General Manager Operation Manager QAQC

1. General Manager

Bertanggung jawab untuk mengatur strategi kerja dengan perencanaan yang handal, mengorganisasi, mengawasi semua kegiatan dan mengevaluasi kinerja untuk hasil yang optimal. Rincian tugas : a. Bertanggung jawab dalam mengelola project dengan strategi perencanaan yang handal, memonitor semua aktivitas project dan mengevaluasi kinerja project secara menyeluruh. b. Membuat laporan tentang kemajuan project secara bulanan. c. Bertanggung jawab terhadap pelaksanaan progran HES. d. Bertanggung jawab terhadap terlaksananya semua pekerjaan dengan aman. e. Bertanggung jawab terhadap kualitas SDM. f. Bertanggung jawab terhadap kinerja project secara keseluruhan. Seorang general manager harus mampu berkomunikasi dengan baik dalam bahasa Indonesia dan bahasa Inggris secara lisan ataupun tulisan, mampu memimpin pegawai, mampu mengambil keputusan dengan cepat dan tepat, menguasai teknologi dan serta bidang ilmu yang terkait, menguasai lingkup pekerjaan dengan baik, serta mampu mendidik dan memotivasi bawahan.

2. Operation Manager

Memimpin, mengkoordinasi, dan mengontrol seluruh aktifitas pelaksanaan proyek sehari-hari di lapangan. Rincian tugas : Universitas Sumatera Utara a. Bertanggung jawab terhadap kegiatan-kegiatan pegawai di lapangan. b. Bertanggung jawab terhadap pengadaan atau pemeliharaan kendaraan dan peralatan untuk kelancaran operasi. c. Bertanggung jawab terhadap terlaksananya semua pekerjaan dengan aman. d. Bertanggung jawab terhadap kualitas SDM e. Bertanggung jawab terhadap kinerja pekerjaan secara keseluruhan Seorang operation manager harus mampu berbahasa Inggris secara lisan ataupun tulisan, mampu mengoperasikan komputer, mampu meminpin pegawai, menguasai teknologi dan serta bidang ilmu yang terkait, mampu mendidik dan memotivasi pegawai untuk melakukan pekerjaan, menguasai proses aliran fluida di Minas dan KotabatakPetapahan, dan juga menguasai ruang lingkup proyek.

3. QAQC

Melakukan, mengkoordinir dan mengontrol aktifitas kendali mutu pada pelaksanaan dan hasil kerja. Riancian tugas : Menyiapkan rencana inspeksi dan pengujian sebagai bagian dari quality assurance program. a. Terlibat dari review QAP dan permintaan pergantian material. b. Memonitor pengetesan di lapangan. c. Melakukan audi mutu. d. Menyiapkan laporan kendali mutu secara regular. Seorang QAQC, harus mampu berkomunikasi dengan baik dalam berbahasa Inggris secara lisan ataupun tulisan, mampu mengoperasikan computer, Universitas Sumatera Utara menguasai teknologi dan serta bidang ilmu yang terkait, serta menguasai lingkup kerja proyek.

4. HES Manager