Kerja Sama Paparan Data

7. Apakah Bapak menciptakan hubungan yang harmonis antara sesama rekan kerja? Jawaban dari informan adalah “ya”. Informan berusaha menciptakan dan menjaga hubungan berjalan harmonis antara sesama rekan kerja agar terjalin sebuah kerja sama yang baik pada usaha Ayam Penyet Jakarta. 8. Apakah Bapak menyediakan informasi yang tepat dan sesuai dengan permasalahan yang dihadapi? Jawaban dari informan adalah “ya”. Informan berusaha menyediakan informasi yang tepat untuk setiap permasalahan yang dihadapi serta mencari jalan keluar atas permasalahan yang timbul pada usaha Ayam Penyet Jakarta. Di lihat dari seluruh pertanyaan yang menyangkut faktor peran yang jelas antara anggota keluarga dalam usaha Ayam Penyet Jakarta, jawaban untuk “ya” adalah tujuh sedangkan untuk jawaban “tidak” atas pertanyaan yang menyangkut faktor peran yang jelas antara anggota keluarga dalam usaha Ayam Penyet Jakarta adalah satu.

4.2.3 Kerja Sama

Dalam faktor kerja sama peneliti menggunakan empat indikator dan sepuluh pertanyaan yang akan digunakan sebagai petunjuk untuk mengetahui apakah Responden yang akan diwawancarai beranggapan bahwa faktor kerja sama seperti tanggung jawab secara bersama-sama menyelesaikan pekerjaan, saling berkontribusi, pengerahan kemampuan secara maksimal dan tentang keputusan merupakan faktor keberhasilan dalam menjalankan usaha keluarga pada rumah makan Ayam Penyet Jakarta Jl. Dr. Mansyur No. 45 Medan Universitas Sumatera Utara 1. Apakah Bapak melakukan kerja sama yang baik terhadap karyawan? Jawaban dari informan adalah “ya”. Informan merasa kerja sama yang dilakukannya selama ini terhadap karyawan sudah baik. Menurut informan kerja sama yang baik mampu meningkatkan keberhasilan suatu usaha. 2. Apakah Bapak saling tolong menolong antar sesama rekan kerja? Jawaban dari informan adalah “ya”. Informan merasa rasa saling tolong menolong sangat dibutuhkan antar sesama rekan kerja agar terjalin kerja sama yang baik demi kemajuan usaha Ayam Penyet Jakarta yang dikelolanya. 3. Apakah Bapak menciptakan solidaritas yang tinggi sesama rekan kerja? Jawaban dari informan adalah “ya”. Menurut informan dengan adanya solidaritas yang tinggi sesama rekan kerja akan menimbulkan rasa saling tolong menolong sehingga terciptalah sebuah kerja sama yang baik. 4. Apakah Bapak menanamkan sikap tanggung jawab sebagai pemimpin Ayam Penyet Jakarta? Jawaban dari informan adalah “ya”. Informan selalu mengajarkan kepada karyawan agar bersikap tanggung jawab atas segala perbuatan yang dilakukan. Orang baik itu adalah orang yang bertanggung jawab atas segala perbuatan yang dilakukannya. 5. Apakah Bapak melakukan kegiatan kumpul bersama dalam menggalang kerja sama dan meningkatkan komunikasi yang baik? Universitas Sumatera Utara Jawaban dari informan adalah “ya”. Setiap bulannya pemilik usaha melakukan kegiatan kumpul seluruh pengelola cabang Ayam Penyet Jakarta untuk membahas perkembangan usaha Ayam Penyet Jakarta. 6. Apakah bapak bekerja sama untuk meningkatkan keberhasilan usaha Ayam Penyet Jakarta? Jawaban dari informan adalah “ya”. Informan merasa kerja sama adalah salah satu cara untuk meningkatkan keberhasilan usaha. Dari itu informan senantiasa menciptakan dan menjaga sebuah kerja sama yang baik pada karyawannya. 7. Apakah Bapak saling berkontribusi satu sama lain untuk meningkatkan keberhasilan usaha Ayam Penyet Jakarta? Jawaban dari informan adalah “ya”. Informan mengatakan, jika antara karyawan saling berkontribusi satu sama lain akan menciptakan sebuah kerja sama yang baik. 8. Apakah Bapak mengutamakan kerja sama dibandingkan kerja perorangan? Jawaban dari informan adalah “ya”. Menurut informan hasil suatu pekerjaan jauh lebih baik jika dilakukan secara kerja sama daripada dilakukan secara perorangan. 9. Apakah Bapak mengambil keputusan berdasarkan keputusan bersama? Jawaban dari informan adalah “ya”. Setiap ada permasalahan yang timbul, informan senantiasa membicarakan masalah tersebut di forum rapat, sehingga solusi dapat dicari bersama dan diputuskan secara bersama. Universitas Sumatera Utara 10. Apakah Bapak mampu mengarahkana di dalam team work? Jawaban dari informan adalah “ya”. Informan merasa beliau telah mampu mengarahkan dari kerja team yang dipimpinya. Beliau mampu mengarahkan karyawan untuk dapat bekerja sama untuk meningkatkan keberhasilan usaha Ayam Penyet Jakarta. Di lihat dari seluruh pertanyaan yang menyangkut faktor kerja sama dalam usaha Ayam Penyet Jakarta, jawaban untuk “ya” adalah sepuluh sedangkan untuk jawaban “tidak” atas pertanyaan yang menyangkut faktor kerja sama dalam usaha Ayam Penyet Jakarta tidak ada. keseluruhan pertanyaan disetujui oleh responden.

