Analisis Kebutuhan Desain Draft Produk

d. Membuat Draft Materi Pembuatan draft materi menggunakan pedoman berupa silabus kurikulum seni musik kelas VII semester 2. Selain itu draft materi disusun dengan mengumpulkan sumber-sumber dari buku-buku cetak tentang ansambel musik dan multimedia interaktif pembelajaran maupun media lain yang mendukung. e. Menyusun Strategi Pembelajaran Strategi pembelajaran yang digunakan adalah strategi belajar mandiri independent study. Strategi pembelajaran mandiri ini merujuk pada penggunaan metode pembelajaran yang bertujuan mempercepat proses pengembangan individu siswa, percaya diri dan perbaikan diri. Fokus dari mandiri di sini adalah siswa dapat belajar dasar-dasar dari ansambel musik sekolah menggunakan multimedia interaktif ansambel musik sekolah baik mandiri maupun dibawah bimbingan guru. f. Validasi Peneliti membuat kisi-kisi validasi berupa angket yang di validasi oleh expert. Validasi dilakukan dengan instrumen angket sesuai dengan expert masing-masing. Expert yang dimaksud adalah dalam bidang media dan materi. Setelah dinyatakan valid maka media dapat diuji cobakan kepada siswa. g. Uji Coba Uji coba dilakukan kepada siswa kelas VII saat pelajaran seni musik berlangsung. Hal ini bertujuan untuk mendapatkan penilaian dari angket yang dibagikan kepada responden nantinya. Dari hal tersebut maka diketahui keefektifan dari multimedia interaktif ansambel musik sekolah.

3. Produk Multimedia Pembelajaran

a. Membuat Flowchart Setelah draft materi maka langkah selanjutnya adalah membuat flowchart. Flowchart dibuat dalam bentuk diagram dalam kolom-kolom yang akan memudahkan saat proses pembuatan multimedia interaktif. Menu utama terdiri atas SK dan KD, ansambel, latihan dan video. Di dalam masing-masing slide terdapat materi-materi tentang ansambel musik sekolah mulai dari pengertian, instrumen, partitur-partitur latihan,dan lain-lain. Gambar 4. Flowchart multimedia interaktif ansambel musik sekolah b. Storyboarding Bentuk dari storyboard ini dijadikan acuan dalam memasukan draft kedalam software. Pembuatan multimedia interaktif ini menggunakan software Adobe Flash Proffesional CS5. Selain itu digunakan pula software lain dalam editing foto seperti Adobe Photoshop dan Photoscape. Untuk pembuatan audio dan partitur digunakan software Guitar Pro 6 dan Cubase 5. Sedangkan untuk editing video menggunakan ULEAD Video Studio 11. Materi yang disajikan ditampilkan dalam tombol-tombol virtual yang menarik dan mudah dioperasikan. Selain itu desain backgorund dan tema dari materi juga disesuaikan agar menarik minat. Gambar 5. Halaman depan multimedia interaktif ansambel musik sekolah