d. Kuesioner yaitu daftar yang disebarkan secara langsung kepada responden.
20
e. Studi Putaka digunakan  penulis untuk melengkapi teori dan data yang diperoleh
dari buku dan jurnal.
6. Teknik Pengolahan Data
Data-data  yang  diperoleh  melalui  wawancara  baik  wawancara  mendalam maupun wawancara terbuka dibakukan, kemudian diproses dengan beberapa tahapan
sebagai berikut: 1.
Editing  yaitu  memeriksa  jawaban-jawaban  responden  untuk  diteliti  dan dirumuskan pengelompokan untuk memperoleh data-data akurat.
2. Tabulating yaitu metabulasi atau memindahkan jawaban-jawaban responden ke
dalam tabel, kemudian dicari presentasenya untuk kemudian dianalisa. 3.
Kesimpulan  yaitu  penulis  memberikan  kesimpulan  dari  hasil  analisa  dan penafsiran  data,  semua  tahapan  tersebut  akhirnya  dijelaskan  pendeskripsiannya
dalam bentuk kata-kata maupun angka sehingga menjadi bermakna. 4.
Prosentase dalam hal ini penulis mengklasifikasikan data dengan menggunakan prosentase sebagai berikut:
P = F X 100
N
20
Masri Singa Rimbun dan Sofyan Effendi,  Metode Penelitian Survey Jakarta: PT Pustaka LP3S, 1989, cet ke-2, h.152
Keterangan:
P = Besar Prosentase
F = Frekuensi Jumlah jawaban responden
N = Jumlah Responden
Besar presentase dari rumus  tersebut  akan penulis jelaskan dengan beberapa kriteria diantaranya:
100 =  Seluruhnya
82-93 =Hampir Seluruhnya
67-81 = Sebagian Besar
51-66 = Lebih dari Setengah
50 =  Setengahnya
34-49 = hampir Setengah
18-33 = Sebagian Kecil
7. Metode Analisis.
Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan analisis data deskriptif  yaitu  berupa  metode  yang  menggambarkan  tentang  objek  yang  diteliti
yang disajikan secara kualitatif dan kuantitaf dalam bentuk uraian naratif  dan tabel.
8. Teknik Penulisan
Penulisan  skripsi  ini  berpedoman  pada  prinsip-prinsip  yang  telah  diatur  dan dibukukan  dalam  buku  pedoman  penulisan  skripsi  Fakultas  Syariah  dan  Hukum
UIN Jakarta 2012
E. Review Studi Terdahulu.
Dalam  review  studi  terdahulu  penulis  meringkas  skripsi  yang  ada  kaitannya dengan penelitian yang dilakukan penulis.