SD Negeri Jetisharjo SD Negeri Badran

c. SD Negeri Jetisharjo

Job deskripsi untuk Naban di SD Negeri Jetisharjo sebenarnya sudah ada tetapi hanya dibuat berdasarkan tugas pokoknya saja dan berdasarkan surat keputusan untuk Naban dari Badan Kepegawaian Daerah. Adapun untuk proses pembuatan job deskripsi bagi Naban adalah seperti apa yang disampaikan oleh SI kepala sekolah SD Negeri Jetisharjo berikut ini; “Job deskripsi untuk Naban menyesuaikan dengan SK pembagian tugas-nya masing-masing, untuk deskripsi pekerjaan yang secara tertulis kebetulan belum tertulis tapi ada seperti Pak sardiyanto yang mengerjakan administrasi umum kepala sekolah dari PPDB nanti ngentri data, seleksi data, pngetikan APBS, kurikulum nah nanti rencana kedepan memang akan kita tulis seperti itu karena tahun depan kita akan akreditasi . Prosesnya kita adakan musyawarah bersama terlebih dahulu kemudian kita identifikasi tugas apa saja yang ada di sekolah ini terus nanti apa yang harus dilimpahkan oleh tenaga administrasi, apa yang harus dilimpahkan kepada tenaga yang membantu guru-guru, dan apa yang harus dikerjakan oleh kepala sekolah sendiri. Prosesnya diidentifikasi terlebih dahulu tugas apa saja dan apa yang bisa didelegasikan, apa yang harus ditangani sendiri” Berdasarkan penjelasan yang disampaikan oleh SI di atas tentang proses pembuatan job deskripsi untuk Naban yang membantu administrasi terungkap bahwa dalam pembuatan job deskripsi bagi Naban adalah sebagai berikut 1 dalam pembuatan job deskripsi kepala sekolah mengacu pada surat keputusan untuk Naban dari BKD, 2 melakukan pembagian tugas kerja sekolah termasuk untuk Naban yang dimusyawarahkan bersama dalam rapat sekolah dengan mengidentifikasi tugas dan pekerjaan apa saja yang ada di sekolah termasuk tugas dan pekerjaan administrasi untuk Naban.

d. SD Negeri Badran

Job deskripsi untuk Naban yang ada di SD Negeri Bardran belum dibuat oleh kepala sekolah, untuk pekerjaan Naban yang membantu administrasi jenis pekerjaan yang akan dikerjakan menyesuaikan atau berdasarkan surat keputusan untuk Naban dari BKD yaitu Naban diperbantukan di SD Negeri Badran untuk membantu mengerjakan administrasi sekolah yang dikerjakan oleh kepala sekolah. Belum dibuatnya job deskripsi untuk Naban seperti yang sampaikan oleh SW kepala sekolah SD Negeri Badran yang ditanya tentang bagaimana proses pembuatan job deskripsi untuk Naban adalah sebagai berikut; “Job deskripsi untuk Naban sebenarnya ada tapi sifatnya incidental dan rutinitas jadi saya belum buat, kepala sekolah tinggal memberikan tugas dengan sendirinya Naban sudah paham apa saja yang harus dilakukan dan akan jalan sendiri saya tinggal mengkoreksi. Kegiatan untuk Naban direncanakan sesuai dengan program sekolah” Penjelasan yang disampaikan oleh SW di atas sudah jelas dapat dipahami bahwa job deskripsi untuk Naban yang membantu administrasi belum dibuat oleh kepala sekolah. Penjelasan yang sama juga disampaikan oleh JK Naban SD Negeri Badran tentang tidak adanya job deskripsi untuk Naban dalam membantu kepala sekolah mengerjakan administrasi sekolah “tidak ada job deskripsi, paling kepala sekolah langsung memberikan tugas kepada saya dan saya langsung tau apa yang harus saya kerjakan, karena pekerjaan itu sudah biasa dan sering dikerjakan”. Pernyataan dan penjelasan dari SW dan JK di atas dapat dijelaskan bahwa untuk job deskripsi Naban tidak ada dan belum dibuat oleh kepala sekolah karena pekerjaan yang dilakukan oleh JK Naban SD Negeri Badran sudah dapat dikuasai mengenai pekerjaan dan tugas yang berhubungan dengan administrasi sekolah, selain itu juga yang bersangkutan sudah lama membantu mengerjakan administrasi sekolah dan pekerjaan yang dilakukan bersifat rutin tiap bulan dan tahunnya sehingga setelah yang bersangkutan menjadi Naban dengan pekerjaan yang sama yaitu membantu mengerjakan administrasi sekolah yang bersangkutan dan kepala sekolah tidak memikirkan lagi untuk membuat job deskripsi karena sudah tahu dan paham mengenai tugas dan pekerjaan Naban yang membantu administrasi sekolah.

e. SD Negeri Kyai Mojo