Keep on Smiling Komposisi Fotografi Human Interest Agus Leonardus

84 putih, hal ini dimaksudkan agar penikmat foto memfokuskan pandangannya kepada objek utama. Dalam karya ini Agus Leonardus menggunakan sudut pengambilan gambar sebatas mata manusia eye level, hal ini dimaksudkan untuk menghasilkan kesan menyeluruh dan merata. Fotografer menonjolkan objek utama dengan memberikan pembeda dengan latar belakang dan depannya yang dijadikan hitam-putih, hal ini juga menambah kesan dramatis pada foto. Point of interest dalam foto yang berjudul No Hands and Legs adalah seorang anak berkebutuhan khusus dengan ibu dan sebuah balon yang telah diseleksi dan dibuat berwarna, dipadukan dengan background berupa pohon dan tembok tua yang dibuat hitam-putih agar pandangan terfokus pada objek utama. Penyeleksian warna juga menambah kesan dramatis pada foto tersebut. Gambar XXV : Komposisi Diagonal dan 13 Bidang No Hands and Legs Sumber : Screenshot CorelDRAW X4 85 Pemotretan pada karya ini menggunakan pedoman komposisi diagonal. Anak tertidur dan berada dibagian kanan dipadukan dengan balon yang berada disisi kanan atas frame akan menimbulkan kesan diagonal. Elemen yang digunakan oleh fotografer pada karya ini adalah penyeleksian elemen warna pada latar depan yang dominan yaitu anak berkebutuhan khusus beserta ibunya serta sebuah balon. Sekilas foto ini terlihat tidak seimbang namun jika diperhatikan dengan seksama maka terdapat keseimbangan pada foto tersebut. Penempatan balon pada salah satu sudut frame bukan tanpa alasan melainkan untuk mendapatkan kesan stabil dan seimbang pada gambar. Keseimbangan tercipta melalui warna balon yang senada dengan warna pakaian si anak dalam foto tersebut. Selain berat visual, balon yang terdapat pada frame juga dimaksudkan untuk menciptakan komposisi diagonal. Dari semua objek yang berwarna dalam foto akan menimbulkan kesan garis yang memotong dari sudut kesudut persegi. Komposisi diagonal merupakan salah satu dari beragam konsep komposisi foto yang menyatakan memberikan kesan foto tampak lebih dinamis jika objek mengikuti konsep garis diagonal. 86

4. Batu Bata

Batu Bata Gambar XXVI : Fotografi human interest Karya Agus Leonardus Sumber : Dokumentasi Pribadi Agus Leonardus Format foto dalam karya yang berjudul Batu Bata menggunakan format horizontal. Format horizontal sendiri dapat memberikan kesan luas dan tenang pada objek yang diambil. Dengan format horizontal. Foto akan terlihat menjadi lebih luas dan terkesan tenang, hal tersebut secara tidak langsung dipengaruhi oleh adanya kesamaan dengan mata manusia ketika melihat sesuatu lebih pada lebar dan luasnya ruang daripada tinggi. Kedalaman pada foto yang berjudul Batu Bata diatas dicapai menggunakan metode pencahayaan langsung direct light dengan arah pencahayaan dari samping. Cahaya matahari yang langsung mengenai objek mempunyai sifat yang keras sehingga menimbulkan bayangan yang tegas. Efek dari arah pencahayaan samping adalah menonjolkan bentuk dan tekstur pada foto. 87 Pada karya berjudul Batu Bata Agus Leonardus menggunakan high angle dalam sudut pengambilan gambarnya. Angle ini digunakan untuk menangkap kesan luas dan tenang dari objek juga dimaksudkan untuk memasukkan elemen-elemen pendukung komposisi ke dalam frame yaitu beberapa orang yang sedang bekerja membuat batu bata serta susunan batu bata yang sedang dijemur. Gambar XXVII: Komposisi Diagonal dan 13 Bidang Batu Bata Sumber : Screenshot CorelDRAW X4 Kegiatan membuat batu bata ditampilkan dengan baik. Foto diatas menggunakan teknik Doft luas, dimaksudkan untuk menangkap moment secara menyeluruh dan merata. Foto tersebut juga tampak lebih dinamis karena menggunakan komposisi diagonal. Terdapat kesan garis yang memotong dari sudut kesudut persegi panjang yang tercipta melalui barisan batu bata yang disusun dengan sudut pengambilan gambar yang tepat. Pada foto tersebut perspektif dihadirkan melaui garis diagonal imajiner menuju kepada lenyap yang berada pada ujung kanan atas.