Jenis Penelitian Jenis Data Teknik Pengumpulan Data

7

E. Metode Penelitian

1. Jenis Penelitian

Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif, yakni penelitian yang menghasilkan deskripsi berupa kata-kata atau lisan dari fenomena yang diteliti atau dari orang-orang yang berkompeten dibidangnya. 3 Penelitian yang akan dilakukan bersifat deskriptif. Penelitian ini memusatkan perhatian pada masalah aktual sebagaimana adanya pada saat penelitian berlangsung. Melalui penelitian deskriptif, peneliti berusaha mendeskripsikan peristiwa dan kejadian yang menjadi pusat perhatian tanpa memberikan perlakuan khusus terhadap peristiwa tersebut. 4

2. Jenis Data

Data yang digunakan dalam penelitian ini, dikelompokkan menjadi dua bagian, yaitu: a. Data Primer Yaitu data yang didapat dari hasil wawancara yang dilakukan langsung dengan objek penelitian 5 serta dokumentasi dan arsip perusahaan. 3 Lexy. J. Moeloeng, Metode Penelitian Kualitatif Bandung: PT Remaja Rosda Karya, 2010, h.3. 4 Juliansyah Noor, Metodologi Penelitian Jakarta: Kencana, 2012, h. 34. 5 Husein Umar, Desain penelitian manajemen strategik : cara mudah meneliti masalah- masalah manajemen strategik untuk skripsi, tesis, dan praktik bisnis Jakarta: Rajawali Pers, 2010, h.42. 8 b. Data Sekunder Yaitu data yang diperoleh dari literatur-literatur kepustakaan yang berkaitan dengan materi yang akan dibahas, baik itu berupa buku- buku sumber, jurnal, surat kabar atau dari sumber-sumber lain yang relevan dengan pembahasan skripsi ini.

3. Teknik Pengumpulan Data

Dalam mengumpulkan data yang diperlukan, penulis menggunakan jenis pengumpulan data sebagai berikut : a. Riset Kepustakaan Library Research Dari teknik ini penulis membaca, meneliti, mempelajari bahan- bahan tertulis seperti buku-buku, majalah, artikel, jurnal dan informasi- informasi lain yang berhubugan dengan pembahasan skripsi ini. b. Riset Lapangan Field Research Dari teknik ini penulis bermaksud untuk mendapatkan data-data skripsi melalui cara : 1 Interview, yaitu suatu tanya jawab secara tatap muka yang dilakukan pewawancara dengan seseorang yang diwawancarai dalam rangka memperoleh informasi yang dibutuhkan. 2 Dokumentasi, yaitu cara mengumpulkan data melalui laporan- laporan ataupun dokumen yang didapat dari pihak yang bersangkutan dalam penelitian 9

4. Teknik Pengolahan Data