Metode Penelitian Variabel Penelitian Populasi dan Sampel

26

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

A. Metode Penelitian

Metode penelitian yang digunakan oleh peneliti dalam penelitian ini adalah metode survey dengan pendekatan kuantitatif. Metode survey adalah metode penelitian yang dilakukan pada populasi besar atau kecil sedangkan data yang diamati adalah data dari sampel populasi tersebut, sehingga ditemukan kejadian- kejadian relative, distribusi dan hubungan-hubungan antar variabel. Metode ini dipilih oleh peneliti karena sesuai dengan tujuan yaitu untuk mengumpulkan informasi tentang variabel yang diteliti.

B. Variabel Penelitian

Dalam penelitian ini terdapat dua variabel yaitu: pertama, variabel X maksudnya disini ialah peranan orang tua yang disebut variabel bebas yaitu variabel yang memberi pengaruh terhadap variabel yang lain. Kedua, variabel Y maksudnya disini ialah prestasi belajar siswa yang disebut dengan variabel terikat yaitu variabel yang dipengaruhi oleh variabel yang lain. 22

C. Populasi dan Sampel

1. Populasi Populasi adalah keseluruhan seluruh data yang menjadi perhatian kita dalam suatu ruang lingkup dan waktu yang kita tentukan. 1 Kemudian ditetapkan populasi yang dapat dijangkau dan merupakan cerminan dari populasi sehingga disebut populasi terjangkau atau accessible population. 2 Selanjutnya dari populasi ini akan ditetapkan sebagai sample yang merupakan bagian dari jumlah dan karakteristik yang dimiliki oleh populasi tersebut. Populasi dalan penelitian ini adalah para siswa yang berada di SMPN 2 Kota Tangerang Selatan. Populasi terjangkau yang jumlahnya 30 orang siswa diambil dari siswa yang memiliki orang tua lengkap, karena ada beberapa siswa yang orang tuanya bercerai. 2. Sampel Sampel adalah bagian dari populasi yang akan diteliti sesuai dengan sifat dan karakteristik yang dibutuhkan peneliti dalam penelitinya, sehingga betul-betul memiliki populasi. Teknik pengambilan sampel yang dipergunakan adalah teknik sampel Random sampel yaitu teknik pengambilan sampel secara acak, yakni cara pengambilan sampelnya dilakukan secara acak. Teknik ini dapat digunakan karena dilakukan secara acak, yaitu sampel yang di ambil dari kelas 8 yang terdiri dari 3 kelas, yang masing-masing kelasnya di ambil sampel 10 orang. Sampel ini di gunakan untuk menentukan siswa SMPN 2 Kota Tangerang Selatan yang akan menjadi responden. Sehingga didapat 30 orang siswa tersebut terpilih sebagai sampel karena siswa tersebut termasuk dalam kriteria yang mempunyai orang tua lengkap. NO. Kelas Populasi Sample 1. 8.a 35 10 1 Margono, , Metodologi Penelitian Pendidikan, Jakartag: Rineka Cipta, 2007, h... 118 2 Furchan, arif, Pengantar Penelitian, Yogyakarta: Pustaka Belajar, 2004h... 195 2. 8.b 40 10 3. 8.c 30 10 Jumlah 103 30 Sample: sample diambil dengan jumlah populasi menggunakan teknik Random sample dengan mengambil 29 dari jumlah populasi yang ada.

D. Teknik Pengumpulan Data