Struktur Organisasi GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN

B. Struktur Organisasi

Suatu organisasi dengan segala aktivitasnya terdapat hubungan di antara orang-orang yang menjalankan aktivitas tersebut. Makin banyak kegiatan yang dilakukan dalam suatu organisasi, makin kompleks pula hubungan-hubungan yang ada. Untuk itu perlu dibuat suatu bagan yang menggambarkan tentang hubungan tersebut termasuk hubungan masing-masing kegiatan atau fungsi. Bagan organisasi atau struktur organisasi yang menjadi dasar dalam organisasi ini adalah pembagian kekuasaan dan tanggung jawab. Organisasi merupakan alat bagi Manajemen untuk mencapai tujuan dari perusahaan tersebut, dimana organisasi adalah sekumpulan orang yang bekerja sama untuk menacapai tujuan yang sama. Struktur organisasi dari perusahaan PT. Antar Lintas Sumatera ALS dapat dilihat pada Gambar 3.2. Universitas Sumatera Utara Gambar : 3.2.Struktur Organisasi PT. Antar Lintas Sumatera ALS Sumber: PT.ALS., 2010. Data Diolah Gambar 3.2. dapat kita lihat bahwa PT. Antar Lintas Sumatera ALS mempunyai bentuk organisasi fungsionil dimana setiap bagian didalam organisasi menerima perintah dan juga bertanggung jawab hanya kepada satu orang atau bagian saja. Aadapun tugas dan wewenang masing-masing bagian di dalam organisasi adalah: 1. Direktur Utama, tugasnya: a. Pengurusan izin trayek. b. Mengawasi operasi perwakilan-perwakilan Bag. Pembukuan Bag. Keuangan Perwakilan Bag. Angkutan Direktur Utama Kepala Kantor Cincu, Supir, Kenek Sekretariat Universitas Sumatera Utara c. Pembelian bus baru. d. Penjualan bus tua. e. Hal-hal yang dianggap perlu bagi perusahaan. 2. Kepala Kantor, membantu Direktur Utama, dan tugasnya: a. Pembelian keperluan kantor. b. Menyetujui pengeluaran – pengeluaran kas. c. Menerima sebahagian uang kas dari bagian keuangan untuk menyetorkannya ke Bank. d. Menerima pengriman uang hasil operasi diperwakilan-perwakilan. 3. Sekretariat, tugasnya: a. Menerima surat. b. Mengarsip surat-surat perusahaan. 4. Bagian Keuangan, tugasnya: a. Menerima uang dari sub bagian penjualan karcis dan menyerahkannya sebahagian kepada kepala kantor, sebahagian lagi diserahkan kepada bagian akuntan sesudah disetujui oleh kepala kantor untuk membiayai operasi pngangkutan dan eksploitasi. b. Membuat bon penerimaan uang berdasarkan surat jalan bus dan menyerahkannya kepada bagian pembukuan untuk dicatat. c. Membuat bon pengeluaran kas dan setelah mendapat persetujuan kepala kantor, uang kas di keluarkan dan bon pengeluaran diserahkan kepada bagian pembukuan. d. Membayar gaji pegawai. Universitas Sumatera Utara 5. Bagian Angkutan, tugasnya: a. Mengatur trayek angkutan. b. Mengawasi armada angkutan perusahaan. c. Menerima sebahagian hasil penjualan karcis dari bagian keuangan untuk biaya eksploitasi bus. 6. Bagian Pembukuan, tugasnya: a. Mencatat segala transaksi-transaksi yang terjadi dalam perusahaan dan membuat laporan keuangan apabila diperlukan pada waktu tertentu. 7. Bagian Penjualan Karcis, tugasnya: a. Menjual karcis. b. Membuat surat jalan. c. Menyerahkan hasil penjualan karcis kepada bagian keuangan. 8. Perwakilan, tugasnya: a. Penjualan tiket. b. Penawaran bus. c. Pengiriman hasil penjualannya ke kantor pusat di Medan. 9. Cincu, tugasnya: a. Mempertanggung jawabkan uang masuk dan uang keluar selama dalam perjalanan bus sepanjang trayek yang dilaluinya. b. Menerima ongkos-ongos penumpang yang naik di jalan. c. Membayar keperluan bus selama diperjalanan. Universitas Sumatera Utara 10. Supir, tugasnya: a. Menjalankan alat tansportasi, bus b. Mengawasi bus selama dalam didalam perjalanan. 11. Knek, tugasnya: a. Mengurus barang-barang penumpang serta keperluan penumpang selama dalam perjalanan. b. Mengadakan perbaikan bus apabila rusak selama dalam pejalanan. c. Merepasi bus setelah sampai ke tempat tujuan.

C. Sarana Dan Prasarana