Implementasi Kebijakan Publik Kebijakan 1. Pengertian Kebijakan

2.1.4. Implementasi Kebijakan Publik

Implementasi kebijakan pada prinsipnya adalah cara agar sebuah kebijakan dapat mencapai tujuannya. Implementasi kebijakan merupakan tahap yang paling penting dalam proses kebijakan. Beberapa definisi implementasi kebijakan yang dirangkum oleh Agustino 2006 adalah sebagai berikut : a. Bardach Agustino, 2006:54 Implementasi kebijakan adalah cukup untuk membuat sebuah program dan kebijakan umum yang kelihatannya bagus di atas kertas. Lebih sulit lagi merumuskannya dalam kata–kata dan slogan-slogan yang kedengarannya mengenakkan bagi telinga para pemimpin dan para pemilih yang mendengarkannya, dan lebih sulit lagi untuk melaksanakannya dalam bentuk yang memuaskan orang. b. Metter dan Horn 1975 Agustino, 2006:139 Implementasi kebijakan ialah tindakan-tindakan yang dilakukan baik oleh individu-individu atau pejabat-pejabat atau kelompok-kelompok pemerintah atau swasta yang diarahkan pada tercapainya tujuan-tujuan yang telah digariskan dalam keputusan kebijakan. c. Mazmanian dan Sabatier 1983:61 Agustino, 2006:139 Implementasi kebijakan adalah pelaksanaan keputusan kebijakan dasar, biasanya dalam bentuk undang-undang, namun dapat pula berbentuk perintah- perintah atau keputusan-keputusan eksekutif yang penting atau keputusan badan peradilan. Keputusan tersebut mengidentifikasikan masalah yang ingin diatasi, Universitas Sumatera Utara menyebutkan secara tegas tujuan atau sasaran yang ingin dicapai dan berbagai cara untuk menstrukturkan atau mengatur proses implementasinya. Dari definisi tersebut di atas dapat disimpulkan bahwa implementasi kebijakan menyangkut minimal tiga hal yaitu: 1 adanya tujuan atau sasaran kebijakan, 2 adanya aktifitas atau kegiatan pencapaian tujuan dan 3 adanya hasil kegiatan Agustino,2008. Hal ini sesuai pula dengan apa yang diungkapkan oleh Lester dan Stewart 2000 Agustino, 2006, bahwa implementasi sebagai suatu proses dan suatu hasil output. Keberhasilan suatu implementasi kebijakan dapat diukur atau dilihat dari proses dan pencapaian tujuan hasil akhir output yaitu tercapai atau tidaknya tujuan-tujuan yang ingin diraih.

2.1.5. Faktor-faktor yang Memengaruhi Keberhasilan Implementasi Kebijakan