Kenampakan Hasil dan Pembahasan

66

4.2.12. Organoleptik

Penilaian organoleptik merupakan salah satu ukuran penerimaan atau standar kelayakan suatu produk. Berdasarkan uraian deskripsi terhadap kenampakan, bau dan tekstur tepung rumput laut dari 3 jenis rumput laut, maka disusun satu lembar penilaian score sheet untuk masing-masing jenis tepung rumput laut. Lembar penilaian ini akan menjadi acuan dalam penilaian tepung rumput laut Lampiran 50, 51, 52. Angka score yang terdapat pada lembar penilaian adalah 1 sampai 9. Penilaian dilakukan oleh 20 orang panelis.

a. Kenampakan

Kenampakan suatu produk akan menentukan ketertarikan konsumen terhadap produk tersebut. Penilaian kenampakan meliputi warna dan kondisi tepung. Winarno 1997 menyatakan bahwa penilaian suatu produk didahului secara visual oleh warna produk. Melalui sifat warna, panelis dapat memberikan penilaian baik mengenai kualitas maupun kesukaan terhadap suatu jenis makanan. Makanan dengan kualitas yang baik belum tentu disukai jika memiliki warna yang tidak disukai. Penilaian panelis terhadap kenampakan tepung Eucheuma cottonii bervariasi antara nilai 6 sampai 8. Rata-rata nilai kenampakan dan deskripsi pada lembar penilaian dapat dilihat pada Tabel 19. Hasil analisis sidik ragam menunjukkan bahwa suhu pengeringan berbeda nyata terhadap kenampakan tepung Lampiran 53. Suhu pengeringan 70 o C memberikan kenampakan yang lebih baik daripada suhu pengeringan 50 o C. Hal ini kemungkinan disebabkan oleh waktu pengeringan yang lebih singkat pada suhu 70 o C sehingga tidak terjadi proses pemanasan yang terlalu lama, dimana dapat menyebabkan warna agak krem. Untuk tepung rumput laut Glacilaria sp, hasil analisis ragam menunjukkan bahwa suhu pengeringan tidak berpengaruh terhadap kenampakannya Lampiran 54. Walaupun tidak berbeda antara 2 perlakuan suhu tetapi pada lembar penilaian tepung dengan suhu pengeringan 50 o C nilainya 6 pembulatan ke bawah dan tepung dengan suhu pengeringan 70 o C nilainya 7 pembulatan ke atas seperti terlihat pada Tabel 19. Artinya tepung rumput laut Glacilaria sp dengan suhu pengeringan 70 o C memiliki yang nilai lebih tinggi. 67 Nilai kenampakan tepung rumput laut Sargassum sp berada pada kisaran 5 sampai 7, nilai rata-rata yang dihasilkan dapat dilihat pada Tabel 20. Hasil analisis ragam menunjukkan bahwa suhu pengeringan tidak berbeda nyata terhadap kenampakannya. Pada lembar penilaian tepung ini masuk dalam nilai 6 tetapi tepung dengan suhu pengeringan 70 o C memiliki kenampakan yang lebih baik Lampiran 55. Tabel 20. Nilai rata-rata Uji Kenampakan Tepung Rumput Laut Jenis TRL Suhu pengeringan Nilai Deskripsi E. cottonii 50 o C 70 o C 6,4 7,2 Bersih, putih krem, ada butir hitam, agak kusam Bersih, agak putih, ada sedikit butir hitam, agak cemerlang Glacilaria sp 50 o C 70 o C 6,3 6,6 Bersih, kehijauan, agak kusam Bersih, krem kehijauan, agak cemerlang Sargassum sp 50 o C 70 o C 6,2 6,4 Bersih, coklat tua, agak kusam Bersih, coklat agak buram, agak cemerlang

b. Bau