Makna Simbolis Ragam Gerak Solah Kerep. Makna Simbolis Ragam Gerak Ukelan. Makna Simbolis Ragam Gerak Usap Tangan.

339

1.2.8 Makna Simbolis Ragam Gerak Solah Lamba.

Ragam gerak Solah Lamba mengandung makna simbolis : melatih diri agar kuat di dalam peperangan. Ragam gerak Solah Lamba maksude : nggladi rogo ceke kuat lan mantep peperangan. Munawi 2007 : Wawancara. Artinya : Ragam gerak Solah Lamba adalah melatih fisik agar kuat dan mantap didalam peperangan. Munawi 2007 : Wawancara. Ragam Gerak Solah Lamba mayoritas yang di gerakkan adalah kedua tangan di depan dada dan wajah, ini termasuk desain atas elemen tinggi, maknanya : Mengandung sentuhan intelektual dan spiritual. Elemen tinggi terletak pada ruang dada penari ke atas, yang menghasilkan sentuhan intelektual dan spiritual. Meri dalam Soedarsono 1986 : 126 – 228.

1.2.9 Makna Simbolis Ragam Gerak Solah Kerep.

Ragam gerak Solah Kerep mengandung makna simbolis : melatih diri yang lebih semangat, agar lebih kuat di dalam peperangan. Ragam Gerak Solah Kerep : nggladi rogo sing luwih ngoyo, ceke luwih kuat anggone peperangan. Munawi 2007 : Wawancara. Artinya : Ragam Gerak Solah Kerep adealah melatih fisik dengan lebih giat, agar lebih kuat didalam peperangan. Munawi 2007 : Wawancara. 340 Ragam Gerak Solah Kerep mayoritas yang di gerakkan adalah kedua tangan di depan dada dan wajah, ini termasuk desain atas elemen tinggi, maknanya : Mengandung sentuhan intelektual dan spiritual. Elemen tengah terletak pada ruang pundak dan pinggang penari, yang menghasilkan sentuhan penuh emosi manusia. Meri dalam Soedarsono 1986 : 126 – 228.

1.2.10 Makna Simbolis Ragam Gerak Ukelan.

Ragam gerak Ukelan mengandung makna simbolis : setelah merasa mantap melatih diri, melihat ke depan kerajaan ada musuh atau tidak. Ragam gerak Ukelan maksude : sakwise rumongso manteb anggone nggladi rogo, ngungak nang ngarep kraton ono mungsuh opo ora. Munawi 2007 : Wawancara. Artinya : Ragam gerak Ukelan adalah setelah merasa mantap dalam melatih fisik, melihat kedepan kerajaan ada musuh atau tidak. Munawi 2007 : Wawancara. Ragam gerak Ukelan mayoritas yang di gerakkan adalah kedua tangan di depan dada dan ogek lambung, ini termasuk desain atas elemen tengah, maknanya : Penuh emosi manusia. Elemen tengah terletak pada ruang pundak dan pinggang penari, yang menghasilkan sentuhan penuh emosi manusia. Meri dalam Soedarsono 1986 : 126 – 228. 341

1.2.11 Makna Simbolis Ragam Gerak Usap Tangan.

Ragam gerak Usap Tangan mengandung makna simbolis : setelah memasang kuda – kuda kemudian menangkis serangan musuh lawan. Ragam gerak Usap Tangan maksude : mari masang aji – aji terus nangkis serangane mungsuh. Munawi 2007 : Wawancara. Artinya : Ragam gerak Usap Tangan adalah setelah memasang aji – aji senjata yang tidak kasat mata, kemudian menangkis serangan lawan. Munawi 2007 : Wawancara. Ragam gerak Usap Tangan mayoritas yang di gerakkan adalah kedua tangan di depan dada perut, ini termasuk desain atas elemen tengah, maknanya : Penuh emosi manusia. Elemen tengah terletak pada ruang pundak dan pinggang penari, yang menghasilkan sentuhan penuh emosi manusia. Meri dalam Soedarsono 1986 : 126 – 228.

1.2.12 Makna Simbolis Ragam Gerak Lembehan Penthangan.