Fosfor Kalium TINJAUAN PUSTAKA

Jumlah K dalam tanah jauh lebih banyak daripada P. Masalah utama ialah ketersediaan. Kalium diikat dalam bentuk -bentuk yang kurang tersedia. Jumlah K yang dapat dipertukarkan atau tersedia bagi tanaman tidak melebihi 1 persen dari seluruh kalium tanah Soepardi, 1983. Kalium merupakan satu -satunya kation monovalen yang essensial bagi tanaman. Peranan utama dari kal ium dalam tanaman ialah sebagai aktivator berbagai enzim.Kalium dapat membuat tanaman lebih tahan terhadap berbagai penyakit dan merangsang perumbuhan akar. Kalium juga dapat meniadakn pengaruh buruk nitroden dan dapat mengurangi pengaruh kematangan yang dipercepat fosfor. Kelebihan kalium akan berdampak pada terganggunya translokasi dari kation lain. Kadar magnesium dalam daun akan sehingga proses fotosintesis terganggu Soepardi, 1983 .

2.7 Kapasitas Tukar Kation KTK dan Basa-basa.

Kapasitas tukar kation merupakan salah satu sifat kimia tanah yang penting. Kapasitas Tukar Kation KTK merupakan sifat tanah dalam menjerap dan menukarkan kation. Besarnya KTK tergantung kepada kerapatan muatan negatif dan luas permukaan spesifik kol oid. Semakin tinggi kerapatan muatan negatif koloid dan semakin besar luas permukaan spesifik koloid, maka KTK akan semakin tinggi. Menurut Tan 1993, KTK adalah jumlah atau total miliekuivalen kation yang dapat dipertukarkan per 100 gram tanah Hardjowigeno, 2007. KTK memiliki peranan penting dalam penyerapan hara oleh tanaman, kesuburan tanah, retensi hara dan pemupukan. Kation yang terjerap umumnya tersedia bagi tanaman melalui pertukaran dengan ion H + yang dihasilkan oleh respirasi akar tanaman. Hara yang ditambahkan kedalam tanah dalam bentuk pupuk akan ditahan oleh permukaan koloid untuk sementara waktu terhindar pari pencucian. Kation-kation yang dapat mencemari air tanah dapat tersaring oleh kegiatan jerapan koloid tanah. Hardjowigeno, 2007 Karena adanya muatan tergantung pH pada tanah, maka dalam menentukan KTK harus didasarkan pada pH larutan yang telah ditentukan. Dengan metode ekstraksi menggunakan amounium asetat yang disangga pada pH 7, maka pada tanah yang memiliki pH kurang dari 7 akan didapatkan nilai KT K yang lebih besar dari nilai yang sebenarnya Hardjowigeno, 2007. Kapasitas tukar kation merupakan sifat kimia yang sangat erat hubungannya dengan kesuburan tanah. Tanah dengan KTK lebih tinggi mampu menjerap dan menyediakan unsur hara lebih baik daripa da tanah dengan KTK rendah. Tanah dengan KTK tinggi bila didominasi oleh kation baca, Ca, Mg, K, dan Na dapat meningkatkan kesuburan tanah., tetapi bila didominasi oleh kation asam, Al, H dapat mengurangi kesuburan tanah Hardjowigeno, 2007. Kation yang terdapat dalam kompleks jerapan koloid tersebut dapat dibedakan menjadi kation -kation basa dan kation-kation asam. Termasuk kation basa adalah Ca ++ , Mg ++ , K + , dan Na + . Termasuk kation asam adalah H + dan Al +++ . Hardjowigeno, 2007. Kejenuhan basa menunjukkan perbandingan antara jumlah kation -kation basa dengan jumlah semua kation kation basa dan kation asam yang terdapat dalam kompleks jerapan tanah. Jumlah maksimum kation yang dapat dijerap tanah menunjukkan besarnya nilai kapasitas tukar kation tanah tersebut. Kation- kation basa merupakan unsur yang diperlukan tanaman . Kejenuhan basa selalu dihubungkan sebagai petunjuk mengenai kesuburan sesuatu tanah. Kemudahan dalam melepaskan ion yang dijerat untuk tanaman tergantung pada derajat kejenuhan basa. Di samping itu basa-basa umumnya mudah tercuci, sehingga tanah dengan kejenuhan basa tinggi menunjukkan bahwa tanah tersebut belum banyak mengalami pencucian dan merupakan tanah yang subur Hardjowigeno, 2007.

2.8 Unsur Mikro Fe, Cu, Mn, Zn

Salah satu sifat umum dari unsur mikro ialah bahwa mereka diperlukan dalam jumlah yang sedikit dan dapat merusak bila dijumpai dalam jumlah banyak. pengendalian terhadap jumlah yang diberikan sebagai pupuk perlu dilakukan mengingat keseimbangan unsur hara secara menyeluruh Soepardi. 1983.