Instrument Penelitian Skala Teknik Pengumpulan Data

50 50 diambil berdasarkan perwakilan tersebut. Agar lebih mempermudah peneliti, maka setiap kelas harus diseleksi secara acak dan anggota siswa tersebut harus mendapatkan peluang untuk menjadi sampel penelitian. Cara pengacakannya ialah dengan mengacak semua kelas dengan sistem nomer undian yang didalamnya terdapat nama-nama kelas.

3.3. Teknik Pengumpulan Data

3.3.1 Instrument Penelitian

Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode koesioner dalam bentuk skala Likert. Azwar 2005 menyatakan bahwa skala adalah daftar pernyataan yang akan mengungkapkan performansi yang akan menjadi karakter tipikal pada setiap subyek yang diteliti, yang akan dimunculkan dalam bentuk respon – respon terhadap situasi yang dihadapi.

3.3.2. Skala

Skala dalam penelitian ini adalah skala sikap terhadap aborsi pra-nikah. Skala ini bertujuan untuk mengungkap sikap terhadap pengguguran kandungan aborsi. Indikator sikap dalam penelitian ini terdiri dari afeksi, kognisi, dan konasi. Alat ukur yang digunakan dalam mengukur sikap terhadap aborsi pra-nikah pada remaja yang bersekolah di SMA dan MA 51 51 adalah skala sikap model Likert berupa metode summated ratings. Item-item yang disusun pada skala model Likert disusun berdasarkan keharusan bahwa semua item di dalamnya mengukur hal yang sama. Menurut Azwar 2005 Komponen objek sikap terhadap aborsi meliputi : 1. Aspek psikologis ; kecemasan pra dan pasca aborsi, trauma, takut resiko aborsi. 2. Aspek medis ; efek pada kehamilan selanjutnya, kemungkinan kegagalan aborsi dan komplikasi, kesehatan si ibu. 3. Aspek moral dan sosial ; perasaan berdosa, perbuatan yang memalukan, terputusnya atau terganggunya sekolah, karir dan masa depan, dikucilkan, tidak sesuai dengan nilai-nilai kehidupan yang ada dimasyarakat. 4. Aspek hukum ; hak-hak untuk hidup, perlindungan terhadap anak dan undang-undang aborsi. 5. Aspek ekonomi ; kecilnya pendapatan, belum ada pekerjaan. Dalam skala ini subyek diharuskan memilih jawaban yang paling menggambarkan dirinya sendiri, bukan pendapat orang lain. Skala ini mengukur derajat persetujuan dan ketidaksetujuan strongly agree-strongly disagree yang menggambarkan kadar sikap positif dan negatif subyek terhadap objek sikap. Dalam skala model Likert ini, skor akhir subyek merupakan skor total dari jawaban pada setiap pertanyaan. 52 52 Skala ini diberikan langsung kepada responden. Skala ini menggunakan empat alternatif jawaban, yaitu SS [sangat setuju], S [setuju], TS [tidak setuju], STS [sangat tidak setuju], Item-item di-skor berdasarkan jawaban yang dipilih dari jenis pernyataan, favorable atau unfavorable dengan bobot skor jawaban berkisar antara 1-4. Jika digambarkan dalam bentuk tabel, maka hasilnya sebagai berikut : Tabel 3.1 Format Penilaian Skala Sikap terhadap Aborsi Jawaban Favorabel Unfavorabel Sangat Setuju SS 4 1 Setuju S 3 2 Tidak Setuju TS 2 3 Sangat Tidak Setuju STS 1 4 53 53 Tabel 3.2 Blue Print Skala Sikap Terhadap Aborsi Jumlah No Indikator Sikap Komponen Objek Sikap Favorable Unfavorable TO V 1 Afeksi Psikologis 11, 51, 71 1, 16, 26, 46, 76 8 6 Medis 2, 12, 27, 37, 72 77 6 1 Moral dan Sosial 53 13, 59 3 3 Hukum 4, 9 54 3 2 Ekonomi 30, 40, 50, 3 2 2 Kognisi Psikologis 6, 21, 66 31, 41, 61 6 2 Medis 22, 32 47 3 2 Moral dan Sosial 28, 68, 78 3, 23, 58, 63, 73 8 3 Hukum 14, 19, 24, 49, 64 39, 69 7 3 Ekonomi 20, 25, 45, 55, 60 15 6 2 3 Konasi Psikologis 36 56 2 1 Medis 17, 52, 57, 67 7, 18, 42, 62 8 4 Moral dan Sosial 8 33, 38, 43, 48 5 4 Hukum 74 5, 29, 34, 44, 79 6 3 Ekonomi 10, 35, 70, 80 65, 75 6 1 Total 40 40 80 40 Keterangan: Tanda adalah Item yang digunakan untuk instrumen penelitian. 54 54

3.4. Teknik Analisis Data