Pembuatan informed consent dan leaflet Pencarian subyek penelitian

Fakultas Kedokteran Universitas Gadjah Mada Yogyakarta pada tanggal 14 Agustus 2014 dengan nomor Ref: KEFK897EC. Permohonan izin juga ditujukan kepada Wakil Rektor I Universitas Sanata Dharma Yogyakarta yang bertujuan untuk memperoleh ijin melakukan penelitian di lingkungan Universitas Sanata Dharma Yogyakarta. Izin dari Wakil Rektor I Universitas Sanata Dharma Yogyakarta diberikan pada tanggal 04 Agustus 2014, selanjutnya diteruskan ke Bagian Personalia untuk menyediakan data staf wanita administrasi dan edukatif Kampus I, II, dan III Universitas Sanata Dharma Yogyakarta. Permohonan izin juga ditujukan kepada Kepala Bagian Rumah Tangga untuk peminjaman ruangan yang akan digunakan dalam penelitian. Izin dari Kepala Bagian Rumah Tangga diberikan pada tanggal 03 September 2014. Permohonan kerjasama diajukan kepada Laboratorium Rumah Sakit Bethesda Yogyakarta. Permohonan kerjasama juga ditujukan kepada subyek penelitian dengan menggunakan informed consent.

3. Pembuatan informed consent dan leaflet

Informed consent merupakan suatu bukti kesediaan calon subyek untuk dapat mengikuti penelitian. Informed consent yang dibuat wajib diisi oleh seluruh subyek penelitian yang bersedia terlibat dalam penelitian ini, beberapa informasi yang wajib diisi subyek penelitian meliputi nama, usia, tanggal lahir, alamat, dan nomor teleponHP, kemudian menandatangani informed consent sebagai bukti kerjasama setelah subyek penelitian mendapatkan penjelasan singkat tentang penelitian. Pembuatan leaflet juga dilakukan oleh peneliti yang bertujuan untuk membantu subyek penelitian dalam memahami gambaran umum tentang penelitian yang akan dilakukan. Leaflet dalam penelitian ini berjudul “Korelasi Antropometri dan Perbandingan Laju Filtrasi Glomerulus”. Isi dari leaflet yaitu manfaat penelitian bagi subyek; penjelasan singkat mengenai pengukuran antropometri yang meliputi pengukuran lingkar pinggang, rasio lingkar panggul - panggul, body fat percentage, dan body mass index; penjelasan singkat mengenai pengukuran laju filtrasi glomerulus; serta pemeriksaan laboratorium yang meliputi kadar LDL, HDL, total kolesterol, HbA1c, dan serum kreatinin.

4. Pencarian subyek penelitian

Pencarian subyek penelitian dilakukan setelah memperoleh ijin penelitian dari Wakil Rektor I dan juga setelah mendapatkan jumlah staf administrasi dan edukatif yang masih aktif bekerja di Kampus Sanata Dharma Yogyakarta. Umumnya data yang diperoleh dari Bagian personalia meliputi nama lengkap, tempat dan tanggal lahir, jenis kelamin, dan pekerjaanbagian. Data yang ada kemudian dipilih berdasarkan jenis kelamin wanita dan rentang usia 40 - 50 tahun untuk menentukan jumlah populasisampel yang akan digunakan sebagai subyek penelitian. Langkah selanjutnya adalah pencarian subyek penelitian dengan cara mendatangi tempat atau ruang kerja subyek penelitian secara langsung berdasarkan informasi yang telah didapatkan sebelumnya. Peneliti mendatangi subyek penelitian dan menjelaskan maksud kedatangan serta gambaran singkat penelitian yang akan dilakukan, peneliti juga melakukan wawancara singkat terkait kondisi pasien untuk menentukan apakah subyek penelitian memenuhi kriteria inklusi dan eksklusi, serta menanyakan kesediaan subyek untuk ikut serta dalam penelitian. Subyek yang bersedia ikut dalam penelitian kemudian akan mengisi informed consent dan mendapatkan leaflet serta surat undangan. Peneliti akan menghubungi subyek penelitian sehari sebelum hari penelitian yang ditetapkan untuk mengingatkan subyek penelitian untuk berpuasa. Subyek penelitian yang tidak hadir pada saat penelitian akan kembali dihubungi oleh tim peneliti. Tidak semua subyek terlibat dalam penelitian. Hal ini disebabkan karena beberapa subyek penelitian sedang studi lanjut, menolak mengikuti penelitian tanpa alasan yang jelas, menolak mengikuti penelitian karena tidak berpuasa, menolak mengikuti penelitian karena dalam keadaan hamil, menopause, dan menggunakan KB selain IUD, dan beberapa subyek tidak hadir saat pengambilan data.

5. Validitas dan reliabilitas instrument penelitian

Dokumen yang terkait

Perbandingan laju filtrasi glomerulus pada staf laki-laki dewasa sehat dengan formula Cockcroft-Gault, Modification Of Diet In Renal Disease Dan Chronic Kidney Disease Epidemiology Collaboration di Universitas Sanata Dharma Yogyakarta.

0 0 94

KORELASI INDEKS MASSA TUBUH DENGAN FORMULA MODIFICATION OF DIET IN RENAL DISEASE PADA POPULASI SEHAT

0 0 8

Analisis pengobatan antiinflamasi non steroid pada geriatri berdasarkan Laju Filtrasi Glomerulus (LFG) dengan formula Modification of Diet in Renal Disease (MDRD) di rumah sakit se-Kotamadya Yogyakarta periode 2009 - USD Repository

0 0 97

Analisis pengobatan antibiotik pada geriatri berdasarkan laju filtrasi glomerulus dengan formula Modification of Diet in Renal Disease di rumah sakit Kabupaten Bantul periode 2009 - USD Repository

0 0 110

Analisis pengobatan antibiotik pada geriatri berdasarkan laju filtrasi glomerulus dengan formula Modification of Diet in Renal Disease di rumah sakit se-Kotamadya Yogyakarta periode 2009 - USD Repository

0 0 122

Analisis pengobatan anti inflamasi non steroid pada geriatri berdasarkan laju filtrasi glomerulus dengan formula Modification of Diet in Renal Disease (MDRD) di rumah sakit Kabupaten Bantul periode 2009 - USD Repository

0 0 118

Analisis pengobatan anti inflamasi non steroid pada geriatri berdasarkan laju filtrasi glomerulus dengan formula Modification of Diet in Renal Disease (MDRD) di rumah sakit se-Kabupaten Sleman periode 2009 - USD Repository

0 0 113

Analisis pengobatan antihipertensi pada geriatri berdasarkan laju filtrasi glomerulus dengan formula Modification of Diet in Renal Disease (MDRD) di rumah sakit Kabupaten Bantul periode 2009 - USD Repository

0 1 120

Penggunaan antibiotik sitostatika pada pengobatan kemoterapi geriatri berdasarkan laju filtrasi glomerulus menggunakan formula Modification of Diet in Renal Disease (MDRD) dan Cockcroft-Gault (CG) di RSUP Dr. Sardjito tahun 2010 - USD Repository

0 0 113

Penggunaan antihiperurisemia pada pengobatan kemoterapi geriatri berdasarkan laju filtrasi glomerulus menggunakan formula Modification of Diet in Renal Disease (MDRD) dan Cockcroft-Gault (CG) di RSUP Dr. Sardjito tahun 2010 - USD Repository

0 0 117