4.2.4 Komitmen

Dokumen yang terkait

Analisis Faktor-Faktor Pendorong Keberhasilan Usaha Baru Pada Rumah Makan Mie Sop Kampung Di Jalan Dr.Mansyur Medan

2 36 55

Analisis Faktor-faktor Keberhasilan Dalam Menjalankan Usaha Keluarga (Studi Kasus Pada Rumah Makan Sop Sumsum Langsa Jl. KL Yos Sudarso No. 73 Medan)

8 72 78

Analisis Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Kinerja Karyawan di Restoran Ayam Penyet Ria Jalan DR. Mansyur No.68F, Medan

3 16 147

Analisis Faktor-Faktor Keberhasilan Dalam Menjalankan Usaha Kecil Keluarga (Studi Kasus Pada Rumah Makan Ayam Penyet Jakarta Jl Dr. Mansyur No.45 Medan)

0 0 10

Analisis Faktor-Faktor Keberhasilan Dalam Menjalankan Usaha Kecil Keluarga (Studi Kasus Pada Rumah Makan Ayam Penyet Jakarta Jl Dr. Mansyur No.45 Medan)

0 0 2

Analisis Faktor-Faktor Keberhasilan Dalam Menjalankan Usaha Kecil Keluarga (Studi Kasus Pada Rumah Makan Ayam Penyet Jakarta Jl Dr. Mansyur No.45 Medan)

0 0 6

Analisis Faktor-Faktor Keberhasilan Dalam Menjalankan Usaha Kecil Keluarga (Studi Kasus Pada Rumah Makan Ayam Penyet Jakarta Jl Dr. Mansyur No.45 Medan)

0 0 18

Analisis Faktor-Faktor Keberhasilan Dalam Menjalankan Usaha Kecil Keluarga (Studi Kasus Pada Rumah Makan Ayam Penyet Jakarta Jl Dr. Mansyur No.45 Medan)

0 0 2

Analisis Faktor-Faktor Keberhasilan Dalam Menjalankan Usaha Kecil Keluarga (Studi Kasus Pada Rumah Makan Ayam Penyet Jakarta Jl Dr. Mansyur No.45 Medan)

0 0 4

Analisis Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Kinerja Karyawan di Restoran Ayam Penyet Ria Jalan DR. Mansyur No.68F, Medan

0 0 12