Kadar Karbohidrat by difference AOAC Official Method. 920.87 Analisis Sensori

20 Berat lemak = berat labu +lemak – berat labu

8. Kadar Karbohidrat by difference AOAC Official Method. 920.87

tahun 2005 Penentuan kadar karbohidrat by difference diperoleh dari hasil pengurangan angka 100 dengan persentase komponen lain yang terkandung didalam sampel, seperti air, abu, lemak, dan protein. Kadar karbohidrat by difference dapat ditentukan dengan rumus : Kadar Karbohidrat BB = 100 - KA +KAb+KL+KP Keterangan : KA = Kadar Air BB KAb = Kadar Abu BB KL = Kadar Lemak BB KP = Kadar Protein

9. Analisis Sensori

Analisis sensori merupakan suatu proses identifikasi, pengukuran ilmiah, analisis, dan interpretasi atribut-atribut produk melalui panca indera manusia Setyaningsih, et al., 2010. Tujuan analisis sensori adalah untuk mengetahui respon atau kesan yang diperoleh panca indera manusia terhadap suatu ransangan yang ditimbulkan oleh suatu produk. Analisis sensori juga merupakan salah satu cara untuk mengetahui tingkat kesukaan atau penerimaan konsumen uji hedonik, metode rating. Dalam penelitian ini sorgum instan diuji dua kali yaitu sorgum isntan hasil dari penelitian tahap 1 dan sorgum instan hasil penelitian tahap 2. Sorgum instan diuji dalam bentuk matang telah mengalami proses rehidrasi. Adapun proses rehidrasi untuk sampel yang akan disajikan pada panelis dilaksanakan sebagai berikut: sampel sorgum instan kering sebanyak 100 g dimasukkan kedalam wadah mangkuk, kemudian ditambahkan air panas 80 o C-90 o C sebanyak 300 ml. Setelah sorgum instan matang, kemudian ditiriskan selama 2 menit, air yang tersisa pada mangkuk dibuang. Sorgum instan siap disajikan. Analisis sensori yang dilakukan yaitu dengan uji rating hedonik untuk menentukan tingkat kesukaan panelis terhadap warna, aroma, rasa, tekstur, kepulenan, dan secara keseluruhan dari sorgum instan. Analisis sensori dilakukan terhadap 25 orang panelis tidak terlatih. Data yang diperoleh diolah dengan SPSS for Windows pada program ANOVA Analysis of variants. Uji dilanjutkan dengan uji Duncan untuk mengetahui produk terbaik yang terpilih. Skala uji rating hedonik yang digunakan terdiri dari 7 skala dengan urutan tingkat kesukaan sebagai berilut : 1 = sangat tidak suka 2 = tidak suka 21 3 = agak tidak suka 4 = netral 5 = agak suka 6 = suka 7 = sangat suka

10. Cara Penyajian Untuk Konsumen