Kajian Pustaka KAJIAN PUSTAKA, KONSEP, DAN LANDASAN TEORI

BAB II KAJIAN PUSTAKA, KONSEP, DAN LANDASAN TEORI

2.1. Kajian Pustaka

Pengkajian terhadap novel LM sebenarnya sudah banyak dilakukan terutama yang berbentuk artikel. Melalui internet, penulis temukan lebih dari duapuluh kajian yang membahas tentang kekuatan cinta Majnun. Melalui Pustaka Online Media ISNET - Hosen 1997, memperlihatkan energi cinta Majnun terhadap Laila diibaratkan seperti cinta Majnun terhadap Allah. Dalam ech’s Blog 2004 dibahas mengenai cinta Majnun terhadap Laila hampir sama kisahnya denga kehidupan yang dialaminya. Harian Kompas tanggal 23 Oktober 2004, membahas tentang perbandingan naskah LM yang diterbitkan oleh Balai Pustaka, Ilman Books, dan Navila. Dari pengamatan penulis, terdapat beberapa penelitian yang mirip dengan penelitian ini. Margaretha Evi Yuliana UNS, 2004 meneliti untuk skipsinya yang berjudul “Konflik Tokoh-Tokoh Utama Novel Ca-Bau-Kan karya Remi Sylado: Sebuah Pendekatan Psikologi Sastra”. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa konflik yang dialami tokoh utama dalam novel ini memengaruhi sikap dan tingkah laku masyarakat dalam bentuk tindakan menyimpang dari norma-norma dalam masyarakat. Penelitian lain dilakukan oleh Astin Nugraheni UMS, 2006 dengan judul skripsinya “Konflik Batin Tokoh Zaza dalam Novel Azelea Jingga Karya Naning Lela Erwany : Perilaku Manusia Dan Proses Mental Dalam Novel Laila Majnun, 2009 Pranoto: Tinjauan Psikologi Sastra”. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa konflik yang dialami tokoh utama harus dihadapkan pada dua pilihan yang berat antara kesetian terhadap suami dan kenyataan pahit yang harus dihadapi karena suaminya selingkuh. Penelitan lain dilakukan oleh Tarmizi Ramadhan Tarmizi Ramadhan’s Blog, 21 Nopember 2008 dengan judul “Analisis Frustrasi Tokoh Utama Novel Nayla Karya Djenar Maesa Ayu Sebuah Kajian Psikologis”. Kajian ini didasarkan pada hasil kajian Siswantoro 2005: 62 dengan judul: A study on Frustrasion on Relfelcted in Harry, the Major Character of “The Snows of Kilimanjaro”, a Fiction by Ernest Hemingway: Psychological Approach. Dalam analisisnya peneliti mengungkapkan penyebab frustrasi Nayla, wujud frustasi Nayla, dan self adjasment penyesuaian diri Nayla. Dari kajian di atas, penulis mencoba melakukan hal yang sama tentang perilaku Laila dan Majnun dalam LM. Penulis juga akan menganalisis sebab-sebab dan wujud frustrasi serta penyesuaian diri mereka. Kajian tentang Linguistik Fungsional Sistemik LFS dalam karya sastra sudah banyak dilakukan. Misalnya, penelitian yang dilakukan oleh Rohani Ganie USU, 2008 dengan judul tesisnya “Analisis Genre Narasi Hikayat Perang Sabil: Pendekatan Linguistik Sistemik”. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa proses yang mendominasi dalam hikayat itu adalah proses material. Hal ini disebabkan banyaknya verba aksi dan tindakan yang digunakan dalam hikayat tersebut. Lela Erwany : Perilaku Manusia Dan Proses Mental Dalam Novel Laila Majnun, 2009 Penelitian lain dilakukan oleh Hesti Fibriasari USU, 2008 dengan judul tesis “Representasi Makna Eksperensial dan Antarpersona dalam Pengantar Majalah Femina dan Kartini”. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa ada empat makna eksperensial yang digunakan pada pengantar majalah tersebut, yaitu: proses material, proses mental, proses relasional, dan proses verbal. Namun, kajian fungsi pengalaman atau eksperensial terrhadap novel LM ini, belum pernah dilakukan. Dari uraian tentang hasil penelitian terdahulu, maka dapat dilihat bahwa orisinilitas penelitian dengan judul “Perilaku Manusia dan Proses Mental dalam novel Laila Majnun” dapat dipertanggungjawabkan.

2.2. Konsep