Skala Pengukuran Variabel Analisis Regresi Sederhana Uji t Uji Koefisien Determinan R

3. Skala Pengukuran Variabel

Pengukuran indikator variabel dalam penelitian ini menggunakan skala Likert, yaitu dengan menyusun pertanyaan atau pernyataan yang masing-masing item diberi range skor dalam skala Likert. Menurut Sugiyono 2001:33 skala likert digunakan untuk mengukur sikap, pendapat dan persepsi seseorang atau kelompok tentang kejadian atau gejala sosial. Dalam penelitian ini, kuesioner disusun dengan menggunakan skala Likert dengan skor sebagai berikut: a. Sangat setuju diberi skor 5 b. Setuju diberi skor 4 c. Kurang setuju diberi skor 3 d. Tidak setuju diberi skor 2 e. Sangat tidak setuju diberi skor 1

4. Lokasi dan Waktu Penelitian

Penelitian dilakukan di FISIP USU Jl. Prof. A. Sofian. Penelitian dimulai dari bulan Januari sampai dengan bulan Juli 2008. 5. Populasi dan Sampel

a. Populasi

Populasi dalam penelitian adalah seluruh mahasiswa FISIP USU Departemen Ilmu Politik program S-1 reguler angkatan 2005-2007 . Tabel 1.2 Daftar Populasi No. Stambuk Jumlah 1. 2005 82 2. 2006 69 3. 2007 77 Total 228 Sumber: FISIP USU, 2008 data diolah Universitas Sumatera Utara

b. Sampel

Metode penarikan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode Purposive Sampling, yaitu mahasiswa Ilmu Politik FISIP USU yang pernah menyaksikan iklan Pocari Sweat di televisi dan pernah mengkonsumsi Pocari Sweat minimal 2 kali dalam 5 bulan terakhir. Adapun jumlah sampel yang diambil adalah 25 dari populasi, yaitu 57 orang. Menurut Arikunto 2002: 112, jumlah tersebut sudah mewakili.

6. Jenis dan Sumber Data

Data yang digunakan dalam penelitian ini bersumber dari:

a. Data primer

Data primer merupakan data yang diperoleh secara langsung dari responden melalui wawancara dan pengamatan langsung terhadap sumber yang diteliti. Dalam penelitian ini data primer diperoleh dari penyebaran kuesioner kepada mahasiswa Ilmu Politik FISIP USU.

b. Data sekunder

Data sekunder merupakan data yang dikumpulkan dari pihak-pihak lain. Data sekunder dalam penelitian diperoleh dari literatur dan sumber-sumber lain yang mendukung antara lain majalah dan internet.

7. Teknik Pengumpulan Data

Teknik yang digunakan untuk pengumpulan data dalam penelitian ini adalah sebagai berikut:

a. Angket kuesioner

Teknik yang menggunakan angket atau kuesioner adalah suatu cara pengumpulan data dengan memberikan dan menyebarkan daftar pertanyaan Universitas Sumatera Utara kepada responden, dengan harapan mereka dapat memberi respon atas daftar pertanyaan tersebut. Dalam penelitian ini, responden diminta untuk menjawab beberapa hal yang berkaitan dengan identitas diri, dan memberikan tanggapan terhadap indikator-indikator variabel iklan TV yang terdiri dari voices, music, seen words, pictures, colors, movement. .

b. Studi Pustaka

Studi pustaka dilakukan dengan mempelajari dan mengambil data literatur terkait dan sumber-sumber lain yang dianggap dapat memberikan informasi mengenai penelitian ini seperti majalah dan internet.

8. Uji Validitas dan Reliabilitas Instrumen Penelitian

Pengujian validitas dan reliabilitas adalah proses menguji butir-butir pertanyaan yang ada dalam kuesioner, apakah butir pertanyaan tersebut valid dan reliabel. Apabila terdapat butir-butir yang tidak valid dan reliabel, maka butir-butir tersebut harus diganti dengan pertanyaan lain. Untuk menguji kuesioner dalam penelitian ini digunakan SPSS for Windows versi 13.0.

a. Uji Validitas

Validitas didefenisikan sebagai sejauh mana ketepatan dan kecermatan suatu alat ukur dalam melaksanakan fungsi ukurnya. Suliyanto, 2005:40. Menurut Sugiyono 2001:123, hasil penelitian yang valid bila terdapat kesamaan antara data yang terkumpul dengan data yang sesungguhnya terjadi pada objek yang diteliti. Universitas Sumatera Utara Valid tidaknya suatu item instrumen dapat diketahui dengan membandingkan indeks korelasi product moment Pearson dengan level signifikansi 5 dengan nilai kritisnya. Menurut Suliyanto 2005:42, keputusan pada sebuah butir pertanyaan dapat dianggap valid, dapat dilakukan dengan beberapa cara berikut: 1. Jika koefisien korelasi product moment melebihi 0.3 2. Jika koefisien korelasi product moment r tabel n ;  -2, n = jumlah sampel 3. Nilai Sig. ≤ α.

