Sektor-Sektor yang Dapat Dimasuki Wirausaha

179 Ekonomi SMAMA XII Ada beberapa kebaikan dan kelemahan dari sektor ekonomi informal. Kelebihan dalam sektor ekonomi informal sebagai berikut. 1 Tidak ada izin usaha resmi. 2 Modal relatif kecil. 3 Siapa saja dapat mendirikannya. 4 Tidak memerlukan keahlian. 5 Dapat menyerap tenaga kerja. 6 Merupakan kebiasaan. 7 Keuntungan langsung dinikmati. Sedangkan kelemahan dalam sektor ekonomi informal adalah sebagai berikut. 1 Sulit mendapatkan pinjaman. 2 Kurang mendapatkan perlindungan hukum. 3 Lemah dalam manajemen. 4 Kelancaran usaha kurang terjamin. 5 Lamban untuk maju. MULAI HARI INI DI GRIYA KR Pameran Kerajinan Batik dan Gerabah YOGYA KR. Paguyuban Pecinta Batik Indonesia Sekar Jagad bekerja sama dengan Lembaga Pengabdian Masyarakat LPM Institut Pertanian Yogyakarta mengadakan pameran kerajinan batik, gerabah, dan bunga kering di Griya KR Jl. P. Mangkubumi 40-42 Yogya Sabtu-Jum’at 21-27 102006 buka mulai pukul 10.00 - 21.00 WIB. Pameran ini digelar untuk memberikan kesempatan kepada para pemudik di Yogya dan terbuka untuk umum. Sumber: Disarikan dari berita Kedaulatan Rakyat Tanggal 21 Oktober 2006. Economic News Ekonomi SMAMA XII 180

6. Prasyarat Menjadi Wirausaha

Ada beberapa hal pokok yang harus dimiliki atau dikuasai oleh seorang wirausahawan, agar perusahaan yang dipimpinnya dapat berjalan dengan baik dan berhasil guna, yaitu sebagai berikut. a. Mempunyai modal yang memadai. b. Mampu merencanakan kegiatan-kegiatan bisnis. c. Percaya pada diri sendiri dengan segala kemampuan yang dimiliki. d. Kreatif, penuh inisiatif, dan inovasi. e. Berani mengambil risiko yang telah diperhitungkan sebelumnya. f. Memiliki jiwa kepemimpinan. g. Bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa. h. Memiliki watak dan kepribadian yang baik. i. Memiliki dedikasi dan tanggung jawab yang tinggi. j. Mampu bekerja sama dalam keadaan apapun. k. Rela berkorban untuk orang lain. Bacalah berita yang berjudul Mulai Hari Ini di Griya KR: Pameran Kerajinan Batik dan Gerabah . Berdasarkan berita tersebut, dapat diketahui bahwa Yogyakarta segera bangkit setelah lesu karena adanya gempa. Nah, apa manfaat pameran tersebut bagi para pengrajin di Yogyakarta? Diskusikan dengan teman belajar kalian, dan hasilnya dikumpulkan kepada gurumu Potensi Bangsa Di sekitar tempat tinggal kalian pasti terdapat peluang bisnis. Coba identifikasikan peluang bisnis apa saja yang ada. Kemudian, kemukakan faktor pendukung dan penghambat untuk memanfaatkan peluang tersebut. Hasilnya dikumpulkan kepada gurumu Etos Kerja 181 Ekonomi SMAMA XII

7. Menerapkan Sikap dan Jiwa Wirausaha

Ada beberapa hal yang terkait dengan sikap dan jiwa wirausaha, yaitu:

a. Sumber Ide Bisnis Usaha

Seseorang yang akan memulai usaha yang hendak ditekuni, haruslah mempunyai ide untuk bisnis usaha terlebih dahulu. Beberapa sumber ide yang digunakan untuk memulai usaha dapat dari pekerjaanketerampilan, dari minat dan hobi, dari pengamatan, dan dapat juga dari pengalaman.

b. Melakukan Inovasi

Ada beberapa alternatif yang dapat dijadikan sebagai dasar dalam melihat peluang usaha yaitu melakukan inovasi sebagai berikut. 1 Membuat barangjasa yang masih baru. 2 Membuat barangjasa tiruan yang baru, dengan memodifikasi barang yang sudah ada. 3 Membuat barang yang jenisnya sama, tetapi modelnya baru. 4 Membuat barangjasa disesuaikan dengan selera konsumen. 5 Menemukan pasar baru. 6 Menggunakan teknologi baru.

c. Analisis Peluang Usaha

Seseorang yang mempunyai jiwa kewirausahaan bisa membaca peluang usaha. Ia bisa menjawab pertanyaan: produk apa yang dibutuhkan suatu masyarakat, bagaimana cara menghasilkan produk tersebut, bagaimana daya beli konsumennya, dan adakah bahan dan sarana penunjang yang disediakan untuk produksi. Intinya, ia dapat menyimpulkan apakah di sini ada peluang usaha yang menjanjikan atau tidak.

d. Perencanaan Usaha

Dalam perencanaan usaha diperlukan persiapan awal dan langkah-langkah dalam menyusun usaha. Persiapan dapat dimulai dari persiapan pribadi, permodalan, organisasi dan manajemen, kesempatanpeluang usaha, hukum dan perundang-undangan, serta lingkungan. Sedangkan langkah dalam menyusun perencanaan usaha dapat dengan penentuan