Instrumen Penelitian Pengumpulan Data

3.3 Pengumpulan Data

3.3.1 Instrumen Penelitian

Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan skala. Skala yang digunakan adalah skala model Likert. Dalam hal ini skala yang digunakan adalah : a. Skala Persepsi terhadap Lingkungan Belanja Skala yang digunakan dalam penelitian ini adalah skala model Likert untuk mengetahui persepsi terhadap lingkungan belanja yang terdiri dari dimensi social factor, design factor dan ambience factor yang merupakan faktor pendorong respon emosional perilaku konsumen. Subyek menanggapi setiap butir pernyataan dengan mengungkapkan taraf kesetujuan favorable atau ketidaksetujuan unfavorable terhadapnya. Dengan alternatif jawaban yang diberikan adalah SS Sangat Setuju, S Setuju, R Ragu-ragu, TS Tidak Setuju, STS Sangat Tidak Setuju. Responden diminta untuk memilih salah satu jawaban yang dianggap menggambarkan dirinya dengan cara memberi tanda checklist 9. Untuk pemberian skor dari skala ini jawaban antara pernyataan yang bersifat favorable dan unfavorable berbeda. Hal ini dapat dilihat dari tabel 3.1 berikut : Tabel 3.2 Skor Skala Persepsi terhadap Lingkungan Belanja dan Kecenderungan Perilaku Belanja Skala Favorable Unfavorable Sangat Setuju 5 1 Setuju 4 2 Ragu-ragu 3 3 Tidak Setuju 2 4 Sangat Tidak Setuju 1 5 Tabel 3.3 Blue Print Try Out Persepsi Terhadap Lingkungan belanja No.Item Variabel Indikator Favorable Unfavorable Jumlah Faktor social 3, 21, 24, 25, 29 1, 2, 6, 30, 27 10 Faktor perasa 7, 9, 13, 16, 26 8, 12, 18, 20, 28 10 Persepsi Terhadap Lingkungan Belanja Faktor design 4, 11, 17, 19, 23 5, 10, 14, 15, 22 10 Jumlah 15 15 30 Ket = Valid Skala Persepsi terhadap lingkungan belanja tersebut diujikan pada 60 responden dan dilakukan analisa, maka berdasarkan uji validitas diperoleh 26 item yang valid, hal ini dapat dilihat pada tabel 3.2 di atas. Sedangkan koefisien reliabilitasnya sebesar 0,8510 b. Skala Kecenderungan Perilaku Belanja Skala kecenderungan perilaku ini dibuat untuk mengetahui hubungan persepsi terhadap lingkungan belanja dengan kecenderungan perilaku belanja. Adapun skala yang digunakan sama seperti sebelumnya, yaitu dengan lima alternatif jawaban SS, S, R, TS, STS dan dengan diberikan tanda checklist 9. Tabel 3.4 Blue Print Try Out Kecenderungan Perilaku Belanja No. Item Variabel Indikator Favorable Unfavorable Jumlah Kesenangan 5, 7, 10, 13, 41 2, 20, 21,28,40 10 Kegairahan 1, 9, 11, 24, 36 14,16, 18, 30, 31 10 Kekuasaan 15, 19, 23, 25, 39 3, 22,33, 38, 42 10 Perilaku Belanja Pendekatan dan Penghindaran 6, 12, 27, 32, 35, 37 4, 8, 17, 26, 29, 34 12 Jumlah 21 21 42 Ket = Valid Skala kecenderungan perilaku belanja tersebut diujikan kepada 60 responden dan dilakukan analisa, maka berdasarkan uji validitas diperoleh 37 item yang valid, hal ini dapat dilihat pada tabel 3.3 di atas. Sedangkan koefisien reliabilitasnya sebesar 0,9186.

3.3.2 Teknik Uji