Sejarah dan Identitas TK Negeri 2 Yogyakarta Visi, Misi, dan Tujuan TK Negeri 2 Yogyakarta

74

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. HASIL PENELITIAN

1. Sejarah dan Identitas TK Negeri 2 Yogyakarta

a. Sejarah TK Negeri 2 Yogyakarta dikenal dengan nama TK Kapas karena letaknya berada di Jalan Kapas. Semula TK ini adalah TK swasta yang didirikan oleh warga masyarakat Baciro pada tahun 1951. Dalam perkembangannya TK ini digunakan untuk tempat praktek siswa-siswa Sekolah Guru Taman Kanak-Kanak SGTK. SGTK lebur, kemudian TK ini dipergunakan untuk praktek siswa-siswi Sekolah Pendidikan Guru Negeri 2 Yogyakarta SPG Negeri 2 Yogyakarta. Karena prestasinya maka pada tahun 1972 ditetapkan sebagai TK Teladan oleh Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta. Kemudian, baru pada tahun 1985 TK ini mendapat Surat Keputusan Penegerian dari Mendikbud RI dengan nama TK Negeri 2 Yogyakarta karena dulu untuk praktek siswa-siswi SPG Negeri 2 Yogyakarta, sehingga di Kota Yogyakarta tidak ada TK Negeri 1. Hal ini dapat dilihat dalam catatan wawancara. “Sejarah panjang berdirinya TK Negeri 2 Yogyakarta dimulai tahun 1951 ketika beberapa warga Baciro mendirikan sebuah Taman Kanak-kanak. Dalam perkembagannya TK tersebut juga digunakan tempat praktek Sekolah Guru Taman Kanak-kanak dan Sekolah Pendidikan Guru Negeri 2 Yogyakarta SPG Negeri 2 Yogyakarta. Tahun 1972 TK ini ditetapkan sebagai TK Teladan oleh Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta. Lalu tahun 1985 TK ini mendapat Surat Keputusan Penegerian dari Mendikbud RI dengan nama TK Negeri 2 Yogyakarta. Disebut TK Negeri 2 karena dahulu dipakai untuk praktek Sekolah Pendidikan Guru Negeri 2 Yogyakarta”. CW-01. 75 b. Identitas TK Negeri 2 Yogyakarta berstatus sekolah negeri. Tahun 2003 TK Negeri 2 Yogyakarta mengikuti Akreditasi sekolah dengan mendapat predikat A dan pada tahun 2007 kembali mendapat predikat A dengan jumlah nilai 98,69. TK Negeri 2 Yogyakarta beralamatkan di Jalan Kapas No. 2, Semaki, Umbulharjo, Yogyakarta, 55166. Telepon: 0274 515995. Email: tknegeriduakapasyahoo.co.id . Web: www.tkn2yk.sch.id .

2. Visi, Misi, dan Tujuan TK Negeri 2 Yogyakarta

a. Visi Terwujudnya generasi yang bermartabat, kreatif, mandiri, berkarakter dan cinta lingkungan. b. Misi 1 Mewujudkan peserta didik yang bermartabat dan kreatif. 2 Memberi kebebasan peserta didik dalam berkreasi. 3 Mewujudkan sikap mandiri dan tanggung jawab. 4 Mewujudkan generasi yang berkarakter dan cinta lingkungan. c. Tujuan 1 Membangun landasan bagi perkembangan potensi peserta didik agar menjadi manusia beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, dan berkepribadian luhur. 2 Membekali peserta didik untuk berfikir dan melakukan sesuatu untuk menghasilkan cara atau hasil baru yang termutakhir dari apa yang dimiliki. 3 Menanamkan sikap dan perilaku hidup mandiri. 76 4 Menanamkan perilaku hidup hemat, bersih, berkarakter dan selalu mencintai lingkungannya.

3. Struktur Organisasi TK Negeri 2 Yogyakarta