Jenis dan Sumber Data Penelitian Teknik Pengumpulan Data Definisi Operasional dan Pengukuran Variabel

C. Jenis dan Sumber Data Penelitian

Data yang digunakan dalam penelitian ini merupakan data sekunder yaitu berupa laporan keuangan perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI. Menurut Umar 2003: 60 “ data sekunder merupakan data primer yang telah diolah lebih lanjut misalnya dalam bentuk tabel, grafik, diagram, gambar dan sebagainya sehingga lebih informatif jika digunakan oleh pihak lain ”. Menurut waktu pengumpulannya, data yang digunakan dalam penelitian ini adalah pooling data, yang merupakan gabungan dari jenis data time series, yaitu sekumpulan data dari suatu fenomena tertentu yang didapat dalam beberapa interval waktu tertentu, misalnya mingguan, bulanan atau tahunan dan data cross section, yaitu sekumpulan data suatu tertentu dalam satu kurun waktu saja. Sumber data adalah laporan keuangan perusahaan, sampel diperolah dari Indonesian capital markret directory ICMD dan situs www.idx.ac.id.

D. Teknik Pengumpulan Data

Pada Penelitian ini, pengumpulan data dilakukan dengan mengumpulkan data sekunder berupa laporan keuangan perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia.

E. Definisi Operasional dan Pengukuran Variabel

Menurut Erlina 2008: 57 Definisi Operasional adalah suatu Definisi yang menjelaskan karakteristik dari objek ke dalam eleman – elemen yang dapat diobservasi yang menyebabkan konsep dapat diukur dan dioperasionalkan Universitas Sumatera Utara kedalam penelitian. Penelitian ini menggunakan variabel independen dependen. Menurut Erlina 2008 : 42 variabel independen merupakan variabel yang dapat mempengaruhi perubahan dalam variabel dependen dan mempunyai hubungan positif maupun negatif bagi variabel dependen lainnya. Sedangkan variabel dependen merupakan variabel yang dijelaskan atau dipengaruhi oleh variabel independen. Variabel – variabel yang digunakan dalam penelitian ini terdiri dari lima variabel independen yaitu : Current Ratio CR, Debt to Total Asset Ratio, Net Profit Margin NPM, Total Asset Turn Over TATO, Price Earning Ratio PER dan satu variabel dependen yaitu : Dividen Per Share DPS. Masing – masng variabel penelitian ini secara Operasional dapat didefinisikan seperti tampak pada tabel 3 sebagai berikut : Tabel 3.2 Definisi Operasional dan Pengukuran Variabel NO Variabel Defenisi Operasional Pengukuran Skala 1 Current Ratio CR Rasio yang membandingkan aktiva lancar perusahaan dengan kewajiban lancar perusahaan. CR= Lancar Kewajiban Lancar Aktiva Rasio 2 Debt to Total Asset Ratio Rasio yang menunjukkan beberapa bagian dari keseluruhan kebutuhan dana yang dibelanjai dengan utang atau beberapa bagian dari aktiva yang digunakan untuk menjamin utang. DTA= Aktiva Total Kewajiban Total Rasio Universitas Sumatera Utara 3 Net Profit Margin NPM Rasio yang menunjukkan kemampuan perusahaan dalam menghasilkan keuntungan bersih setelah dipotong pajak. NPM= Bersih Penjualan Pajak Setelah Bersih Laba Rasio 4 Total Asset Turn Over TATO Rasio yang menunjukkan kemampuan dana yang tertanam dalam keseluruhan aktiva berputar dalam suatu periode tertentu atau kemampuan modal yang di investasikan untuk menghasilkan pendapatan. TATO = Aktiva Total Bersih Penjualan Rasio 5 Price Earning Ratio PER Rasio ini menunjukkan kemampuan perusahaan untuk menghasilkan keuntungan dari setiap satu rupiah aktiva yang digunakan. PER = Saham Lembar Per Laba Saham Lembar Per a H arg Rasio 6 Dividen Per Share DPS Rasio yang menunjukkan berapa jumlah rupiah yang diberikan kepada pemilik saham dari keuntungan untuk setiap lembar saham yang dimiliki. DPS= Beredar Yang Saham Jumlah Dividen Total Rasio

F. Metode dan Analisis Data