Lembaga Pendidikan Media massa Agen-agen lain

commit to user II - 20 Tentu saja ada peran kelompok persahabatan yang negatif, seperti perilaku-perilaku yang berkembang di lingkungan delinquen menyimpang, misalnya geng.Santosa, 2009

2.4.3.3 Lembaga Pendidikan

Dalam lembaga pendidikan formal seseorang belajar membaca, menulis, dan berhitung. Aspek lain yang juga dipelajari adalah aturan-aturan mengenai kemandirian independence, prestasi achievement, universalisme, dan kekhasan specificity. Di lingkungan rumah seorang anak mengharapkan bantuan dari orang tuanya dalam melaksanakan berbagai pekerjaan, tetapi di sekolah sebagian besar tugas sekolah harus dilakukan sendiri dengan penuh rasa tanggung jawab.

2.4.3.4 Media massa

Para ilmuwan sosial telah banyak membuktikan bahwa pesan-pesan yang disampaikan melalui media massa televisi, radio, film, internet, surat kabar, makalah, buku, dst. memberikan pengaruh bagi perkembangan diri seseorang, terutama anak-anak. Gb. 2.5 Lembaga Pendidikan Sebagai Agen Sosialisasi Sumber : www.google.com , 2010 commit to user II - 21 Beberapa hasil penelian menyatakan bahwa sebagaian besar waktu anak-anak dan remaja dihabiskan untuk menonton televisi, bermain game online dan berkomunikasi melalui internet, seperti yahoo messenger, google talk, friendster, facebook, dll. Diakui oleh banyak pihak bahwa media massa telah berperan dalam proses homogenisasi, bahwa akhirnya masyarakat dari berbagai belahan dunia memiliki struktur dan kecenderungan cara hidup yang sama.

2.4.3.5 Agen-agen lain

Selain keluarga, sekolah, kelompok bermain dan media massa, sosialisasi juga dilakukan oleh institusi agama, tetangga, organisasi rekreasional, masyarakat, dan lingkungan pekerjaan. Semuanya membantu seseorang membentuk pandangannya sendiri tentang dunianya dan membuat presepsi mengenai tindakan-tindakan yang pantas dan tidak Gb. 2.6 Media Massa Sebagai Agen Sosialisasi Sumber : www.google.com,2010 commit to user II - 22 pantas dilakukan. Dalam beberapa kasus, pengaruh- pengaruh agen-agen ini sangat besar. Seperti telah di sebutkan di atas, bahwa salah satu agen sosialisasi adalah Media Massa. Media Massa tersebut dapat berupa televisi, radio, film, internet, surat kabar, makalah, buku, dst. Dengan kata lain buku merupakan salah satu media dalam bersosialisasi. Buku merupakan media transfer ilmu, informasi, pesan moral, serta pengalaman dari satu atau beberapa orang, yang dituangkan penulis dalam tulisan ke orang lain, dalam hal ini adalah penikmat buku.

2.4.4 Tinjauan Buku Sebagai Lifestyle dalam Bersosialisasi