STANDAR KOMPETENSI KENAIKAN KELAS PAI SMP

V. STANDAR KOMPETENSI LULUSAN MATA

PELAJARAN SKL-MP PENDIDIKAN AGAMA ISLAM SEKOLAH MENENGAH PERTAMA SMP 1. Memiliki kemampuan membaca dengan fasih, memahami tajwid, menuliskan, menghafal, serta mengartikan AI-Quran surat-surat pilihan tentang perilaku terpuji seperti sikap toleransi, berbakti kepada orang tua birrul waalidain, dan perilaku tercela seperti pergaulan bebas, judi, narkoba, dan perbuatan anarkis; 2. Memiliki kemampuan membaca, mengartikan, dan menghafal Hadis- hadis pilihan tentang perilaku terpuji seperti sikap toleransi, berbakti kepada orang tua birrul waalidain, dan perilaku tercela seperti, pergaulan bebas, judi, narkoba, dan perb uatan anarkis. 3. Memahami rukun iman mulai dari iman kepada Allah melalui sifat-sifat- Nya dan asmaul husna sampai dengan iman kepada qadha dan qadar. 4. Memahami dan mengamalkan perilaku terpuji seperti sikap toleransi, berbakti kepada orang tua birrul waalidain, dan cinta tanah air, serta menghindari perilaku tercela seperti, pergaulan bebas, judi, narkoba, dan perb uatan anarkis 5. Memahami dan mengamalkan ketentuan ibadah seperti bersuci, shalat, puasa, zakat, haji serta tata cara penyembelihan hewan; 6. Memahami sejarah kebudayaan Islam mulai dari periode Makkah sampai dengan perkembangan Islam di nusantara.

W. STANDAR KOMPETENSI KENAIKAN KELAS PAI SMP

1. Kelas VII: a. Alqur’an: Membaca, menerjemahkan, dan menulis Alqur’an surat-surat pilihan dengan tepat dan baik. b. Hadis: Membaca, menerjemahkan, dan menghafal Hadis-hadis dengan tema-tema tertentu. c. Keimanan: Meningkatkan keimanan kepada Allah SWT melalui pemahaman sifat-sifat-Nya, mengimani rasul dengan mencontoh keteladanan mereka. d. Akhlak: Menanamkan sikap tanpa pamrih, membiasakan perilaku terpuji: bekerjasama dalam kebaikan sebagai sesama manusia, rendah hati, setia pada kebenaran , dan memahami etika pergaulan dengan lawan jenis. e. FiqihIbadah: Memahami ketentuan-ketentuan thaharah bersuci, Memahami tatacara shalat berjamaah, memahami tata cara shalat Jum’at , dan Memahami tatacara shalat jama’ dan qashar. f. Tarikh dan Kebudayaan Islam: Memahami sejarah Nabi Muhammad SAW di periode Mekkah. 2. Kelas VIII: a. Alqur’an: Membaca, menerjemahkan, dan menulis Alqur’an surat-surat pilihan dengan tepat dan baik. b. Hadis: Membaca, menerjemahkan, dan menghafal Hadis-hadis dengan tema-tema tertentu. c. Keimanan: Meningkatkan keimanan kepada Allah SWT melalui pemahaman sifat-sifat-Nya, mengimani Rasul dengan mencontoh keteladanannya. d. Akhlak: Membiasakan perilaku terpuji: menebarkan salam, toleransi beragama , zuhud, dan optimis, dan menghindari perilaku tercela: hasad, ghibah, dan namimah, serta Memahami etika makan- minum, dan berkomunikasi dalam kehidupan sehari-hari. e. FiqihIbadah: Mengenal tata cara shalat sunnat, memahami macam-macam sujud, dan memahami tata cara sholat jenazah. f. Tarikh dan Kebudayaan Islam: Memahami sejarah Nabi di Madinah, dan memahami sejarah perkembangan kebudayaan Islam. 3. Kelas IX: a. Alqur’an: Membaca, menerjemahkan, dan menulis Alqur’an surat-surat pilihan dengan tepat dan baik. b. Hadis: Membaca, menerjemahkan, dan menghafal Hadis-hadis dengan tema-tema tertentu. c. Keimanan: Meningkatkan keimanan kepada Allah SWT melalui pemahaman sifat-sifatNya, mengimani Rasul dengan mencontoh keteladanannya. d. Akhlak: Membiasakan perilaku terpuji: ikhlas, tawakkal, cinta tanah air, bela negara, hormat dan berbakti pada orangtua, memahami etika terhadap alam sekitar, dan menghindari perilaku tercela: borosisraaf, egoisatsrah, dan bermalas-malasan. e. FiqihIbadah: Memahami hukum Islam: zakat, penyembelihan hewan, dan memahami hukum Islam tentang hewan sebagai sumber bahan makanan. f. Tarikh dan Kebudayaan Islam: Memahami sejarah perkembangan Islam di nusantara. X. STANDAR KOMPETENSI LULUSAN KELOMPOK MATA PELAJARAN AGAMA ISLAM DAN AKHLAK MULIA SKL-KMP SEKOLAH MENENGAH ATAS SMA DAN SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN SMK 1. Membaca kitab suci agama Islam dengan benar disertai pemahaman. 2. Memahami dan mengamalkan keimanan serta ibadah sesuai dengan ajaran agama Islam. 3. B erperilaku a khla k mulia disertai pemahaman kepada Tuhan, sesama manusia, dan ciptaan lainnya. 4. Mengamalkan dengan pemehaman hidup rukun dan damai intra- umat dan a ntar umat beragama selara s dengan wawasan NKRI. Y. STANDAR KOMPETENSI LULUSAN MATA PELAJARAN SKL-MP PENDIDIKAN AGAMA ISLAM SEKOLAH MENENGAH ATAS SMA DAN SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN SMK 1. Memiliki kemampuan membaca dengan fasih, menuliskan, mengartikan, serta meyakini kandungan AI-Quran surat-surat pilihan tentang perilaku terpuji seperti demokrasi, kerukunan dan kesetaraan egalitarianisme}, serta perilaku tercela seperti larangan berzina, judi, narkoba, dan radikalisme. 2. Memiliki kemampuan membaca, mengartikan, serta meyakini kandungan Hadis-hadis pilihan tentang Perilaku terpuji seperti demokrasi, kerukunan dan kesetaraan egalitarianisme, serta perilaku tercela seperti larangan berzina, judi, narkoba, dan radikalisme. 3. Meningkatkan keimanan dan meyakini rukun iman mulai dari iman kepada Allah SWT sampai qadha dan qadhar serta menampilkan perilaku yang mencerminkan keimanan tersebut. 4. Meyakini dan mengamalkan perilaku terpuji seperti kontrol diri, tolong menolong taawwun, demokrasi, kerukunan dan kesetaraan egalitarianisme, serta menghindari perilaku tercela seperti berzina, judi, narkoba, dan radikalisme. 5. Meyakini dan mengamalkan ketentuan ibadah seperti sumber hukum Islam, zakat, waqaf, dan waris dalam Islam. 6. Meyakini sejarah peradaban Islam mulai dari periode Makkah sampai dengan perkembangan Islam di dunia, serta mengambil hikmah dari sejarah tersebut dalam konteks kekinian.

Z. STANDAR KOMPETENSI KELULUSAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM PADA SMASMK