Pengaruh Kemampuan Kerja Terhadap Kinerja Pegawai Dinas Kehutanan Provinsi Jawa Timur

2.4. Pengaruh Kemampuan Kerja Terhadap Kinerja Pegawai Dinas Kehutanan Provinsi Jawa Timur

Kemampuan abilities seseorang akan turut serta menentukan perilaku dan hasilnya. Yang dimaksud dengan kemampuan atau abilities ialah bakat yang melekat pada seseorang untuk melakukan sesuatu kegiatan secara phisik atau mental yang ia peroleh sejak lahir, belajar, dan dari pengalaman Soehardi, 2003 :24. Sedangkan menurut Robbins dalam bukunya Perilaku Organisasi 2003 :52 kemampuan adalah kapasitas individu untuk melaksanakan berbagai tugas dalam pekerjaan tertentu. Pegawai Dinas Kehutanan Propinsi Jawa Timur memiliki Kemampuan yang tinggi, diantaranya : 1. Kemampuan teknis seperti meningkatkan pelaksanaan rehabilitasi hutan dan lahan kritis, serta pelaksanaan perhutanan social, dll 2. Kemampuan sosial seperti Meningkatkan peran masyarakat dalam pembangunan kehutanan yang berkelanjutan, dll 3. Kemampuan konseptual seperti Mengembangkan sistem perencanaan yang mantap, sistem informasi yang akurat, inventarisasi, pengelolah data dan litbang bidang kehutanan serta jaringan kerjasama dengan seluruh stakeholder dalam pembangunan kehutanan, dll Seluruh pekerjaan kantor sebagai Dinas Kehutanan Propinsi Jawa Timur dapat diselesaikan dengan baik, tepat waktu dan sesuai dengan kinerja yang memuaskan. Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber Penguasaan terhadap teknologi dan menyesuaikan diri terhadap perubahan globalisasi, sebagai pegawai Dinas Kehutanan Propinsi Jawa Timur dituntut menciptakan inovasi-inovasi baru dalam melayani masyarakat sehingga akan terlihat kemampuan seorang pegawai untuk meningkatkan kinerja pegawai. Dengan demikian disimpulkan bahwa kemampuan kerja pegawai akan meningkatkan kinerja pegawai. Apabila seorang pegawai memilki kemampuan yang rendah maka kinerjanya cenderung menurun, begitu pula jika seorang pegawai memiliki kemampuan yang tinggi maka kinerjanya cenderung meningkat.

2.5. Pengaruh Kompensasi Terhadap Kinerja Pegawai Dinas Kehutanan Provinsi Jawa Timur