Keterbatasan penelitian Implikasi terhadap pelayanan dan penelitian kebidanan Simpulan SARAN

Komunikasi nonverbal yang diperlukan bidan sebagai pelaku komunikasi kebidanan dalam pelayanan kebidanan adalah kemampuan menunjukkan empati dengan kehangatan. Komunikasi bahasa sikap atau tubuh ini merupakan cara yang paling meyakinkan untuk menyampaikan pesan kepada orang lain.

C. Keterbatasan penelitian

Pada penelitian ini cara menganalisa data hanya untuk mengetahui hubungan antara variabel independent dengan dependent tanpa menilai seberapa erat hubungan tersebut dan variabel manakah yang paling mempengaruhi serta seberapa berpengaruh variabel tersebut. Kuesioner yang digunakan peneliti kurang mengukur lebih dalam tentang komunikasi verbal dan non verbal oleh bidan disebabkan oleh pemakaian kuesioner yang terpisah pisah tiap variabel.

D. Implikasi terhadap pelayanan dan penelitian kebidanan

1. Hasil penelitian ini memberi informasi bagi institusi pelayanan kebidanan sebagai sumber informasi bagi petugas kesehatan terutama dalam meningkatkan kualitas dalam melakukan komunikasi verbal dan non verbal 2. Sebagai penelitian dan sumber informasi untuk penelitian berikutnya dan penelitian yang sama. Semua ilmu diharapkan mampu diimplikasikan dalam masyarakat. Universitas Sumatera Utara

BAB VI SIMPULAN DAN SARAN

A. Simpulan

Berdasarkan hasil penelitian yang diperoleh mengenai hubungan komunikasi verbal dan non verbal oleh bidan dengan tingkat kepuasan ibu nifas di RS Ibu dan Anak Sri Ratu Medan, maka penulis mengambil simpulan sebagai berikut: 1. Ada 56 responden 83,8 yang mengatakan bidan mampu melakukan komunikasi verbal dengan baik 2. Ada 52 responden 77,6 yang mengatakan bidan mampu melakukan komunikasi non verbal dengan baik 3. Ada 54 responden 80,6 yang merasa puas dengan komunikasi Verbal dan Non Verbal oleh bidan 4. Ada hubungan yang signifikan antara komunikasi verbal oleh bidan dengan kepuasan ibu nifas dengan α = 0,05 95, maka didapatkan ρ α 0,000 0,05. 5. Ada hubungan yang signifikan antara komunikasi non verbal oleh bidan dengan kepuasan ibu nifas dengan α = 0,05 95, maka didapatkan ρ α 0,000 0,05.

