Aspek Hukum Aspek Lingkungan Aspek Finansial

2.1.5.3. Aspek Manajemen

Aspek manajemen yang dievaluasi ada dua macam, yaitu manajemen saat pembangunan proyek, dan manajemen saat proyek telah dioperasionalkan. Evaluasi aspek manajemen saat pembangunan proyek antara lain menyusun rencana kerja, siapa saja yang terlibat, bagaimana mengkoordinasikan dan mengawasi pelaksanaan proyek dengan sebaik-baiknya. Sedangkan evaluasi saat pelaksanaan proyek antara lain menentukan secara efektif dan efisien mengenai bentuk badan usaha, jenis pekerjaan, struktur organisasi, serta pengadaan tenaga kerja yang dibutuhkan Umar, 2005;27.

2.1.5.4. Aspek Hukum

Bentuk dan struktur organisasi yang dibahas dan dianalisis pada aspek sebelumnya dapat mempengaruhi legalitas perusahaan. Struktur organisasi yang complicated dan bagan organ berbentuk fungsional cenderung berbadan hukum perseroan terbatas. Sebaliknya, untuk organisasi dengan struktur yang sederhana dan bagan organ berbentuk datar flat lebih baik memilih badan hukum perseorangan. Tujuan pembahasan aspek ini adalah mencari bentuk badan hukum yang tepat untuk organisasi yang akan didirikan dikembangkan agar perusahaan dapat bergerak secara efektif dan efisien dalam mencapai tujuannya Subagyo, 2007;59. 13

2.1.5.5. Aspek Lingkungan

Studi aspek lingkungan bertujuan untuk menentukan apakah secara lingkungan hidup, misalkan dari sisi udara, dan air, rencana bisnis diperkirakan dapat dilaksanakan secara layak atau sebaliknya. Analisis Mengenai Dampak Lingkungan AMDAL bukanlah suatu proses yang berdiri sendiri melainkan bagian dari proses AMDAL yang lebih besar dan lebih penting, menyeluruh dan utuh dari perusahaan dan lingkungannya, sehingga AMDAL dapat dipakai untuk mengelola dan memantau proyek dan lingkungannya Umar, 2005;304.

2.1.5.6. Aspek Finansial

Merupakan salah satu alat untuk mengukur kelayakan investasi menurut beberapa criteria kelayakan, yaitu Net present Value NPV, Internal Rate of Return IRR, Net Benefit Cost Ratio Net BC, Payback Period, dan analisis sensitivitas. Menurut Husnan dan Suwarsono 2000;163 analisis finansial sangat penting dalam mempengaruhi insentif bagi orang yang turut serta dalam mensukseskan suatu proyekusaha. Oleh karena itu pelaksanaan proyek haruslah menguntungkan, terutama bagi peningkatan kesejahteraan petani maupun pengusaha. Net Present Value NPV Menurut Husnan dan Suwarsono 2000;209 Net Present Value NPV merupakan selisih antara nilai sekarang investasi dengan nilai sekarang 14 penerimaan-penerimaan kas bersih operasional maupun cash flow di masa yang akan datang. Penilaian kelayakan investasi berdasarkan nilai NPV adalah sebagai berikut : a. NPV 0, maka proyek menguntungkan dan layak dilaksanakan. b. NPV = 0, maka proyek tidak untung tetapi tidak juga rugi manfaat yang diperoleh hanya cukup untuk menutupi biaya yang dikeluarkan sehingga pelaksanaan proyek berdasarkan penilaian subyektif pengambilan keputusan. c. NPV , maka proyek merugi dan lebih baik untuk tidak dilaksanakan. Net Benefit – Cost Net BC Menurut Ibrahim 1998;151, net BC diperoleh dengan membagi jumlah NPV positif dengan NPV negatif, sehingga apabila BC lebih besar dari satu Net BC 1 maka investasi dikatakan layak, begitu juga sebaliknya apabila lebih kecil dari satu Net BC 1 investasi tidak layak dilaksanakan. Internal Rate of Return IRR Metode ini digunakan untuk mencari tingkat bunga yang menyamakan nilai sekarang dari arus kas yang diharapkan di masa datang, atau penerimaan kas dengan mengeluarkan investasi awal Umar, 2005;198. Payback Period Menurut Ibrahim 1998;154, payback period adalah jangka waktu tertentu yang menunjukkan terjadinya arus penerimaan cash flow secara kumulatif sama 15 dengan jumlah investasi dalam bentuk present value analisis ini perlu juga ditampilkan untuk mengetahui berapa lama usaha proyek yang dikerjakan baru dapat mengembalikan investasi. Return On Investment ROI Return On Investment ROI adalah suatu tingkat pengembalian investasi yang menunjukkan seberapa besar keuntungan yang diperoleh dari penanaman investasi tertentu Gitosudarmo, 2003;191.

2.2. Penelitian Terdahulu