan dalam jangka panjang Soemirat dan Ardianto,2004:111. Bill Canton mengatakan bahwa “Citra adalah kesan, perasaan, gambaran diri public terhadap perusahaan; kesan yang dengan sengaja diciptakan dari suatu objek, orang atau organisasi.” Jadi , ungkap Sukatendel citra itu dengan sengaja perlu diciptakan agar bernilai positif. Dalam kamus besar Bahasa Indonesia, pengertian Citra adalah : 1. Kata Benda : gambar, rupa dan gambaran 2. Gambaran yang dimiliki orang banyak mengenai pribadi, perusahaan, organisasi atau produk. 3. Kesan mental atau bayangan visual yang ditimbulkan oleh sebuah kata, frase atau kalimat dan merupakan unsur dasar yang khas dalam karya prosa atau puisi. Proses pembentukan citra dalam struktur kognitif yang sesuai dengan pengertian sistem komunikasi dijelaskan oleh Jhon S. Nimpoeno. Universitas Sumatera Utara Pengalaman mengenai stimulus Stimulus Respon Rangsang Perilaku MODEL PEMBENTUKAN CITRA Citra perusahaan adalah citra dari suatu organisasi secara keseluruhan jadi bukan hanya citra atas produk dan pelayanannnya Jefkins, 1995: 19. Sedang hal-hal positif yang dapat meningkatkan citra perusahaan, lebih dikenal dan diterima publiknya adalah sejarah atau riwayat hidup perusahaan yang gemilang, kualitas pelayanan prima, keberhasilan dalam bidang marketing, dan sehingga berkaitan dengan tanggung jawab sosial dan sebagainya Ruslan, 1998 : 66. Citra dan reputasi perusahaan yang baik tidak dapat dibeli tapi di dapat. Perusahaan-perusahaan yang menikmati enam hal. Pertama, hubungan yang baik dengan para pemuka masyarakat. Kedua, hubungan positif dengan pemerintah setempat. Ketiga, resiko kritis yang lebih kecil. Keempat, rasa kebanggaan dalam organisasi dan di antara khalayak sasaran. Kelima saling pengertian antara khalayak sasaran, baik internal maupun eksternal. Dan terakhir meningkatkan kesetiaan para staf perusahaan. Kognisi sikap Persepsi Motivasi Universitas Sumatera Utara

I.5.5. Teori S-O-R