6
kehidupan masyarakat pribumi juga. Seluruh perjuangan beliau tidak sia-sia dan bahkan membawa angin segar bagi perkembangan misi di Pulau Jawa selanjutnya.
Oleh sebab itu, sudah layak dan sepantasnya apa yang telah dikaryakan oleh F. van Lith S.J. ini di kaji kembali.
Kehadiran F. van Lith S.J. di Pulau Jawa memberikan sumbangsih yang begitu besar bagi kemajuan kehidupan manusia di Jawa. Banyak karya
misionernya yang banyak berpengeruh positif bagi perkembangan masyarakat Jawa. Dalam karya tulis ini penulis lebih menyoroti bagaimana karya F. van Lith
S.J. ketika sampai di Indonesia hingga wafat yakni tahun 1896-1926. Dikarenakan F. van Lith S.J. merupakan salah satu pendiri pendidikan bagi kaum pribumi yang
beragama Katolik dan non Katolik baik laki-laki maupun perempuan di Jawa, maka penulis mengang
kat karya tulis yang berjudul “Sejarah Karya F. van Lith S.J. di Jawa 1896-
1926”.
B. Rumusan Masalah
Berdasarkan uraian di atas maka dapat diambil rumusan masalah sebagai berikut:
1. Bagaimana latar belakang kehidupan F. van Lith S.J.?
2. Bagaimana karya dari F. van Lith S.J. dalam hal pendidikan bagi
masyarakat di Jawa? 3.
Apa saja dampak dari karya F. van Lith S.J. dalam bidang pendidikan bagi masyarakat di Jawa?
7
C. Tujuan Penulisan
1. Mendeskripsikan bagaimana latar belakang kehidupan F. van Lith S.J.
sebelum datang ke Indonesia. 2.
Mendeskripsikan bentuk usaha dan karya dalam bidang pendidikan F. van Lith S.J. bagi para penduduk Jawa serta kemajuan karya misionarisnya.
3. Mendesripsikan dampak dari usaha F. van Lith S.J. dalam
mengembangkan pendidikan di antara orang pribumi.
D. Manfaat Penulisan
1. Bagi perkembangan ilmu pengetahuan, karya ilmiah ini akan membuka
khasanah tentang sejarah karya dari F. van Lith S.J. di Jawa. 2.
Bagi lembaga pendidikan, diharapkan penulisan karya ilmiah ini menyumbang informasi baru bagi dunia pendidikan.
3. Penulisan ini menjadi ajakan bagi generasi muda untuk semakin mengerti
dan memprioritaskan pendidikan bagi dirinya, orang lain, alam dan negara. 4.
Bagi penulis menjadi sebuah tuntunan supaya tetap mendedikasikan hidupnya bagi dunia pendidikan, selalu taat akan sebuah aturan dan selalu
pantang menyerah dalam melakukan sebuah usaha untuk hidupnya, orang lain serta bangsa dan negara.
E. Sistematika penulisan
Makalah yang berjudul
“SEJARAH KARYA F. VAN LITH S.J. DI JAWA 1896-1926
” memiliki sistematika penulisan sebagai berikut:
8
BAB I : Pendahuluan yang berisi tentang latar belakang penulisan karya
ilmiah, rumusan masalah, tujuan, manfaat, dan sistematika penulisan.
BAB II : Perjalanan hidup F. van Lith S.J. sebelum menjadi seorang imam
Jesuit. BAB III : Karya F. van Lith S.J. dalam pendidikan di Jawa.
BAB IV : Dampak dari karya F. van Lith S.J. dalam bidang pendidikan bagi
masyarakat Jawa. BAB V
: Kesimpulan.
9
BAB II LATAR BELAKANG KEHIDUPAN F. VAN LITH S.J.