Respon Lanjut usia Dengan Adanya Pelayanan Di UREHSOS

87 dalam pelaksanaan pelayanan terhadap lanjut usia di UREHSOS “Wiloso Wredho” Kutoarjo. Dengan demikian kualitas pelayanan akan terwujud karena dapat memberikan pelayanan yang terbaik bagi lanjut usia. Dalam pelayanannya terdapat faktor pendukung dan faktor penghambat dimana kedua faktor tersebut dapat mempengaruhi kualitas pelayanan terhadap lanjut usia di UREHSOS “Wiloso Wredho” Kutoarjo.

1. Faktor Pendukung Dalam Pelaksanaan Pelayanan Terhadap

Lanjut Usia di Unit Rehabilitasi Sosial “Wiloso Wredho” Dalam setiap kegiatan tentu tidak lepas dari adanya faktor pendukung. Dalam kegiatan pelayanan di UREHSOS ini terdapat faktor pendukung yang mampu membantu lancarnya proses kegiatan pelayanan bagi lanjut usia. Dari hasil pengamatan dan wawancara yang dilakukan oleh peneliti dengan pengelola,pekerja sosial, dan lanjut usia di UREHSOS bahwa yang menjadi faktor pendukung kegiatan pelayanan terhadap lanjut usia adalah: a. Respon positif dari lanjut usia di UREHSOS “Wiloso Wredho” Para lanjut usia merasa senang dengan pelayanan yang diberikan oleh pihak UREHSOS. Mereka merasa dihargai dan dihormati sebagai orang yang lebih tua. Mereka juga merasa lebih senang ketika mendapatkan keterampilan karena dapat mengisi waktu luangnya. Seperti yang diungkapkan oleh mbah “SR” selaku lanjut usia bahwa: “Saya merasa senang tinggal disini mbak, saya dianggap sebagai orang tua. Para petugasnya juga ramah dan tidak pernah memarahi saya”. 88 Hal senada juga diungkapkan oleh mbah “SD” yakni: “Saya disini tidak merasa bosan karena adanya keterampilan yang diberikan buat kami mbak, selain itu saya jadi tambah ilmu dan pengalama n”. b. Adanya kerja sama dari berbagai instansi Unit rehabilitasi sosial “ Wiloso Wredho” menjalin kerja sama dengan berbagai instansi khususnya dalam bidang kesehatan. Hal ini dilakukan untuk menjamin kondisi lanjut usia agar tetap terjaga. Seperti yang diungkapkan oleh pak “MR” selaku koordinator rehab dan penyaluran bahwa: “Dalam pemeberian layanan kesehatan kami bekerja sama dengan pihak rumah sakit dan puskesma agar ketika sewaktu-waktu ada lanjut usia yang mengalami sakit kami langsung bisa menanganinya melalui rumah sakit”. Hal serupa juga diungkapka n oleh pak “SL” selaku ketua bahwa: “kami juga melakukan kerja sama dengan lembaga pendidikan kesehatan seperti LPK Prima Husada Purworejo dalam setiap tahunnya mbak. Bentuk kerja samanya yaitu adanya mahasiswa yang melakukan Praktek Kerja Lapangan PKL sehingga dapat membantu proses pelayanan”. c. Adanya dukungan dari pihak masyarakat sekitar Masyarakat sekitar juga sering terlibat dalam hal kegiatan di UREHSOS. Keterlibatannya mereka dalam bentuk tenaga dan bantuan penyediaan makanan kecil. Seperti yang diungkapkan oleh pak “SL” bahwa: “Dari masyarakat kadang ada yang memberikan bantuan berupa penyediaan makanan kecil untuk para lanjut usia”. Pernyataan yang lain juga di ungkapkan oleh pak “MR” selaku koordinator rehab dan penyaluran yakni: