Mendesain Rubrik Performance Assessment Validasi Rubrik Performance Assessment Revisi Rubrik Performance Assessment Uji Coba Skala Kecil

Tabel 3.2 Validitas Instrumen Instrumen Data yang dikumpulkan Teknik validasi Lembar validasi rubrik performance assessment Lembar observasi rubrik performance assessment Kualitas rubrik performance assessment Kinerja siswa selama pembelajaran praktikum Construct validity oleh dosen pembimbing Construct validity oleh ahli assessment dan dosen pembimbing sebagai validator, serta validitas empiris melalui uji coba di lapangan Soal tes hasil belajar Hasil belajar siswa Content validity oleh dosen pembimbing dan guru mitra; serta validitas butir soal melalui uji coba di lapangan Angket refleksi diri Sikap afektif siswa selama pembelajaran Content validity oleh dosen pembimbing dan guru mitra Angket Tanggapan siswa Content validity oleh dosen pembimbing Angket Tanggapan guru Content validity oleh dosen pembimbing Sumber : Data peneliti, 2013

3.4.3 Mendesain Rubrik Performance Assessment

Tahap ini produk berupa rubrik performance assessment materi praktikum hidrolisis garam “uji larutan garam dalam air” dirancang dan disesuaikan dengan kondisi sekolah. Rubrik terdiri atas dimensi kinerja yang dinilai dalam bentuk gambar-gambar serta mutu dalam bentuk kombinasi antara deskripsi dan angka.

3.4.4 Validasi Rubrik Performance Assessment

Setelah rubrik performance assessment selesai dibuat kemudian divalidasi oleh ahli. Ahli yang dimaksud meliputi ahli assessment dan dosen pembimbing yang keduanya merupakan dosen jurusan Kimia UNNES.

3.4.5 Revisi Rubrik Performance Assessment

Kekurangan produk dapat diketahui setelah rubrik divalidasi. Revisi terhadap rubrik performance assessment dilakukan berdasarkan tanggapan dan masukan dari validator. Jika rubrik masih kurang sempurna maka harus disempurnakan agar dihasilkan rubrik performance assessment yang lebih baik.

3.4.6 Uji Coba Skala Kecil

Rubrik performance assessment yang telah dikembangkan kemudian diujicobakan pada satu kelompok kecil berjumlah 10 siswa. Hasil uji coba dimaksudkan untuk mengetahui keterlaksanaan penggunaan rubrik dan mendapatkan masukan dari hasil pengamatan guna memperbaiki kekurangan- kekurangan pada seluruh komponen dan pelaksanaaan pembelajaran Listyawati, 2012: 71. Uji coba dilakukan pada siswa yang telah mendapatkan materi hidrolisis. Pengamatan dilakukan untuk mengetahui keterterapan rubrik performance assessment dan kesesuaian dengan kebutuhan siswa. Tahap ini responden diberikan perlakuan berupa pembelajaran praktikum dengan menggunakan rubrik performance assessment yang telah disosialisasikan diberitahukan kepada responden sebelum melaksanakan praktikum dan observer mengisi lembar observasi performance assessment dengan panduan rubrik performance assessment, kemudian dianalisis menggunakan koefisien generalisabilitas untuk mengetahui keefektivan rubrik.

3.4.7 Revisi Rubrik Performance Assessment