Sistem Manajemen Mutu Kesejahteraan Sosial Pelayanan Kesehatan Koperasi Karyawan KOPKAR Kesehatan dan Keselamatan Kerja Serikat Pekerja

4.2.1 Sistem Manajemen Mutu

Untuk Menjamin kualitas dari Produk teh hitam yang dihasilkan, Unit Usaha Bah Butong telah menerapkan Sistem Manajemen Mutu dan memperoleh sertifikat ISO 9001-2008 Bagian pengolahan dan tanaman dan Standart Nasional Indonesia SNI 01-1902-1995 serta sertifikat Halal dari Majelis Ulama Indonesia MUI tentang Teh Hitam.

4.2.2 Kesejahteraan Sosial

Kepada Karyawan, Perusahaan memberikan fasilitas : a. Perumahan b. Air Minum c. Sarana Ibadah d. Saran Pendidikan yang dikelola Kebun TK dan MTsSLTP e. Tempat Pengasuhan Anak f. Sarana Olah Raga g. Poliklinik disetiap Afdeling

4.2.3 Pelayanan Kesehatan

Disetiap Afdeling disediakan Poliklinik. Pada kasus-kasus yang memerlukan penanganan lanjut dirujuk ke Puskesbun Sidamanik atau ke Rumah Sakit Balimbingan dan bahkan ke Rumah Sakit lain sesuai rujukan dari Dokter Perusahaan.

4.2.4 Koperasi Karyawan KOPKAR

Koperasi Karyawan Bah Butong “AROMA BAHAGIA” beranggotakan seluruh Karyawan dengan kegiatan simpan pinjam serta melayanimenyediakan barang konsumsi yang dilengkapi dengan : 4 unit Kios. Universitas Sumatera Utara

4.2.5 Kesehatan dan Keselamatan Kerja

Perusahaan membentuk suatu wadah dalam melaksanakan Program dan Kebijakan K3 yaitu P2K3 Panitia Pembina Kesehatan dan Keselamatan Kerja untuk menciptakan suasana kerja yang aman, nyaman dan sehat sehingga tenaga kerja dapat bekerja secara efisien dan produktif. Tahun 2009 Kebun Bah Butong telah menerima Sertifikat dan Bendera Emas dari Pemerintah cq Menteri Tenaga Kerja atas Penerapan SMK3 Sistem Manajemen Kesehatan dan Keselamatan Kerja.

4.2.6 Serikat Pekerja

Serikat Pekerja di Kebun Bah Butong hanya ada 1 satu, yaitu Serikat Pekerja Perkebunan SP BUN PTPN.IV Basis Kebun Bah Butong yang beranggotakan seluruh pekerja. Serikat Pekerja merupakan bagian integral dari Perusahaan dalam rangka bersama-sama menjalankan misi dan mewujudkan visitujuan Perusahaan, khususnya dalam mewujudkan lingkungan kerja yang sehat dan kondusif.

4.2.7 Kemitraan dengan Masyarakat