Tahap Pengolahan Data Tahap Analisis Pemecahan Masalah Tahap Kesimpulan dan Saran

4.10 Tahap Pengolahan Data

Data yang diperoleh dari hasil pengukuran dan data yang berasal dari perusahaan diolah secara kuantitatif. Pengolahan data dilakukan untuk memperoleh gambaran data yang representatif sehingga dapat digunakan untuk penyelesaian permasalahan. 1. Penguraian gerakan operator menjadi elemen gerakan sesuai prinsip ekonomi gerakan. 2. Perhitungan waktu standar dengan metode Modapts. 3. Perhitungan persen produktif pekerja dan mesin.

4.11 Tahap Analisis Pemecahan Masalah

Analisis pemecahan masalah yang dilakukan adalah sebagai berikut: 1. Analisa gerakan kerja operator. 2. Analisa pengukuran waktu standar. 3. Analisa pengukuran persen produktif operator dan mesin. 4. Analisa rancangan usulan perbaikan metode kerja.

4.12 Tahap Kesimpulan dan Saran

Tahapan terakhir yang akan dilakukan adalah penarikan kesimpulan dan saran. Berdasarkan hasil analisis terhadap metode kerja yang berlaku saat ini diperusahaan maka diperoleh suatu kesimpulan dan saran yang dapat digunakan sebagai bahan pertimbangan oleh pihak perusahaan untuk diimplementasikan dalam usaha perbaikan metode kerja. Blok diagram prosedur penelitian ditunjukkan pada Gambar 4.4. Universitas Sumatera Utara 1 . Buku 2 . Jurnal penelitian PERUMUSAN MASALAH Penurunan produktivitas perusahaan karena jumlah permintaan yang melebihi jumlah produksi semen PENETAPAN TUJUAN Menganalisa penerapan metode kerja saat ini dan merancang usulan perbaikan metode kerja PENGUMPULAN DATA DATA PRIMER DATA SEKUNDER PENGOLAHAN DATA ANALISA DAN PERANCANGAN KESIMPULAN DAN SARAN 1 . Observasi 2 . Wawancara STUDI PENDAHULUAN LITERATUR 1 . Penguraian gerakan sesuai prinsip ekonomi gerakan - 2 . Pengukuran waktu proses dan waktu standar 3 . Pengukuran persen produktif operator dan mesin 1 . Analisa gerakan kerja operator 2 . Analisa pengukuran waktu proses dan waktu standar 3 . Analisa pengukuran persen produktif operator dan mesin 4 . Usulan perbaikan metode kerja 1 . Data gerakan kerja 2 . Data waktu pengerjaan 3 . Data persen produktif pekerja dan mesin 1 . Sejarah perusahaan 2 . Struktur organisasi 3 . Proses produksi 4 . Pekerja dan Jam Kerja Gambar 4.4 Blok Diagram Prosedur Penelitian. Universitas Sumatera Utara

BAB 5 HASIL DAN PEMBAHASAN

Pada bab ini akan diuraikan bagaimana data-data dikumpulkan sekaligus diolah sesuai dengan metodologi yang dirancang kemudian dianalisa untuk mendapatkan suatu kesimpulan.

5.1 Data Permintaan dan Produksi Semen Tahun 2013

Berdasarkan data yang diperoleh dari perusahaan, permintaan dan produksi semen tahun 2013 mengalami fluktuasi namun jumlah permintaan melebihi dari jumlah produksi. Permintaan dan produksi semen tahun 2013 ditunjukkan pada tabel 5.1. Tabel 5.1 Data Permintaan dan Produksi Semen Tahun 2013. No Bulan Permintaan ton Produksi ton 1 Januari 7421 6356 2 Februari 7581 6683 3 Maret 7907 7308 4 April 8398 7532 5 Mei 8546 7530 6 Juni 8716 7691 7 Juli 10933 9222 8 Agustus 8612 6813 9 September 11529 9371 10 Oktober 10960 8475 11 November 10213 8565 12 Desember 11346 9550 Jumlah 112162 95096 Sumber: Perusahaan Penyajian data permintaan dan produksi semen tahun 2013 ditunjukkan pada Gambar 5.1. Universitas Sumatera Utara