Skala Bullying Skala Depresi

Dalam penelitian ini terdapat tiga alat ukur, yaitu:

1. Skala Bullying

Skala bullying yang digunakan dalam penelitian ini dimodifikasi dari skala perilaku bullying yang digunakan oleh Sonia 2009. Skala bullying tersebut disusun dengan mengadaptasi dan memodifikasi The Revised Olweus BullyVictim Questionnaire yang dikembangkan oleh Olweus. Dalam penelitian sebelumnya Sonia, 2009, terdapat empat pertanyaan yang menanyakan mengenai keterlibatan murid dalam perilaku bullying, yaitu sebagai korban dan sebagai pelaku. Namun, dalam penelitian ini peneliti hanya mengambil 2 dua pertanyaan yang berhubungan dengan keterlibatan murid sebagai korban bullying. Skala perilaku bullying menggunakan skala model Likert. Skala ini terdiri dari pernyataan dengan menggunakan 5 pilihan jawaban, yaitu: 1 Tidak pernah mengalami bullying 2 Hanya terjadi satu sampai dua kali dalam beberapa bulan terakhir 3 Dua sampai tiga kali dalam sebulan 4 Kira-kira sekali seminggu 5 Beberapa kali dalam seminggu Penilaian untuk respon yang diberikan subjek untuk setiap pernyataan berturut- turut adalah 1,2,3,4,5. Menurut Solberg dan Olweus dalam Lee, Cornel, dan Cole, 2001 murid yang melaporkan mengalami bullying 2 sampai 3 kali dalam sebulan atau lebih akan diklasifikasikan sebagai korban bullying. Universitas Sumatera Utara

2. Skala Depresi

Depresi dapat dilihat dari simtom-simtom depresi yang dialami seseorang yang dideteksi melalui CES-D The Center for Epidemiological Studies- Depression Scale yang dikembangkan oleh Radloff 1977 melalui National Institute of Mental Health yang terdiri dari 20 aitem dan disusun berdasarkan 4 faktor, yaitu: depressed effect negative affect, Somatic symptoms, Positive affect, interpersonal relation. Skala CES-D yang digunakan dalam penelitian ini merupakan skala yang telah diadaptasi dan dimodifikasi oleh peneliti sebelumnya, Sonia 2009, untuk melihat perbedaan depresi ditinjau dari kategori bullying dan jenis kelamin. Dalam penelitian ini, peneliti menambahkan lima buah aitem sehingga jumlah total aitem skala Depresi CES-D yang digunakan dalam penelitian ini adalah 25 aitem. Skala depresi menggunakan skala model Likert yang menggunakan pernyataan dengan 4 pilihan jawaban yaitu TP tidak pernah, KK kadang-kadang, AS agak sering, dan S sering. Skala disajikan dalam bentuk favourable pernyataan yang mendukung faktor yang ingin diukur. Respon subjek untuk setiap pernyataan yaitu TP = 0, KK = 1, AS = 2, S = 3. Khusus untuk aitem faktor positive affect cara penilaiannya adalah TP=3, KK=2, AS=1, S=0. Tabel 1. Distribusi Aitem Skala Depresi Sebelum Uji Coba No. Dimensi Nomor Aitem Jumlah Persentase 1. Depressed affect 3,6,9,10,14,17,18 7 28 2. Somatic simtom 1,2,5,7,11,13,20 7 28

3. Positif affect