Rumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian

1.2 Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah yang telah dijelaskan di atas, maka permasalahan yang akan diteliti adalah: 1. Apakah persentase banyaknya peserta didik yang memperoleh nilai kemampuan pemecahan masalah sekurang-kurangnya 75 dengan pembelajaran Model Eliciting Activities lebih dari atau sama dengan ? 2. Apakah kemampuan pemecahan masalah peserta didik dengan pembelajaran Model Eliciting Activities lebih baik dibandingkan peserta didik yang mendapat pembelajaran ekspositori?

1.3 Tujuan Penelitian

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui: 1. Persentase banyaknya peserta didik yang memperoleh nilai kemampuan pemecahan masalah sekurang-kurangnya 75 dengan pembelajaran Model Eliciting Activities lebih dari atau sama dengan . 2. Kemampuan pemecahan masalah peserta didik dengan pembelajaran Model Eliciting Activities lebih baik dibandingkan peserta didik yang mendapat pembelajaran ekspositori.

1.4 Manfaat Penelitian

Manfaat yang diharapkan dari penelitian ini sebagai berikut. a. Bagi Peneliti 1 Mendapatkan pengalaman dalam memilih model pembelajaran 2 Memperoleh bekal tambahan bagi calon guru matematika sehingga diharapkan dapat bermanfaat ketika terjun di lapangan. b. Bagi peserta didik 1 Memberikan inovasi pembelajaran sehingga peserta didik tidak merasa jenuh dan lebih mudah memahami materi. 2 Menumbuhkan kemampuan bekerjasama, berkomunikasi, dan mengembangkan keterampilan berpikir siswa. 3 Membantu peserta didik dalam mengkonstruksi pengetahuannya sendiri yang akhirnya dapat meningkatkan kemampuan pemecahan masalah matematika. c. Bagi guru 1 Sebagai bahan referensi atau masukan tentang model pembelajaran yang dapat meningkatkan kemampuan pemecahan masalah peserta didik. 2 Sebagai motivasi untuk melakukan penelitian sederhana yang bermanfaat bagi perbaikan dalam proses pembelajaran dan meningkatkan kemampuan guru itu sendiri profesionalisme . d. Bagi Sekolah Pembelajaran ini diharapkan dapat memberi sumbangan dan masukan yang baik bagi sekolah tersebut dalam usaha perbaikan pembelajaran sehingga kualitas pendidikan dapat meningkat.

1.5 Penegasan Istilah