Screening Proses MCO Bleaching

2. Memudahkan pemulihan zat-zat kimia pemasak untuk penghematan cost produksi 3. Memungkinkan zat-zat terlarut digunakan sebagai energi pemanas dalam recovery boiler. Proses pencucian pertama terjadi di Pressure Diffuser PD. Pulp dari bottom digester dialirkan melaui pipa menuju PD. Pada PD pencucian menggunakan sistem tekanan dan hidrolik serta diaduk untuk menimbulkan dan mempercepat terjadinya difusi antara black liquor dengan air pencuci untuk mencapai kondisi kesetimbangan. Liquor diextract, sehingga pulp mampu meninggalkan liquor. Hasil dari PD akan dialirkan menuju Blow tank.

2.9.5. Screening Proses

Proses screening atau proses penyaringan pada Pulp Making 8 berlangsung dari primary screen sampai pulp di cuci di wash filter dan sampai pada MC pump. Tujuan screening adalah secara selektif memisahkan bahan- bahan terlarut yang tidak diinginkan dalam pulp dengan pemisahan secara mechanical.

2.9.6. MCO

2 Proses Poses MCO 2 pada PM - 8 merupakan kelanjutan dari proses screening di wash filter. MCO2 adalah proses modifikasi yang di terapkan di PT IKPP Perawang bertujuan untuk : Universitas Sumatera Utara 1. Kelanjutan proses delignifikasi membuang lignin yang masih terikut dalam pulp dengan menggunakan chemicals dan panas. 2. Mengurangi konsumsipemakaian bahan kimia dalam proses lanjutan bleaching 3. Mampu mengurangi dampak lingkungan dari proses bleaching warna, BOD, COD limbah yang dibuang. MCO 2 disebut juga O 2 delignifikasi hal ini karena bahan aktif untuk delignifikasi pulp adalah O 2 dan alkali. Prinsipnya Oksigen O 2 pada kondisi alkaline, temperatur, dan tekanan akan bereaksi dengan pulp yang masih mengandung lignin. Oksigen O 2 dikonversikan menjadi sejumlah ion dan komponen radikal seperti O 2 , HO - ,dan lain-lain. Perpindahan massa merupakan bagian yang penting pada proses O 2 delignifikasi. Gas oksigen adalah zat yang kelarutannya rendah di dalam cairan sodium hidroksida pada temperatur tinggi. Ion -HO meminimumkan lapisan air. Kemudian menggunakan shear mixers untuk menambah kontak antara serat dan gas.

2.9.7. Bleaching

Pada Pulp Making - 8 proses bleaching memiliki inisial tag number 825. Proses bleching berawal dari unbleach tower sebagai hasil MCO2 proses sampai pulp hingga pulp siap didistribusikan ke Pulp Machine atau Paper Machine. Secara umum sifat dari selulosa berwarna putih sedangkan lignin berwarna coklat oleh karena itu gabungan lignin didalam pulp akan menyebabkan lignin berwarnan coklat. Sehingga Proses bleaching memiliki dua tujuan utama yaitu Universitas Sumatera Utara membuang komponen-komponen berwarna terutama lignin dengan menurunnya bilangan kappa dan meningkatkan kecerahan pulp atau brightness. Proses yang bertujuan menurunkan bilangan kappa adalah CD stage, EO Reaktor, dan E1 stage. Sedangkan proses yang bertujuan meningkatkan kecerahan adalah D1 stage dan D2 stage. Sedangkan tujuan lainnya adalah membersihkan pulp dari sisa bark dan shives.

2.9.8. Pulp Machine