Tindakan Ibu Berdasarkan Pengetahuan Dalam Pemenuhan Gizi Balita Tindakan Ibu Berdasarkan Sikap Dalam Pemenuhan Gizi Balita

5.5 Sikap Ibu Berdasarkan Pengetahuan Dalam Pemenuhan Gizi Balita

Berdasarkan tabulasi silang antara sikap dengan pengetahuan ibu menunjukkan bahwa pada umumnya ibu yang memiliki pengetahuan kurang baik mayoritas memiliki sikap juga berada pada kategori kurang baik. Sehingga dapat dikatakan bahwa pengetahuan ibu dapat membentuk sikap ibu, dalam hal ini adalah mengenai pemenuhan gizi balita, dimana apabila pengetahuan berada pada kategori kurang baik maka pada umumnya sikap juga berada dalam kategori kurang baik. Hal ini sejalan dengan pendapat Sumarwan 2003 yang menyatakan bahwa semakin tinggi tingkat pengetahuan gizi seseorang maka sikap seseorang terhadap terhadap gizi akan semakin positif.

5.6 Tindakan Ibu Berdasarkan Pengetahuan Dalam Pemenuhan Gizi Balita

Berdasarkan hasil tabulasi silang antara tindakan dengan pengetahuan ibu menunjukkan bahwa pada umumnya ibu yang memiliki pengetahuan kurang baik maka tindakannya juga berada pada kategori kurang baik. Sehingga dapat dikatakan bahwa pengetahuan ibu dapat mempengaruhi terbentuknya suatu tindakan ibu, apabila pengetahuan berada pada kategori kurang baik maka tindakan juga dalam kategori kurang baik. Walaupun dalam tabulasi silang ini ada ditemukan bahwa pada tingkat pengetahuan yang baik tetapi tindakan berada pada kategori kurang baik, hal ini dikarenakan pengetahuan ibu hanya sampai pada tahu dan paham saja belum sampai pada tahap aplikasi, hal ini sejalan dengan pendapat Notoatmodjo 2003 yang menyatakan bahwa tahap pertama dalam suatu pengetahuan adalah tahu. Hal ini juga sejalan dengan pendapat Walker dan Hill dalam Barokah 1993 yang menyatakan Universitas Sumatera Utara peningktan pengetahuan ibu dalam memilih makanan akan meningkatkan kemampuan ibu dalam merencanakan dan mengolah makanan dengan ragam dan kombinasi yang tepat sesuai dengan syarat-syarat gizi.

5.7 Tindakan Ibu Berdasarkan Sikap Dalam Pemenuhan Gizi Balita

Berdasarkan hasil tabulasi silang antara tindakan berdasarkan sikap dapat diketahui bahwa sebagian besar ibu yang memiliki sikap kurang baik pada umumnya juga memiliki tindakan yang kurang baik. Disini dapat dilihat bahwa sikap ibu turut mempengaruhi terbentuknya suatu tindakan dalam hal ini mengenai pemenuhan gizi balita. Hal ini sejalan dengan pendapat Notoatmodjo 2003 yang menyatakan walau sikap seseorang belum terwujud dalam tindakan tetapi suatu tindakan dibentuk oleh pengalaman interaksi individu dan lingkungan khususnya yang menyangkut pengetahuan dan sikapnya terhadap suatu objek. Hal ini juga sejalan dengan pendapat Sumarwan 2003 yang Menyatakan bahwa komponen kognitif dari sikap menggambarkan persepsi terhadap suatu objek.

5.8 Tindakan Ibu Berdasarkan Pendidikan Dalam Pemenuhan Gizi Balita

Dokumen yang terkait

HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN IBU YANG MENIKAH PADA USIA DINI TENTANG PEMENUHAN KEBUTUHAN NUTRISI DENGAN STATUS GIZI BALITA DI DESA SUCOPANGEPOK KECAMATAN JELBUK KABUPATEN JEMBER

0 3 130

HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN IBU YANG MENIKAH PADA USIA DINI TENTANG PEMENUHAN KEBUTUHAN NUTRISI DENGAN STATUS GIZI BALITA DI DESA SUCOPANGEPOK KECAMATAN JELBUK KABUPATEN JEMBER

0 39 18

HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN IBU YANG MENIKAH PADA USIA DINI TENTANG PEMENUHAN KEBUTUHAN NUTRISI DENGAN STATUS GIZI BALITA DI DESA SUCOPANGEPOK KECAMATAN JELBUK KABUPATEN JEMBER

0 8 18

PERBANDINGAN EFISIENSI REPRODUKSI SAPI SIMMENTAL CROSS YANG DIINSEMINASI TAHUN 2007 DAN 2008 DI KECAMATAN GUNUNG TOAR KABUPATEN KUANTAN SINGINGI - RIAU.

0 0 6

LPSE Kabupaten Kuantan Singingi PENGUMUMAN TOAR

0 0 2

PERUBAHAN POLA PERMUKIMAN DESA KOTO KOMBU KECAMATAN HULU KUANTAN KABUPATEN KUANTAN SINGINGI RIAU

0 1 15

Gambaran Perilaku Ibu Yang Menikah Di Usia dini Dalam Pemenuhan Gizi Balita Di Desa Pulau Mungkur Kecamatan Gunung Toar Kabupaten Kuantan Singingi Provinsi Riau Tahun 2012

0 0 35

BAB II TINJAUAN PUSTAKA 2.1 Karakteristik Balita - Gambaran Perilaku Ibu Yang Menikah Di Usia dini Dalam Pemenuhan Gizi Balita Di Desa Pulau Mungkur Kecamatan Gunung Toar Kabupaten Kuantan Singingi Provinsi Riau Tahun 2012

0 0 21

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang - Gambaran Perilaku Ibu Yang Menikah Di Usia dini Dalam Pemenuhan Gizi Balita Di Desa Pulau Mungkur Kecamatan Gunung Toar Kabupaten Kuantan Singingi Provinsi Riau Tahun 2012

0 0 7

GAMBARAN PERILAKU IBU YANG MENIKAH DI USIA DINI DALAM PEMENUHAN GIZI BALITA DI DESA PULAU MUNGKUR KECAMATAN GUNUNG TOAR KABUPATEN KUANTAN SINGINGI PROVINSI RIAU TAHUN 2012 SKRIPSI Diajukan Sebagai Salah Satu Syarat

0 0 16