b. Uji Reliabilitas

Menurut Sugiyono 2001:131 reliabilitas adalah tingkat kemantapan atau konsistensi suatu alat ukur. Pengertian alat ukur yang reliabel berarti bahwa alat ukur tersebut mampu mengungkap data yang cukup dapat dipercaya Suliyanto, 2005:42. Alat ukur yang mantap dengan sendirinya: 1. Dapat diandalkan dependability 2. Hasil pengukurannya bisa diramalkan predictability 3. Dapat menunjukkan tingkat ketepatan. Untuk menguji reliabilitas digunakan Cronbach Alpha dengan menggunakan bantuan aplikasi software SPSS 13.0. Menurut Suliyanto, 2005:43 reliabilitas adalah indeks yang menunjukkan sejauh mana suatu alat ukur dapat dipercaya atau dapat diandalkan. Instrumen dapat dikatakan reliabel andal bila memiliki koefisien keandalan reliabilitas sebesar 0.6 atau lebih. Universitas Sumatera Utara

9. Metode Analisis Data

Metode analisis data merupakan cara yang digunakan untuk menganalisis data dan menginterpretasikan data.

a. Metode Deskriptif

Metode analisis deskriptif adalah metode penganalisaan yang dilakukan dengan cara menentukan data, mengumpulkan data dan menginterpretasikan data sehingga dapat memberikan gambaran masalah yang dihadapi.

b. Metode Analisis Statistik

1. Analisis Regresi Sederhana

Analisis regresi digunakan sebagai alat analisis statistik karena penelitian ini dirancang untuk meneliti variabel-variabel yang berpengaruh dari variabel bebas terhadap variabel terikat. Perumusan model regresi yang akan digunakan dalam penelitian ini adalah: Y = a + bX+ e Dimana: Y = Brand Image a = Konstanta b = Koefisien regresi X = Iklan tv e = Error Term variabel lain yang tidak diteliti Universitas Sumatera Utara

2. Uji t

Uji t dilakukan untuk mengetahui tingkat signifikansi pengaruh variabel bebas terhadap variabel terikat. Nilai t hitung dapat diperoleh dengan menggunakan bantuan SPSS 13.0 for windows. Nilai t hitung selanjutnya akan dibandingkan dengan t tabel dengan tingkat kesalahan alpha 5 dan derajat kebebasan df= n-k. Kriteria penilaiannya sebagai berikut: Ho : bi = 0 Tidak terdapat pengaruh iklan TV terhadap Brand Image. Ha : bi ≠ 0 Terdapat pengaruh iklan TV terhadap Brand Image. Kaidah pengambilan keputusan: Ho diterima jika t hitung t tabel pada α = 5 Ha diterima jika t hitung t tabel pada α = 5

3. Uji Koefisien Determinan R

2 Identifikasi determinan R 2 digunakan untuk melihat seberapa besar pengaruh variabel bebas terhadap variabel terikat secara bersama-sama, dimana 0R 2 1. Hal ini berarti bila R 2 =0 menunjukkan tidak ada pengaruh variabel bebas terhadap variabel terikat dan bila R 2 mendekati 1 menunjukkan semakin kuat pengaruh variabel bebas terhadap variabel terikat. Universitas Sumatera Utara

BAB II URAIAN TEORITIS

A. Penelitian Terdahulu

Retno Usman 2004 melakukan penelitian yang berjudul “Analisis Pengaruh Stimuli Iklan Extra Joss Dalam Membentuk citra merek brand image Pemirsa Televisi Di Surabaya”. Dari hasil penelitian diketahui bahwa ada pengaruh stimuli iklan Dalam membentuk brand image pemirsa TV di Surabaya. Hasil perhitungan koefisien determinasi R² menunjukkan nilai sebesar 0,548 yang berarti bahwa variabel stimuli iklan mampu memberikan penjelasan variabel brand image sebesar 54,80 dan sisanya sebesar 45,20 dijelaskan oleh faktor lain yang tidak dimasukkan dalam penelitian.

B. Pengertian Promosi

Promosi merupakan bagian dari bauran pemasaran yang terdiri atas lima variabel, yaitu: advertising, sales promotion, personal selling, publishing, direct marketing. Bauran komunikasi pemasaran disebut juga bauran promosi terdiri 5 lima kiat utama Kotler, 1997:205yaitu: 1. Advertising, yaitu semua bentuk presentasi non-personal dan promosi ide, barang, atau jasa oleh sponsor yang ditunjuk dengan mendapat bayaran. 2. Sales promotion, yaitu insentif jangka pendek untuk mendorong keinginan mencoba atau pembelian produk dan jasa. 3. Public relations and publicity, yaitu berbagai program yang dirancang untuk mempromosikan danatau melindungi citra perusahaan atau produk individualnya. Universitas Sumatera Utara