Lokasi dan Waktu Penelitian Subjek Penelitian Jenis Penelitian Instrumen Penelitian Prosedur Penelitian

BAB 4 METODOLOGI PENELITIAN

4.1 Lokasi dan Waktu Penelitian

Penelitian dilakukan di PT. Yoga Wibawa Mandiri yang berlokasi di Jalan Medan - Banda Aceh, kompleks Pelabuhan, Kecamatan Muara Satu, Kota Lhokseumawe, Provinsi Aceh. Penelitian dimulai pada bulan Juni 2013 sampai dengan sekarang.

4.2 Subjek Penelitian

Subjek penelitian adalah sesuatu yang akan menjadi pusat penelitian. Subyek pada penelitian ini adalah delapan operator yang berpartisipasi pada stasiun kerja pengantongan semen di PT. Yoga Wibawa Mandiri.

4.3 Jenis Penelitian

Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif deduktif dan metode yang digunakan adalah metode asosiatif kausal. Menurut Sinulingga 2012:29 “penelitian asosiatif kausal adalah penelitian yang dilakukan untuk menganalisis hubungan sebab akibat dengan cara mengamati akibat yang terjadi dan kemungkinan faktor sebab yang menimbulkan akibat tersebut”. Pendekatan deduktif merupakan prosedur yang berpangkal pada suatu peristiwa umum dan berakhir pada suatu kesimpulan yang bersifat lebih khusus. Pendekatan ini diawali dari pembentukan teori, hipotesis, definisi operasional, instrumen dan operasionalisasi. Universitas Sumatera Utara

4.4 Identifikasi Variabel Penelitian

4.4.1 Variabel Independen

Variabel Independen adalah tipe variabel yang menjelaskan atau mempengaruhi atau menjadi penyebab berubahnya variabel dependen. Variabel independen disebut juga dengan variabel yang diduga sebagai sebab dari variabel dependen. Variabel independen yang berpengaruh terhadap perancangan penelitian adalah gerakan kerja.

4.4.2 Variabel Dependen

Variabel dependen adalah tipe variabel yang dijelaskan atau dipengaruhi oleh variabel independen. Variabel dependen yang digunakan adalah waktu pengerjaan.

4.4.3 Kerangka Konseptual Penelitian

Dalam penelitian ini peneliti ingin mengusulkan rancangan perbaikan di lantai produksi PT. Yoga Wibawa Mandiri. Adapun kerangka konseptual yang digunakan ditunjukkan pada Gambar 4.1. Gerakan Kerja Waktu Pengerjaan Perancangan metode kerja Produktivitas Gambar 4.1 Kerangka Konseptual Penelitian Universitas Sumatera Utara

4.4.4 Definisi Operasional

1. Gerakan Kerja. Gerakan-gerakan yang dilakukan operator pada proses pengantongan semen dimulai saat menyalakan mesin packer sampai dengan selesai. 2. Waktu Pengerjaan. Waktu yang dibutuhkan oleh seorang operator secara wajar tidak terlalu cepat atau terlalu lambat untuk menyelesaikan suatu pekerjaan yang dijalankan dalam sistem kerja terbaik. Waktu pengerjaan ini dipengaruhi oleh gerakan kerja yang dilakukan operator dalam mengerjakan tugasnya. 3. Produktivitas. Produktivitas adalah suatu perbandingan antara output dengan input. Produktivitas akan semakin baik jika output semakin tinggi sedangkan input semakin kecil.

4.5 Instrumen Penelitian

Instrumen penelitian yang digunakan dalam penelitian ini, adalah: 1. Panduan Wawancara. Digunakan untuk mendapatkan informasi yang benar dengan cara bertanya langsung kepada pimpinan perusahaan dan para pekerja. 2. Video Camcorder Sony. Digunakan ntuk pengamatan gerakan pekerja sehingga pengamatan bisa lebih terperinci dan dapat diamati berulang kali. Universitas Sumatera Utara

4.6 Jenis dan Sumber Data

Jenis data yang dikumpulkan dalam penelitian ini adalah data primer dan skunder.

4.6.1 Data Primer

Data primer adalah data yang diperoleh dari pengamatan dan pengukuran langsung terhadap objek penelitian dilapangan. 1. Data gerakan kerja. 2. Data waktu pengerjaan. 3. Data persen produktif pekerja dan mesin.

4.6.2 Data Skunder

Data sekunder adalah data yang diperoleh dari tempat objek penelitian dan bukan pengukuran langsung terhadap objek penelitian di lapangan, data skunder yang diperoleh adalah sebagai berikut: 1. Sejarah perusahaan. 2. Struktur organisasi. 3. Proses produksi. 4. Data permintaan semen. 5. Data hasil produksi semen. 6. Jam kerja 7. Data pekerja Universitas Sumatera Utara

4.7 Prosedur Penelitian

Adapun mekanisme prosedur pengumpulan data di PT. Yoga Wibawa Mandiri adalah: 1. Melakukan observasi awal. 2. Mengidentifikasi masalah yang ada pada perusahaan. 3. Melakukan studi pustaka dengan mencari teori-teori yang mendukung penelitian yang akan dilakukan. 4. Data yang dikumpulkan adalah data-data historis mengenai kegiatan produksi, data permintaan penjualan, data umum perusahaan, dan data lainnya yang berkaitan dengan proses produksi. 5. Pengamatan ekonomi gerakan operator. Bagan prosedur pengamatan ditunjukkan pada Gambar 4.2. Persiapan Istirahat Pengamatan ekonomi gerakan operator

11.30 12.30