Lokasi dan Waktu Penelitian Identifikasi Variabel

BAB III METODE PENELITIAN

3.1. Lokasi dan Waktu Penelitian

Penelitian dilakukan di PT Tjakrindo Mas Divisi PVC berlokasi di daerah Menganti Gresik tepatnya di Jalan Raya Kepatihan No. 168 A, Menganti, Gresik. Penelitian dilakukan mulai bulan Desember 2010 sampai data yang dibutuhkan tercukupi.

3.2. Identifikasi Variabel

Variabel adalah segala sesuatu yang mempunyai variasi nilai yang terukur. Identifikasi variabel penelitian dilakukan untuk menentukan variabel-variabel yang akan diteliti. Penentuan variabel tersebut dengan mengamati kondisi nyata dari obyek penelitian untuk mempertegas batasan – batasan yang dimaksud dalam tujuan penelitian Adapun identifikasi variabel yang digunakan adalah 1. Variabel terikat Variabel terikat adalah variabel yang menjadi akibat karena adanya variabel bebas. Variabel terikatnya adalah performansi Supply Chain di PT.Tjakrindo Mas-Gresik. 2. Variabel bebas Varibel bebas ini nilainya tidak tergantung pada variabel lain, besarnya nilai variabel ini dapat ditentukan secara bebas tergantung kebutuhan yang diinginkan. Variabel bebas penelitian ini terdapat 5 proses inti: a. Plan Terfokus pada kemampuan perusahaan dalam melakukan perencanaan sehingga tujuan strategis perusahaan bisa tercapai. b. Source Terfokus pada kemampuan perusahaan dalam memperoleh material dan menjalin hubungan dengan supplier. c. Make Terfokus pada kemampuan perusahaan mentransformasikan bahan baku menjadi produk setengah jadi maupun produk jadi untuk memenuhi permintaan yang ada. d. Deliver Terfokus pada kemampuan perusahaan dalam melakukan pengiriman order untuk memenuhi permintaan konsumen. e. Return Terfokus pada kemampuan perusahaan yang berkaitan dengan proses pengembalian produk karena alasan tertentu. Adapun atribut-atribut yang sesuai dengan Key Performance Indicator di PT.Tjakrindo-Mas Gresik adalah Tabel 3.1 Atribut-atribut sesuai Key Performance Indicator di PT.Tjakrindo-Mas Gresik Key Performance Indicator Keterangan PLAN Reliability Percentage of Adjusted Production Quantity Prosentase perubahan jumlah unit produksi dengan rencana produksi awal Forecast Accuracy Prosentase penyimpangan permintaan actual dengan permintaan hasil peramalan Internal Relationship Hubungan internal antara bagian dalam perusahaan SOURCE Reliability Source Employee Reliability Keandalan tenaga kerja bagian pengadaan bahan baku Responsiveness Supplier Delivery Lead Time Rata-rata rentang pengiriman Assets Payment term Rata-rata selisih waktu antara penerimaan material dari supplier sampai dengan waktu pembayaran ke supplier Cost Material order cost Biaya yang dikeluarkan untuk order material MAKE Reliability Manufacturing employee reliability Keandalan tenaga kerja bagian produksi Responsiveness Production lead time Lead time produksi Cost Machine maintenance cost Biaya perawatan mesin DELIVER Reliability Delivery employee reliability Keandalan tenaga kerja bagian pengiriman Responsiveness Delivery Lead Time Waktu sejak distributor industri memesan barang sampai barang diambil Flexibility Minimum delivery quantity Jumlah minimum pengiriman RETURN Reliability Marketing employee reliability Keandalan tenaga kerja bagian marketing Responsiveness Number of Customer Complaint Jumlah komplain dari konsumen Flexibility Time to solve a complaint Waktu yang dibutuhkan untuk mengatasi komplain konsumen

3.3. Langkah - langkah Pemecahan Masalah