mendapat timbal balik secara langsung dan digunakan untuk keperluan Negara untuk sebesar-besarnya kemakmuran rakyat.
Penghitungan besarnya pajak perusahaan berdasarkan ketentuan Undang-undang Perpajakan No.17 Tahun 2000 tentang Pajak Penghasilan,
khsusnya Pasal 17 ayat 1 yang mengatur tarif pajak yang ditetapkan atas Penghasilan Kena Pajak bagi Wajib Pajak Badan dalam negeri. Corporate
tax yang dimaksudkan dalam penelitian ini adalah besarnya corporate tax dengan laba sebelum pajak EBT yang diukur dengan skala rasio.
2.1.8 Sales Growth
Suatu perusahaan yang berada dalam industri yang mempunyai laju pertumbuhan yang tinggi, harus menyediakan modal yang cukup untuk
membelanjai perusahaan. Perusahaan yang bertumbuh pesat, cenderung mampu membagikan dividen yang lebih tinggi. Sebaliknya, perusahaan
yang pertumbuhan penjualannya rendah akan lebih kecil kemungkinannya dalam membagikan dividen Komrattanapanya dan Suntraruk, 2013. Bagi
perusahaan dengan tingkat penjualan dan laba yang tinggi, kecenderungan untuk membagikan dividen lebih stabil dibandingkan dengan perusahaan-
perusahaan yang tingkat penjualannya rendah Hatta,2004.
2.1.9 Cash Flow
Laporan arus kas merupakan salah satu komponen laporan keuangan menurut PSAK ayat 1 2009. Informasi mengenai arus kas suatu
perusahaan berguna bagi pengguna laporan keuangan sebagai dasar
penilaian kemampuan perusahaan dalam menghasilkan kas, serta menilai kebutuhan perusahaan dalam penggunaan kasnya.
Free cash flow arus kas bebas adalah arus kas yang benar-benar tersedia untuk dibayarkan kepada investor pemegang sham dan pemilik
utang setelah perusahaan melakukan investasi dalam asset tetap, produk baru, dan modal kerja yang dibutuhkan untuk mempertahankan operasi
yang sedang berjalan Brigham dan Houston, 2010 Georgiana 2012 menyatakan bahwa variabel yang dapat menyatakan
pendistribusian dividen adalah free cash flow karena perusahaan dengan peluang pertumbuhan rendah dan free cash flow yang lebih tinggi akan
membayar dividen yang lebh tinggi untuk mencegah manajer dalam melakukakan investasi pada biaa modal, pembayaran, dividen yang tinggi
juga dapat menurunkan arus kas yang diguakan oleh maajer untuk investasi proyek-proyek yang tidak efektif.
Semakin tinggi free cash flow perusahaan,maka akan semakin besar peluang perusahaan tersebut untuk membayarkan dividen perusahaannya
dalam jumlah yang bsear. Sebalinya, apabila penggunaan free cash flow FCF yang berlebihan oleh pihak manajemen dapat mempengaruhi
jumalah dividen yang akan dibayarkan kepada para pemegang saham yang kemungkinan akan lebih sedikit, oleh karenanya free cash flow dapat
digunakan menjadi informasi mengenai pembayaran dividen. Hal ini mengindikasikan bahwa free cash flow berpengaruh positif terhadap DPR.
2.2 Penelitian Terdahulu