2.5 Fasilitas belajar
2.5.1 Pengertian fasilitas Belajar
Pendapat beberapa ahli mengenai pengertian fasilitas belajar antara lain : 1. The Liang Gie 1987 menyatakan bahwa fasilitas adalah prasyarat yang
meliputi keadaan sekeliling tempat belajar dan keadaan jasmani siswa atau anak.
2. Mauling Amirin, dkk 2011:76 mendefinisikan fasilitas adalah prasarana dan wahana untuk melakukan atau mempermudah sesuatu.
3. Wahyuningrum Amirin, dkk 2011:76 menyatakan bahwa fasilitas adalah segala sesuatu yang dapat memudahkan dan memperlancar pelaksanaan
suatu usaha. 4. Dimyati dan Mudjiono 2009:246 mengartikan fasilitas belajar
merupakan sarana dan prasarana pembelajaran. 5. Mulyasa 2005 menjelaskan bahwa prasarana pendidikan adalah fasilitas
yang secara tidak langsung menunjang jalannya pendidikan dan pengajaran, seperti halaman sekolah, kebun,jalanan menuju sekolah.
Sedangkan, sarana adalah peralatan dan perlengkapan yang secara langsung dipergunakan dan menunjang proses pendidikan khususnya
proses belajar mengajar, seperti gedung, ruang kelas, dan media pengajaran.
Berdasarkan pengertian-pengertian diatas dapat dipahami bahwa fasilitas belajar adalah suatu sarana dan prasarana yang memperlancar dan
mempermudah proses pembelajaran.
2.5.2 Macam-macam Fasilitas Belajar
Secara umum fasilitas belajar dibedakan menjadi 2 yaitu : 1. Fasilitas belajar di rumah
Fasilitas belajar yang dapat tersedia dirumah seperti ruang belajar, meja kursi, penerangan , alat tulis menulis , buku-buku dan lain-lain. Slameto,
2010:63. The Liang Gie 1987 menjelaskan macam-macam fasillitas belajar yang diperlukan oleh siswa yang dapat membantu kegitan belajar di rumah,
antara lain : a. Ruang atau tempat belajar
Sebuah syarat untuk dapat belajar dengan sebaik-baiknya ialah tersedianya tempat belajar.
b. Penerangan Syarat lain untuk tempat belajar yang baik ialah penerangan cahaya yang
cukup. Penerangan yang terbaik ialah yang diberikan oleh cahaya matahari karena warnanya yang putih dan sangat intensif.
c. Perabotan belajar Pembekalan belajar terdiri dari peralatan tulis dan perabotan untuk kamar,
yaitu meja dan kursi belajar serta lemari buku. Suatu keharusan untuk tempat belajar ialah meja berikut kursinya.
d. Peralatan tulis dan buku-buku Di samping buku-buku pelajaran, alat-alat yang harus dimiliki sendiri oleh
setiap siswa ialah alat tulis.
2. Fasilitas belajar di sekolah Fasilitas yang dimaksud adalah fasilitas sekolah yang meliputi semua
peralatan serta perlengkapan yang langsung digunakan dalam proses pendidikan di sekolah. Kualitas atau tingkat penguasaan pelajaran akan lebih
baik apabila di dalam kegiatan belajar mengajar banyak di dukung oleh alat- alat pelajaran yang relevan.
Menurut Djamarah 2011:183-185 ada beberapa hal yang harus diperhatikan dalam penyediaan fasilitas belajar di sekolah, antara lain :
a. Gedung sekolah Gedung sekolah merupakan tempat yang strategis bagi berlangsungnya
kegiatan belajar mengajar di sekolah. Salah satu persyaratan untuk membuat suatu sekolah adalah pemilikan gedung sekolah yang di
dalamnya ada ruang kelas, ruang perpustakaan dan ruang sekolah lain yang memadai.
b. Ruang kelas Ialah ruang yang digunakan siswa saat belajar di sekolah. Masalah-
masalah ruang kelas seperti jumlah ruang kelas yang tidak sesuai, pengelolaan ruang kelas kurang efektif dan kondisi kelas kurang
mendukung proses belajar. c. Perpustakaan
Ialah salah satu fasilitas yang disediakan sekolah. Kelengkapan buku- buku di perpustakaan ikut menentukan kualitas suatu sekolah.
d. Buku-buku pelajaran Buku pegangan peserta didik harus lengkap sebagai penunjang kegitan
belajar. Pihak sekolah dapat memfasilitasi dengan menyediakan buku- buku yang dibutuhkan peserta didik.
Berdasarkan uraian yang telah dijelaskan diatas, fasilitas yang akan dijadikan sebagai indikator variabel fasilitas belajar yang meliputi :
1. Ruang belajar 2. Ruang kelas
3. Perpustakaan 4. Buku-buku pelajaran
2.6 Kesiapan Belajar