Interpretasi Data dan Pembahasan.

F. Interpretasi Data dan Pembahasan.

Berdasarkan hasil penelitian yang diperoleh, terlihat adanya perbedaan rata-rata nilai berpikir kritis matematika siswa pada kelas eksperimen dan kelas kontrol. Rata-rata berpikir kritis siswa kelompok eksperimen didapat sebesar 68,514 dan rata-rata berpikir kritis siswa pada kelompok kontrol sebesar 54,912 dan setelah dilakukan perhitungan hipotesis dengan menggunakan uji t pada taraf signifikan α = 0,05 diperoleh t hitung dari t table atau 4,2311,661, yang berarti terdapat perbedaan yang signifikan antara siswa yang diberi pendekatan pengajaran terbalik reciprocal teaching dengan siswa yang tidak diberi pendekatan pengajaran terbalik reciprocal teaching terhadap kemampuan berpikir siswa dalam pembelaran matematika. Dengan demikian dapat diinterpretasikan bahwa terdapat pengaruh penggunaan pendekatan reciprocal teaching terhadap kemampuan berpikir kritis siswa. Secara teori, bahwa belajar dan pembelajaran dapat dipengaruhi oleh tiga factor yaitu factor internal, eksternal dan pendekatan belajar. Faktor internal berhubungan dengan fisiologi dan psikologi siswa, faktor eksternal berhubungan dengan lingkungan sosial dan nonsosial tempat siswa tersebut tinggal, sedangkan pendekatan belajar berhubungan dengan metode dan strategi belajar yang digunakan. Sehingga proses belajar dan pembelajaran dapat berlangsung secara efektif dan efisien. Selama proses pembelajaran yang dilakukan dalam penelitian ini, peneliti menggunakan dua kelas untuk dijadikan sebagai sample penelitian, diawal sebelum penelitian kedua sample diberikan pretes yang sama dan kemudian ditetapkan kelas eksperimen dan kelas kontrol. Dalam kelas eksperimen diberi perlakuan menggunakan pendekatan pengajaran terbalik reciprocal teaching, sedangkan dalam kelas kontrol diberi perlakuan metode ekspositori. Dari hasil pengamatan selama penelitian didapat bahwa dalam pengajaran terbalik Reciprocal Teaching terlihat bahwa siswa lebih bersemangat dalam proses pembelajaran . Hal ini disebabkan karena setiap anggota kelompok mendapat tugas secara bergantian untuk menjelaskan materi didepan kelas dan menjawab setiap pertanyaan dari teman-temannya, sehingga melatih siswa untuk berpikir lebih kritis, dan lebih menghargai masukan-masukan atau pendapat dari teman-temannya dan dapat bertanggung jawab dalam menjalankan tugas yang diberikan oleh guru, sehingga siswa juga mendapatkan suasana belajar yang baru, menyenangkan, dan tidak membosankan. Dalam proses pembelajaran menggunakan pendekatan pengajaran terbalik Reciprocal Teaching pada materi relasi dan fungsi, pola pikir siswa dilatih untuk menganalisa, mengevaluasi dan mencipta permasalahan-permasalahan atau soal-soal yang ditawarkan baik dalam bentuk tugas kelompok maupun secara individu. Berdasarkan interpretasi diatas peneliti dapat menyampaikan bahwa pendekatan pengajaran terbalik Reciprocal Teaching yang digunakan dalam penelitian di SMP ALHASRA memberikan dampak positif yaitu siswa terlihat lebih bersemangat dan dilatih untuk berpikir lebih kritis dalam belajar matematika sehingga dapat dijadikan sebagai salah satu alternatif untuk meningkatkan mutu pembelajaran yang mungkin dapat dilaksanakan dikelas.

G. Keterbatasan Penelitian

Dokumen yang terkait

Pengaruh model pembelajaran reciprocal teaching (pengajaran berbalik) terhadap hasil belajar Biologi siswa pada konsep protista (eksperimen di MAN 2 Bogor)

1 15 148

Hubungan Model Pembelajaran Reciprocal Teaching Dengan Motivasi Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam (Di Sma Negeri 46 Jakarta)

6 25 142

PENGARUH PEMBELAJARAN MATEMATIKA DENGAN MENGGUNAKAN MODEL RECIPROCAL TEACHING TERHADAP KEMAMPUAN KOMUNIKASI Pengaruh Pembelajaran Matematika Dengan Menggunakan Model Reciprocal Teaching Terhadap Kemampuan Komunikasi Matematika SMP AL-ISLAM 1 Surakarta Ta

0 2 11

PENGARUH PEMBELAJARAN MATEMATIKA DENGAN MENGGUNAKAN MODEL RECIPROCAL TEACHING TERHADAP Pengaruh Pembelajaran Matematika Dengan Menggunakan Model Reciprocal Teaching Terhadap Kemampuan Komunikasi Matematika SMP AL-ISLAM 1 Surakarta Tahun Pelajaran 2015/20

0 2 16

PENGARUH PEMBELAJARAN RECIPROCAL TEACHING TERHADAP PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA PENGARUH PEMBELAJARAN RECIPROCAL TEACHING TERHADAP PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA DITINJAU DARI MINAT BELAJAR SISWA (Eksperimen pada Siswa Kelas VII SMP Negeri 3 Bulu).

0 0 17

PENGARUH PEMBELAJARAN DENGAN PENDEKATAN RECIPROCAL TEACHING TERHADAP PENINGKATAN KEMAMPUAN KOMUNIKASI DAN DISPOSISI MATEMATIS SISWA SMP.

2 6 89

PENGARUH PENGGUNAAN STRATEGI RECIPROCAL TEACHING TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS DAN DISPOSISI MATEMATIS SISWA SMP.

0 1 54

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE GROUP INVESTIGATION TERHADAP KEMAMPUAN BERFIKIR KRITIS ipi372560

0 0 9

PENGARUH PENERAPAN PENDEKATAN RECIPROCAL TEACHING TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS SISWA (Studi Eksperimen Siswa di Kelas VIII MTs Negeri 2 Kota Cirebon) - IAIN Syekh Nurjati Cirebon

0 0 17

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN RECIPROCAL TEACHING TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR KREATIF MATEMATIKA SISWA SMP (Studi Eksperimen terhadap Siswa Kelas VIII SMP Negeri 8 Cirebon ) - IAIN Syekh Nurjati Cirebon

0 0 16