Dakwah dan Komunikasi KERANGKA TEORI

C. Subjek dan Objek Penelitian

Subjek dalam penelitian ini adalah metode dakwah fasilitator Pak Budhi pada kegiatan tafakkuran. Dan objek pada penelitian ini adalah respon jama’ah tafakkuran di Yayasan Haji Karim Oei.

D. Populasi dan Sampel

Populasi adalah wilayah generalisasi yang terdiri atas objeksubjek yang mempunyai kualitas dan karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditarik kesimpulannya, populasi yang akan diteliti adalah jama’ah Masjid Lautze atau Yayasan Haji Karim Oei. Sampel adalah bagian dari jumlah dan karakteristik yang dimiliki oleh populasi tersebut, sampel pada penelitian ini adalah jama’ah yang menghadiri kegiatan tafakkuran yang disisi oleh Pak Budhi setiap sabtu siang di Masjid Lautze atau Yayasan Haji Karim Oei. Dari hasil wawancara penulis dengan pengurus Yayasan Haji Karim Oei diketahui bahwa jumlah jama’ah yang ikut pada kegiatan tafakkuran berjumlah 40 orang.

E. Teknik Pengambilan Sampel

Karena jumlah populasi 40 orang jadi penulis mengambil semua jumlah populasi untuk dijadikan sampel pada penelitian ini. Jadi sampel yang dipakai yakni jama’ah yang mengikuti kegiatan tafakkuran yang berjumlah 40 orang.

F. Variable Penelitian dan Definisi operasional

Variabel penelitian merupakan objek pengamatan atau fenomena yang diteliti. 38 1. Variabel dependent adalah variabel yang sedang dianalisis tingkat kepengaruhannya oleh variabel independent. Dalam skripsi ini variabel dependennya adalah respon jama’ah Yayasan Haji Karim Oei. Respon jama’ah ialah suatu tanggapan arau reaksi terhadap stimulus yang diberikan atau diterima oleh komunikan jama’ah dari komunikator Pak Budhi. Pada skripsi ini respon menjadi tiga bagian: a. Respon kognitif Adalah respon secara pengetahuan, respon ini timbul apabila terjadi perubahan apa yang pada yang diketahui dan dipahami jama’ah. Indikator: 1 Pengetahuan 2 Informasi b. Respon Afektif Adalah perasanaan atau emosi yang timbul jika terjadi perubahan pada sikap atau yang dirasakan, disenangi atau dibenci khalayak. Indikator: 1 Perasaan 2 Emosi 38 Ibnu Hajar, Dasar-Dasar Penelitian Kuantitatif dalam Penelitian Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada, cet. Ke-1, h.156.