B. SARAN

Berdasarkan hasil penelitian dan simpulan diatas maka peneliti pun memberikan sedikit saran berdasarkan pemikiran serta pengetahuan yang sederhana sebagai berikut: Universitas Sumatera Utara 1. Agar komunikasi verbal bidan di RSIA Sri Ratu Medan menjadi lebih baik lagi disarankan kepada bidan untuk menggunakan kata-kata yang dapat ditafsirkan terutama pada saat menjelaskan kondisi pasien. 2. Agar komunikasi verbal bidan di RSIA Sri Ratu Medan menjadi lebih baik lagi disarankan kepada bidan dalam berkomunikasi kepada pasien agar jangan menunjukkan ekspresi wajah raut wajah yang cemberut, marah sehingga membuat pasien takut. 3. Agar tingkat kepuasan ibu nifas dalam hal komunikasi verbal dan non verbal bidan menjadi lebih baik disarankan kepada bidan untuk memberikan pelayanan dengan cepat dalam mengatasi keluhan pasien Universitas Sumatera Utara DAFTAR PUSTAKA Arikunto,S. 2010. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: Rineka Cipta. Bahiyatum. 2009. Buku Ajar Asuhan Kebidanan Nifas Normal. Jakarta: EGC. Cunningham G.,et al. 2011. Obstetric Williams. Jakarta: EGC. Dimaspramu 2011. Kepuasan pasien. Jtptunimus –gdl.pdf, 11-13. Liliweri A. 2007. Dasar-Dasar Komunikasi Kesehatan. Yogyakarta: Pustaka Pelajar. Linda 2011. Hubungan Komunikasi Verbal Dan Nonverbal Oleh Bidan Dengan Tingkat Kepuasan Pasien Di Ruang Nifas Rs KIA Kota Bandung Tahun 2011 Hidayat, A. aziz alimul, 2007. Metode penelitian keperawatan dan tekhnik analisa data. Jakarta: salemba medika. Notoatmodjo S.2010. Metodologi Penelitian Kesehatan. Jakarta: Rineka Cipta. Pohan IS. 2006. Jaminan Mutu Layanan Kesehatan. Jakarta: EGC. Purwanto S. Kepuasan Pasien terhadap Pelayanan Rumah Sakit. http:klinis.wordpress.com . Diunduh tgl 27 Desember 2013. Pieter ZH. 2012. Pengantar Komunikasi dan Konseling dalam Praktik Kebidanan. Jakarta : Kencana Prenada Media Group. Rukiyah, Yulianti, Liana. 2012. Asuhan kebidanan III nifas. Jakarta: Trans Info Media Jakarta Saifuddin AB. 2006. Buku Panduan Praktis Pelayanan Kesehatan Maternal dan Neonatal. Jakarta: Yayasan Bina Pustaka Sarwono Prawirohardjo. Siswadi.A.F 2012. The relationship between verbal and non-verbal communication Nurse in Patient Satisfaction with Inpatient Space District General Hospital Pamekasan. Katalog Perpustakaan Repository NWU Sujatmiko 2012. Hubungan komunikasi verbal dan non verbal Perawat dengan tingkat kepuasan klien Di ruang rawat inap rsud kab. Madiun. Jurnal kesehatan, vol. 2, no. 1, mei 2012 Universitas Sumatera Utara Suprapto 2006. Pengukuran Tingkat Kepuasan pelanggan untuk Menaikkan Pangsa Pasar. Jakarta: Rineka Cipta. Syafrudin, dkk. 2009. Kebidanan Komunitas. Jakarta: EGC. Sastroasmoro S. 2011. Dasar-Dasar Metodologi Penelitian Klinis. Jakarta: Sagung Seto. Siti N 2012. Penelitian kualitas pelayanan kebidanan. Surakarta. Uripni CL, dkk. 2003. Komunikasi Kebidanan. Jakarta: EGC1 I-44. Varney H.,Kriebs M.J., Gegor L.C.2011. Buku ajar Asuhan Kebidanan. Jakarta: EGC Wiknjosastro H. 2006. Ilmu Kebidanan. Jakarta: Yayasan Bina Pustaka Sarwono Prawirohardjo. Yulifah R, dkk. 2009. Komunikasi dan Konseling dalam Kebidanan. Jakarta: Salemba Medik. Yuristy. 2013. Penelitian Kepuasan pasien di Ruang Nifas RS TanaToraja. Sumut. Profil kesehatan kota medan 2012. Medan: tidak dipublikasikan Universitas Sumatera Utara Lampiran 1 LEMBAR PENJELASAN KEPADA CALON RESPONDEN Dengan Hormat, Nama Saya Jernihati Krisniat Harefa, sedang menjalani pendidikan di Program D-IV Bidan Pendidik Fakultas Keperawatan USU . Saya sedang melakukan penelitian yang berjudul “ Hubungan Komunikasi Verbal dan Non Verbal oleh Bidan Dengan Tingkat Kepuasan Ibu Nifas di Rumah Sakit Ibu dan Anak Sri Ratu Medan Tahun 2014 ” Komunikasi yang baik akan sangat membantu terbinanya hubungan antarmanusia yang serasi diantara pasien dengan penolong. Keserasian hubungan pasien- penolong, sangat diperlukan dalam memperoleh rasa saling percaya. Informasi yang diperoleh penting untuk membantu menentukan diagnosis, menjalankan proses, dan melakukan evaluasi hasil pengobatan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan komunikasi verbal dan non verbal oleh bidan dengan tingkat kepuasan ibu nifas. Kami akan memberikan kuesioner kepada IbuSdri tentang: a. Data demografi seperti umur responden dan jumlah paritas responden b. Memberikan kuesioner untuk diisi oleh responden mengenai komunikasi verbal oleh bidan, komunikasi nonverbal oleh bidan dan kepuasan pasien akan komunikasi bidan. Partisipasi ibu bersifat sukarela dan tanpa paksaan. Setiap data yang ada dalam penelitian ini akan dirahasiakan dan digunakan untuk kepentingan peneliti. Untuk penelitian ini ibu tidak dikenakan biaya apapun. Bila ibu membutuhkan penjelasan, maka dapat menghubungi saya : Nama : Jernihati Krisniat Harefa Alamat : Jl Setia Budi No HP : 085275467080 Universitas Sumatera Utara Terima kasih saya ucapkan kepada ibu yang telah ikut berpartisiasi pada penelitian ini. Keikutsertaan ibu dalam penelitian ini akan menyumbangkan sesuatu yang berguna untuk ilmu pengetahuan. Setelah memahami berbagai hal yang menyangkut penelitian ini diharapkan ibu bersedia mengisi lembar persetujuan yang telah saya persiapkan. Medan, 2014 Peneliti Jernihati Krisniat Harefa Universitas Sumatera Utara LEMBAR PERSETUJUAN SETELAH PENJELASAN PSP INFORMED CONSENT S aya yang bertanda tangan di bawah ini : Nama : Umur : Alamat : TelpHP : Setelah mendapat penjelasan dari penelitian tentang “Hubungan Komunikasi Verbal dan Non Verbal oleh Bidan Dengan Tingkat Kepuasan Ibu Nifas di Rumah Sakit Ibu dan Anak Sri Ratu Medan Tahun 2014” . Maka dengan ini saya secara sukarela dan tanpa paksaan menyatakan bersedia ikut serta dalam penelitian tersebut. Demikianlah surat pernyataan ini untuk dapat dipergunakan seperlunya. Medan 2014 Universitas Sumatera Utara KUESIONER PENELITIAN HUBUNGAN KOMUNIKASI VERBAL DAN NON VERBAL OLEH BIDAN DENGAN TINGKAT KEPUASAN IBU NIFAS DI RUMAH SAKIT IBU DAN ANAK SRI RATU MEDAN TAHUN 2014

I. IDENTITAS RESPONDEN

1. Umur : 2. Pekerjaan : 3. Jumlah anak : 4. Pend.terakhir :

II. PETUNJUK PENGISIAN UNTUK MENJAWAB PERTANYAAN

1. Bacalah pertanyaan dibawah ini 2. Pilihlah jawaban yang menurut anda tepat dengan memberi tanda checklist √ 3. Setelah kuesioner diisi, lembar kuesioner dikembalikan Pertanyaan :

A. Komunikasi verbal bidan