Desain Penelitian Populasi, Sampel, dan Teknik Pengambilan Sampel Sumber Data dan Metode Pengumpulan Data

50

BAB III METODE PENELITIAN

A. Desain Penelitian

Penelitian ini di desain sebagai studi empiris. Penelitian ini termasuk dalam tipe penelitian penjelasan explanatory research yang memfokuskan pada hubungan antara variabel-variabel penelitian dan menguji hipotesis seperti yang telah disebutkan di atas.

B. Populasi, Sampel, dan Teknik Pengambilan Sampel

Populasi adalah sekumpulan obyek yang memiliki kesamaan karakteristik dan ciri-ciri dalam satu atau beberapa hal dan yang membentuk masalah pokok dalam suatu riset khusus. Populasi dalam penelitian ini adalah Bank Umum Swasta Nasional Devisa dan Bank Umum Swasta Nasional Non Devisa yang terdaftar di Direktori Perbankan Indonesia, yang mempunyai kriteria tertentu yang diharapkan dapat mencapai tujuan dari penelitian. Sampel adalah sebagian dari populasi. Sampel terdiri atas sejumlah anggota yang dipilih dari populasi Sekaran, 2006. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini yaitu dengan metode purposive sampling, yaitu sampel dipilih berdasarkan kesesuaian karakteristik dengan kriteria sampel 51 yang ditentukan agar diperoleh sampel yang representatif. Kriteria tersebut adalah : 1. Bank Umum Swasta Nasional Devisa dan Non Devisa yang terdaftar di Direktori Perbankan Indonesia. 2. Mempublikasikan laporan keuangan tahunannya berturut-turut selama periode 2003-2004. 3. Memiliki komponen indikator-indikator perhitungan yang dibutuhkan dalam penelitian ini yaitu permodalan, aktiva produktif, rentabilitas, likuiditas, dan kepatuhan.

C. Sumber Data dan Metode Pengumpulan Data

Data yang digunakan dalam analisis adalah data sekunder dan diambil secara pooling. Data-data tersebut berupa penyaluran kredit Bank Umum Swasta Nasional dan rasio CAMEL yang terdiri dari Rasio Permodalan CAR, Rasio Aktiva Produktif NPL, Rasio Rentabilitas ROA, ROE, NIM, BOPO, Rasio Likuiditas LDR, Rasio Kepatuhan GWM. Data-data tersebut diperoleh dari Direktori Perbankan Indonesia tahun 2003 dan 2004. Metode pengumpulan data dalam penelitian menggunakan metode dokumentasi, yaitu pengumpulan data yang dilakukan dengan mencari data-data mengenai hal-hal atau variabel yang diteliti. Selain itu, untuk memperoleh dan melengkapi teori-teori yang berkaitan dengan landasan teori dan pemecahan masalah serta hipotesis, maka dilakukan dengan studi pustaka terhadap literatur- literatur yang berhubungan dengan penelitian. 38 52

D. Definisi Operasional Variabel