Keterampilan Menganalisis Keterampilan Mensintesis Keterampilan Mengenal dan Memecahkan Masalah

5. Mengatur Strategi Taktik menangani ketidakbenaran yang disengaja Membuat isi definisi Mengidentifikasi asumsi-asumsi Penjelasan bukan pernyataan Mengkontruksi argument Menentukan suatu tindakan Berinterkasi dengan orang lain Mengungkap masalah Memilih kriteria untuk mempertimbangkan solusi yang mungkin Merumuskan solusi alternatif Menentukan tindakan sementara Mengulang kembali Mengamati penerapannya Menggunakan argumen Menggunakan strategi Menunjukkan posisi, orasi, atau tulisan Sumber: Ennis dalam Bahriah 2011 Sedangkan Indikator Berfikir Kritis Menurut Anggelo 1995 : 6 dalam 2007. http:jurnal.pendidikan.netPendidikan Network adalah sebagai berikut :

a. Keterampilan Menganalisis

Keterampilan menganalisis merupakan suatu keterampilan menguraikan sebuah struktur ke dalam komponen – komponen agar mengetahui pengorganisasian struktur tersebut. Tujuan pokok kegiatan ini untuk memahami sebuah konsep global dengan cara menguraikan atau merinci globalitas tersebut ke dalam bagian – bagian yang lebih kecil dan terperinci. Pertanyaan analisis, menghendaki agar pembaca mengidentifikasi langkah – langkah logis yang digunakan dalam proses berfikir hingga sampai pada sudut kesimpulan. Keterampilan yang menjadi bagian dari keterampilan menganalisis antara lain menghubungkan masalah khusus yang menjadi subjek diskusi dengan prinsip yang bersifat umum, menanyakan pertanyaan yang relevan, dan meminta elaborasi. Kata – kata operasional yang mengindikasikan keterampilan berfikir analitis, diantaranya : menguraikan, membuat diagram, mengidentfikasi, menggambarkan, menghubungkan memerinci, dan sebagainya.

b. Keterampilan Mensintesis

Keterampilan mensintesis merupakan keterampilan yang berlawanan dengan keterampilan menganalisis. Kegiatan dalam keterampilan ini menggabungkan bagian – bagian menjadi sebuah bentukan atau susunan yang baru. Pertanyaan sintesis menuntut pembaca untuk menyatupadukan semua informasi yang diperoleh dari materi bacaannya, sehingga dapat menciptakan ide – ide baru yang tidak dinyatakan secara eksplisit di dalam bacaannya. Pertanyaan sintesis ini member kesempatan untuk berfikir bebas terkontrol. Keterampilan yang menjadi bagian dalam keterampilan mensitesis antara lain menerima pandangan dan saran dari orang lain untuk mengembangkan ide – ide baru, mencari dan menghubungkan antara masalah yang didiskusikan dengan masalah lain yang relevan, mendengarkan dengan hati – hati, berfikiran terbuka, berbicara dengan bebas, serta bersikap sopan.

c. Keterampilan Mengenal dan Memecahkan Masalah

Keterampilan ini merupakan keterampilan aplikatif konsep kepada beberapa pengertian baru. Keterampilan ini menuntut pembaca untuk memahami bacaan dengan kritis setelah kegiatan membaca selesai siswa mampu menangkap beberapa pikiran pokok bacaan, dan mampu mempola sebuah konsep. Tujuan keterampilan ini agar pembaca mampu memahami dan menerapkan konsep – konsep ke dalam permasalahan atau ruang lingkup baru. Keterampilan yang menjadi bagian dalam mengenal dan memecahkan masalah antara lain memberi contoh atau argumentasi yang berbeda dari yang sudah ada, menghadapi tantangan dengan alasan dan contoh, meminta klarifikasi, dan menanyakan sumber informasi. Memahami sebuah permasalahan dapat dilihat dengan mengidentifikasi sebuah argumen. Mengevaluasi sebuah argumen mengharuskan kita memahami asumsi. Asumsi merupakan keyakinan yang diterima atau dianggap benar oleh penulis akan tetapi tidak dinyatakan secara ekspilisit. Argumen, penjelasan dikemukakan dalam sebuah konteks yang mengandung berbagai macam asumsi, pra-anggapan, latar belakang, fakta, keyakinan untuk mentafsirkan apa yang kita maksudkan. Klarifikasi merupakan salah satu indikator dalam memecahkan masalah. Mengklarifikasikan sumber dapat berasal dari kamus, ahli dalm bidang Fisher, 2009:75. Menilai sumber dengan terampil dapat dilihat dari reputasi sumber akan reliabilitas, subjektifitas sumber tersebut, adanya bukti yang menguatkan klaim sumber, keahlian atau pendidikan yang relevan, dan menggunakan alasan – alasan yang mampu dipercaya. Fisher, 2009:91.

d. Keterampilan Menyimpulkan