Faktor Pembayaran Z Faktor Pekerjaan Z Promosi Z Penyelia

4. Perspektif Pertumbuhan dan Pembelajaran.

Yaitu bagimana PT.Petrokimia Gresik bisa melakukan proses pertumbuhan dan pembelajaran dari 3 perspektif sebelumnya untuk mencapai performance excellent perusahaan. Indikatornya adalah : karyawan telah menyumbangkan segenap kemampuan, kecerdasan dan kreativitas bagi perusahaan.

3.1.3. Variabel Terikat Z : Kepuasan Kerja Karyawan

Yaitu variabel yang dipengaruhi atau yang menjadi akibat dari variabel bebas. Variabel terikat Z dalam penelitian ini adalah Kepuasan Kerja Karyawan. Kepuasan Kerja karyawan dapat diukur dari lima faktor Luthans, 1997:431.

1. Faktor Pembayaran Z

1 Yaitu gaji, insentif , bonus dan tunjangan kesejahteraan lain yang diterima oleh karyawan PT.Petrokimia Gresik. Indikator kepuasan terhadap : kesesuaian gaji yang diterima dengan harapan.

2. Faktor Pekerjaan Z

2 Yaitu apakah jenis pekerjaan tersebut memuaskan bagi karyawan. Indikatornya adalah : kesesuaian antara jenis pekerjaan dan kemampuan. Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

3. Promosi Z

3 Yaitu apakah karyawan PT.Petrokimia Gresik mendapatkan kesempatan untuk promosi ke jenjang yang lebih tinggi atau mutasi untuk memperluas pengalaman. Indikatornya adalah : Peluang promosi atau jenjang karir yang lebih baik.

4. Penyelia

Adalah supervisi yang dilakukan supervisor untuk mmberikan umpan balik bagi pekerjaan karyawan dan bimbingan dalam melaksanakan pekerjaan. Indikatornya adalah : karyawan senang mendapatkan supervisi dari atasan. 5 Rekan Kerja Adalah rekan atau teman dalam satu teamwork untuk melaksanakan pekerjaan yang ditugaskan. Indikatornya adalah : adanya rekan kerja yang mendorong untuk mendapatkan kepuasan kerja Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

3.2. Pengukuran Variabel

Skala pengukuran yang digunakan adalah skala interval yaitu skala jenjang selisih semantik semantic differential scale . Analisis ini dilakukan dengan meminta responden untuk menyatakan pendapatnya tentang serangkaian pertanyaan yang berkaitan dengan obyek yang diteliti dalam bentuk nilai yang berada dalam rentang dua sisi. Digunakan jenjang 7 dalam penelitian ini mengikuti pola sebagai berikut : 1 7 Sangat tidak setuju sangat setuju Tanggapan atau pendapat tersebut dinyatakan dengan memberi skor yang berada dalam rentang nilai 1 sampai dengan 7 pada masing-masing skala, dimana nilai 1 menunjukkan sangat tidak setuju dan nilai 7 sangat setuju.

3.3. Teknik Penentuan Sampel

3.3.a. Populasi Populasi adalah wilayah generalisasi yang terdiri atas obyek atau subyek yang mempunyai kualitas dan karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditarik kesimpulannya Sugiyono, 2005:72. Populasi dalam penelitian ini adalah karyawan pada PT. Petrokimia Gresik yang meliputi Direktorat Produksi , Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.