Menghayati keberagaman dan Persatuan

94 Kelas XII SMASMK Semester 1 b. Aksi Dalam kelompok, buatlah sebuah poster yang berisi ajakan untuk menjaga kesatuan dan persatuan bangsa. Doa Penutup Allah Bapa di surga, Engkau telah menciptakan kami umat-Mu yang mendiami bumi Indonesia yang kaya dengan keanekaragaman suku, agama, dan budaya. Semoga dengan bimbingan-Mu, kami semakin bersatu dalam keanekaragaman itu. Semoga kami semua anak negeri menyadari bahwa keanekaragaman itu merupakan kekuatan kami untuk bersama-sama membangun bangsa dan negara tercinta ini. Semoga kian hari kami semakin hidup inklusif, sehingga persaudaraan di antara kami semakin kental dan merasa satu dengan yang lain sebagai satu keluarga bangsa Indonesia yang penuh berkah dari- Mu. Doa ini kami satukan dengan doa yang diajarkan Yesus Kristus, Tuhan Juruselamat kami. Bapa kami...

B. Mengupayakan Perdamaian dan Persatuan Bangsa

Konlik mengandung spektrum pengertian yang sangat luas, mulai dari konlik kecil antarperorangan, konlik antarkeluarga sampai dengan konlik antarkampung dan bahkan sampai dengan konlik massal yang melibatkan beberapa kelompok besar, baik dalam ikatan wilayah ataupun ikatan primordial. Dalam hal ini dapat dibedakan antara konlik yang bersifat horisontal dan vertikal, dimana keduanya sama-sama berpengaruh besar terhadap upaya pemeliharaan kedamaian di negara ini. Rasul Paulus menyatakan bahwa “Allah menunjukkan kasih-Nya kepada kita, oleh karena Kristus telah mati untuk kita, ketika kita masih berdosa” Rm.5:8. Berdasarkan ajaran Kitab Suci ini Gereja berupaya mewujudkannya dalam persekutuan dimana semua orang diajak untuk bersama-sama menciptakan perdamaian dan persatuan sebagai anak-anak Allah bdk.GS.1. Pendidikan Agama Katolik dan Budi Pekerti 95 Doa Pembuka Allah Bapa di Surga, Kami bersyukur atas berkat-Mu bagi negeri kami yang kaya akan suku, agama dan budaya. Semoga bangsa yang penuh keanekaragaman ini hidup bersatu padu, saling menghargai satu dengan yang lain sehingga terciptalah perdamaian sejati di antara kami. Semoga melalui irman-Mu yang kami dengar pada kegiatan pembelajaran ini, kami dapat menjadi pembawa damai bagi bangsa dan negara yang kami cintai ini. Doa ini kami satukan dengan doa yang diajarkan Yesus Kristus Putra-Mu. Bapa kami....

1. Pemahaman tentang perdamaian dan persatuan dalam hidup masyarakat

a. Mengamati kasus Pertikaian antarsuku di Mimika sudah berjalan sejak 29 Januari 2014. 10 nyawa melayang akibat perang yang bermula dari saling klaim hak tanah ulayat di wilayah tersebut. Dorty dan puluhan pasukannya bersiaga di dekat parit selebar satu meter yang merupakan jalan pemisah antardua kampung yang bertikai. Mereka mendirikan tenda di sana agar gerak- gerik kedua warga terlihat. “Malam hari kami harus siaga, kalau mengantuk sedikit bisa-bisa hujan panah,” kata pria asal Flores NTT, saat berbincang dengan detikcom, di Mimika, Rabu 342014. Pakaian lengkap seperti body protector, tameng seberat 15 kg, serta senapan harus terus disiagakan. Hal ini untuk menghindari hujan panah dari kedua kubu yang bisa saja mengenai mereka. Belum lagi akhir-akhir ini polisi yang melerai pertikaian menjadi sasaran massa. “Terhitung sudah tiga kali kami diserang, entah apa alasannya. Seminggu lalu teman kami tertancap panah di pundaknya,” ujar Doroty. Sumber: newsdetik.com... Diakses pada tanggal 15 Juni 2014 Gambar 3.4 Perang antarkampung di Papua.